Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Tidak Benar Foto Ayah Habib Rizieq Ikut Bantu Proklamasikan Kemerdekaan RI

CEK FAKTA: Tidak Benar Foto Ayah Habib Rizieq Ikut Bantu Proklamasikan Kemerdekaan RI Tidak Benar Foto Ayah Habib Rizieq Ikut Bantu Proklamasikan Kemerdekaan RI. ©2020 Liputan6.com

Merdeka.com - Beredar sebuah foto diklaim sebagai ayah dari Ketua Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab, Hussein bin Muhammad Shihab yang berdiri di samping Presiden Soekarno ikut membantu memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.

Dalam unggahan akun Facebook Imron Ruqyah, pada 23 Juni 2020. Foto tersebut terdiri dari empat orang termasuk Presiden Soekarno, kemudian orang samping kanan Soekarno diberi lingkarang biru yang diklaim ayah dari Rizieq Shihab.

tidak benar foto ayah habib rizieq ikut bantu proklamasikan kemerdekaan ri©2020 liputan6.com

Foto tersebut diberi keterangan:

NGAT SEJARAH BIAR TIDAK DI TIPU MEREKA"

Yg di lingkaran Warna bitu adalah Habib HUsen Bin Syihab

ayahanda dari Habib Riziq Syihab yg membantu memproklamatorkan kemerdekaan NKRI

untuk memperoleh pengakuan Kedaulatan dari Negara-negara Arab (Timur Tengah)."

Pada unggahan tersebut juga bernarasi sebagai berikut:

"Melawan Lupa..

Jejak digital sejarah

Penelusuran

Cek Fakta Merdeka.com menelusuri klaim foto ayah Habib Rizieq ikut membantu proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Hasil penelusuran, ditemukan foto identik seperti yang disebutkan dalam klaim. Seperti yang dimuat dalam artikel Detik.com berjudul "Asad Shahab dan APB Kabarkan Proklamasi RI ke Timur Tengah" pada 17 Agustus 2017.

Dalam foto tersebut terdapat Presiden Soekarno dan tiga orang lainnya. Foto tersebut diberi keterangan; (Kiri ke Kanan) M. Asad Shahab, Presiden Sukarno, serta dua pendiri APB, Muhammd Alhabsyi dan M. Dhya Shahab /Foto: (Foto: Koleksi A. Mutalib Shahab)"

tidak benar foto ayah habib rizieq ikut bantu proklamasikan kemerdekaan riTangkapan layar detik.com

Berikut isi artikelnya:

Jakarta - Sehari setelah diangkat sebagai Presiden, Sukarno membuat maklumat kepada segenap rakyat Indonesia. Intinya, dia sangat berharap kepada orang-orang di sekitarnya untuk bisa menjalin suatu hubungan yang luas dengan dunia internasional.

"Di waktu yang lampau kita menyusun Negara Indonesia Merdeka menjalin hubungan dengan Dai Nippon. Pada saat ini, kita menyusun negara kita sendiri, kita perlu berhubungan dengan dunia Internasional," ucapnya pada 19 Agustus 1945.

Dalam pembicaraan yang lebih spesifik, Sukarno menyatakan pentingnya membentuk suatu kantor berita yang dapat menghubungkan Indonesia dengan negara-negara Asia dan Afrika. Hal ini dimaksudkan untuk mempengaruhi opini rakyat dan menentang segala usaha Belanda yang tetap ingin bercokol di Indonesia.

Sebagai salah seorang jurnalis yang hadir dalam pertemuan tersebut, Muhamad Asad Shahab membatin bahwa dirinya bisa berbuat sesuatu seperti yang diharapkan Sukarno. Aktif di dunia jurnalistik sejak 1936 membuatnya punya banyak jaringan hingga luar negeri, khususnya Timur Tengah. Pada 1938-1942, dia tercatat sebagai kontributor media berbahasa Arab, al-Mughatttan, di Mesir.

Bersama kakaknya, M. Dzya Shahab dan sahabatnya Husein Alhabsyi, dia lalu berembug tentang perlunya membentuk kantor berita berbahasa Arab. Hal ini ditempuh sebab saat itu sudah ada dua kantor berita, yaitu Antara yang jangkauannnya bersifat lokal dan Domei yang dikontrol oleh Jepang.

"Kalau kantor berita khusus berbahasa Arab belum ada, padahal ayah (Asad) punya banyak jaringan di negara-negara Timur Tengah," kata A. Mutalib Shahab, putra kedua almarhum Asad saat berbincang dengan detikcom di kediamannya, Rabu (16/8/2017) petang. Ia beberapa waktu lalu merilis biografi sang ayah bertajuk 'Sang Penyebar Berita Proklamasi RI'.

Asad cs sepakat menamai kantor berita dimaksud Arabian Press Board (APB) dan resmi berdiri 19 hari setelah Proklamasi Kemerdekaan atau 2 September 1945. Kata Arabian, menurut wartawan senior Solichin Salam di koran Angkatan Bersenjata terbitan 1 September 1993, sengaja digunakan untuk menarik perhatian dunia Islam serta negara-negara di Timur Tengah. Hal itu juga sekaligus dimaksudkan untuk mengelabui pihak Sekutu dan Belanda.

"Apabila mereka hendak bertindak keras, pasti berpikir seribu kali terhadap dampak dan akibatnya nama Sekutu dan Belanda di Timur Tengah," tulis Solichin.

Kantor APB, ia melanjutkan, menerbitkan buletinnya dalam tiga Bahasa, yakni Indonesia, Inggris, dan Arab.

