Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Korban penipuan Angela Lee capai 10 orang lebih

Korban penipuan Angela Lee capai 10 orang lebih

Merdeka.com - Pesinetron dan selebgram cantik, Angela Lee saat ini tengah berurusan dengan hukum karena kasus pencucian uang. Ia dan suaminya, David Hardian Sugito ditangkap setelah dilaporkan oleh seorang bernama Santosa Tadyo. Total kerugian yang dialami Santosa disebut mencapai 12 miliar rupiah.

Uniknya, laporan penipuan tak cuma datang dari seorang saja. Dan hingga kini, pihak penyidik masih mencari tahu detail dari jumlah kerugian yang harus ditanggung oleh Angela dan suaminya. Yang pasti, jika harus mengembalikan, Angela hanya sanggup melakukannya dengan cicilan.

"Kerugiannya diperkirakan 20 miliar. Cuma kita belum verifikasi tepatnya berapa, bisa lebih karena dari beberapa korban masih lapor rugi-ruginya. Kalau nanti ada perkembangan baru, akan kita coba rinci. Angela sendiri siap sebenarnya kalau melakukan pencicilan, kalau bayar sepenuhnya langsung dia nggak mampu. Dia mampunya mencicil," ujar Husendro, pengacara baru Angela saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (8/3).

006 agus

Angela memang sempat mengaku jika dirinya kerap hutang sana-sini demi menambal hutang yang lain. Total korban penipuan dipercaya mencapai 10 orang lebih, dengan jumlah nominal sekitar 20 miliar rupiah. Untuk saat ini, barang-barang Angela dan suaminya pun disita.

"Nah dia sendiri bingung berapa (korban) pastinya, yang jelas lebih dari 10 orang sih ya. Kemarin juga ada Lee Jong Hyun (lapor). Ya polisi merasa barang-barangnya disita itu hasil dari laporan para korban, misal mobil, kulkas, segala macam. Detailnya itu kan kewenangan penyidik ya. Untuk saat ini masih kewenangan penyidikan ya," sambungnya.

Ada gosip yang menyebut jika Angela menipu para korbannya dengan cara hipnotis. Namun Husendro enggan bicara mengenai kemungkinan tersebut. Yang pasti, Angela dan suaminya terancam hukuman hingga sekitar 20 tahun penjara.

"Saya nggak ngerti ya, kita nggak masuk ke sana, kita fokus ke hukum aja. Itu angela yang tahu. Tipu gelap maksimal 4 tahun penjara. Ada pasal pencucian uang maksimal 20 tahun. Realnya berapa kalau masuk pengadilan dan diputus biasanya nggak persis sama dengan apa ancaman hukumannya," pungkas Husendro.

(kpl/abs/gtr) (mdk/)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jual Beli Tas Branded, Angela Lee Tipu Korban Rp3,2 Miliar
Jual Beli Tas Branded, Angela Lee Tipu Korban Rp3,2 Miliar

Angela Lee membeli tas mewah berbagai merek seperti Hermes dan Louis Vuitton.

Baca Selengkapnya
Polisi Imbau Korban Penipuan Tas Branded Angela Lee Buat Laporan
Polisi Imbau Korban Penipuan Tas Branded Angela Lee Buat Laporan

Ade Ary memastikan, akan menindaklanjuti setiap laporan yang diterima.

Baca Selengkapnya
Selebgram Angela Lee Ditangkap Terkait Dugaan Penipuan Jual-Beli Tas Mewah
Selebgram Angela Lee Ditangkap Terkait Dugaan Penipuan Jual-Beli Tas Mewah

Total tas mewah berjumlah 15 unit tas dengan berbagai merek Hermes dan Louis Vuitton dengan harga bervariatif.

Baca Selengkapnya
Angela Lee jadi Tersangka Penipuan Tas Mewah Rp3,2 M, Uangnya Ternyata Dipakai untuk Bayar Utang
Angela Lee jadi Tersangka Penipuan Tas Mewah Rp3,2 M, Uangnya Ternyata Dipakai untuk Bayar Utang

Selebgram Angela Lee ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan jual beli tas mewah.

Baca Selengkapnya
Kronologi Artis Angela Lee Terlibat Penipuan Tas Mewah Rp3,2 M hingga Ditetapkan Tersangka
Kronologi Artis Angela Lee Terlibat Penipuan Tas Mewah Rp3,2 M hingga Ditetapkan Tersangka

Polda Metro Jaya menangkap seorang artis Angela Lee karena melakukan penipuan atau penggelapan sejumlah tas mewah senilai Rp3,2 miliar.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Polisi Tahan Angela Lee Terkait Kasus Penipuan Jual-Beli Tas Branded
Ini Alasan Polisi Tahan Angela Lee Terkait Kasus Penipuan Jual-Beli Tas Branded

Polisi putuskan menahan selebgram Angela Lee usai ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan jual-beli tas branded.

Baca Selengkapnya
Perempuan Muda Jadi Bandar Arisan Bodong, Raup Cuan Rp1,2 Miliar
Perempuan Muda Jadi Bandar Arisan Bodong, Raup Cuan Rp1,2 Miliar

Dari hasil pemeriksaan seorang korban membeli lelang arisan sebesar Rp 4,1 juta kemudian ia akan mendapatkan uang Rp 5 juta.

Baca Selengkapnya
Tipu Puluhan Orang dengan Modus Lelang Arisan Fiktif, Perempuan Ini Masuk Bui
Tipu Puluhan Orang dengan Modus Lelang Arisan Fiktif, Perempuan Ini Masuk Bui

Polres Sambas menangkap seorang perempuan berinisial MS yang diduga melakukan penipuan dengan modus menjual lelang arisan.

Baca Selengkapnya
Jaksa Gadungan Tipu Orang Tua, Istri hingga Pacar dengan Total Kerugian Rp4,6 Miliar
Jaksa Gadungan Tipu Orang Tua, Istri hingga Pacar dengan Total Kerugian Rp4,6 Miliar

CAN melakukan penipuan terhadap pacar, orang tua, istri hingga mantan pacarnya dengan total kerugian hingga Rp4,6 miliar.

Baca Selengkapnya
Keluar Hotel Bersama Wanita, Lima Pria Difoto Lalu Diperas hingga Rp1 Miliar
Keluar Hotel Bersama Wanita, Lima Pria Difoto Lalu Diperas hingga Rp1 Miliar

Lima tamu hotel di Kota Tangerang, Banten, menjadi korban pemerasan setelah keluar bersama wanita. Mereka diperas hingga Rp1 miliar.

Baca Selengkapnya
Tergiur Investasi Emas, Puluhan Warga Depok Jadi Korban Penipuan Kerugian Rp6 Miliar
Tergiur Investasi Emas, Puluhan Warga Depok Jadi Korban Penipuan Kerugian Rp6 Miliar

Korban dijanjikan akan diberikan keuntungan setiap bulannya sebesar 10 persen

Baca Selengkapnya
Kaki Tangan Tersangka Kasus Penipuan Like dan Subscribe Konten Ditangkap di Bandung, Ini Perannya
Kaki Tangan Tersangka Kasus Penipuan Like dan Subscribe Konten Ditangkap di Bandung, Ini Perannya

Pelaku mengaku diberi upah 15 juta per bulan oleh pelaku

Baca Selengkapnya