"Berkat adanya APB ini, perjuangan bangsa Indonesia dikenal di dunia Islam, sehingga memperoleh simpati dan dukungan dari dunia Islam," tulis Solichin.

Kesimpulan

Klaim foto ayah Habib Rizieq ikut membantu proklamasi kemerdekaan Indonesia salah. Foto tersebut adalah Muhamad Asad Shahab penyebar kabar kemerdekaan Indonesia ke Timur Tengah.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Jasa Besar Keturunan Nabi Muhammad buat Indonesia, Sebarkan Berita Proklamasi Kemerdekaan RI ke Dunia Internasional
Ada Jasa Besar Keturunan Nabi Muhammad buat Indonesia, Sebarkan Berita Proklamasi Kemerdekaan RI ke Dunia Internasional

Sosok dibalik tersiarnya berita soal kemerdekaan Indonesia ke dunia Internasional.

Baca Selengkapnya
Riwayat Habib Ali Kwitang, Keturunan Rasulullah di Betawi yang Membantu Terbentuknya Indonesia
Riwayat Habib Ali Kwitang, Keturunan Rasulullah di Betawi yang Membantu Terbentuknya Indonesia

Soekarno dan Hatta selalu meminta pertimbangan Habib Ali Kwitang terkait kapan waktu dan di mana lokasi yang tepat untuk menentukan proklamasi kemerdekaan.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Gibran Beri Amplop ke Habib Luthfi Saat Sungkem
CEK FAKTA: Hoaks Video Gibran Beri Amplop ke Habib Luthfi Saat Sungkem

Beredar video seseorang yang diklaim sebagai Gibran sedang sungkem kemudian memberikan amplop ke Habib Luthfi bin Yahya

Baca Selengkapnya
Penuh Bahaya, Kisah Kakek Anies Baswedan Bawa Surat 'Sakti' dari Mesir ke Tanah Air
Penuh Bahaya, Kisah Kakek Anies Baswedan Bawa Surat 'Sakti' dari Mesir ke Tanah Air

Dua tahun pascakemerdekaan Indonesia, Menteri Muda Penerangan AR Baswedan, Menteri Muda Luar Negeri H Agus Salim dan rombongan delegas berangkat ke sejumlah negara timur tengah untuk mencari dukungan dan pengakuan negara lain atas kemerdekaan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Beredar Video Anak DN Aidit 'Kipasi' Jokowi Ajak Perang Saudara, Begini Faktanya
Beredar Video Anak DN Aidit 'Kipasi' Jokowi Ajak Perang Saudara, Begini Faktanya

"Anak kandung DN. AIDIT terang-terangan ngajak perang saudara ... Dia lagi mrovokasi Jokowi, AGAR bertindak Represif kepada UMAT Islam"

Baca Selengkapnya
Inilah Imam Palestina yang Siarkan Kemerdekaan Indonesia di Eropa, Sosoknya Dekat dengan Tokoh-tokoh Nasional
Inilah Imam Palestina yang Siarkan Kemerdekaan Indonesia di Eropa, Sosoknya Dekat dengan Tokoh-tokoh Nasional

Amin Al-Husayni adalah Mufti Besar Palestina yang memiliki jasa besar dalam menyiarkan berita kemerdekaan Indonesia ke Eropa.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Pahlawan Nasional Abdurrahman Baswedan, Sang Cucu Kini Jadi Calon Presiden
Mengenal Sosok Pahlawan Nasional Abdurrahman Baswedan, Sang Cucu Kini Jadi Calon Presiden

Sosok pahlawan nasional ini membawa pengaruh besar kepada sang cucu yang kini jadi calon Presiden Republik Indonesia.

Baca Selengkapnya
Fotonya Bareng Prabowo-Gibran Viral, Ini Penjelasan Dandim Sukoharjo
Fotonya Bareng Prabowo-Gibran Viral, Ini Penjelasan Dandim Sukoharjo

Dandim mengatakan, pemasangan spanduk tersebut dilakukan dengan tujuan untuk penggiringan opini agar masyarakat meragukan netralitas TNI.

Baca Selengkapnya
OPINI: Indonesia Untuk Bangsa Indonesia
OPINI: Indonesia Untuk Bangsa Indonesia

Mewakili para orang tua pribumi Indonesia, kami ingin mengingatkan agar para putera puteri bangsa Indonesia dapat hidup aman, tenteram dan sejahtera.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Tidak Benar Indonesia Gabung Rusia dan Irak Kirim Pasukan untuk Serang Israel
CEK FAKTA: Tidak Benar Indonesia Gabung Rusia dan Irak Kirim Pasukan untuk Serang Israel

Beredar yang mengklaim Indonesia bergabung dengan Rusia untuk menyerang Israel, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
Andika-Hendi Terima Naskah Resolusi Jihad Pada Peringatan Hari Santri 2024
Andika-Hendi Terima Naskah Resolusi Jihad Pada Peringatan Hari Santri 2024

Dengan diberikannya salinan naskah bersejarah itu pun diharapkan Andika-Hendi mampu memiliki semangat untuk berjihad memakmurkan masyarakat, khususnya di Jateng

Baca Selengkapnya
Isu JK Keluarga Pemberontak DI/TII Bohong dan Pembunuhan Karakter
Isu JK Keluarga Pemberontak DI/TII Bohong dan Pembunuhan Karakter

Dalam konten tersebut, disebutkan JK masih keturunan Kahar Muzakar

Baca Selengkapnya