Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Arab Saudi Penjarakan Qari Ternama karena Jadi Imam Salat di Hagia Sophia

Arab Saudi Penjarakan Qari Ternama karena Jadi Imam Salat di Hagia Sophia Kemegahan Hagia Sophia yang Resmi Diubah Jadi Masjid. ©2020 REUTERS/Murad Sezer

Merdeka.com - Pengadilan Arab Saudi menjatuhkan hukuman 12 tahun penjara kepada seorang qari ternama karena pernah menjadi imam salat di Hagia Sophia, Turki delapan tahun yang lalu.

Menurut organisasi HAM Saudi, Prisoners of Conscience, pengadilan di Saudi pada Rabu lalu mengadili Abdullah Basfar karena "menerima undangan untuk mengimami jemaah di halaman masjid Hagia Sphia di Turki" dan menjatuhkan hukuman 12 tahun penjara.

"Kami mengecam putusan itu dan kami menyerukan otoritas membebaskannya tanpa syarat," jelas Prisoners of Conscience dalam pernyataannya, dikutip dari Middle East Monitor, Kamis (20/10).

Basfar juga merupakan salah satu imam dan tokoh agama ternama di negara kerajaan tersebut.

Basfar ditangkap pada Agustus 2020 setelah video yang menampilkan dia mengimami salat di halaman Hagia Sophia pada 2014 lalu muncul dan viral di media sosial. Dia lalu ditahan pra persidangan selama dua tahun dan dia dilaporkan mengalami penyiksaan di dalam tahanan oleh para penyidik.

Alasan tepat penangkapan dan dakwaan terhadap Basfar belum diklarifikasi otoritas Saudi, tapi diduga dia ditangkap karena mengimami salat di Hagia Sophia pada 2014 di mana saat itu hubungan antara pemerintah Saudi dan Turki sangat buruk.

Saat itu, Hagia Sophia masih berstatus sebagai museum. Namun pada Juli 2020, pemerintah Turki mengembalikan bangunan bersejarah tersebut sebagai masjid. Setahun kemudian atau pada 2015, Ankara dan Riyadh mulai memperbaiki hubungan dan awal tahun ini hubungan kedua negara membaik.

Walaupun Saudi dan pendukungnya mengklaim maraknya penangkapan terhadap para imam, ulama, dan tokoh agama sebagai bagian gerakan untuk menumpas ekstremisme, para pengkiritk menegaskan hal itu sebagai bentuk penindasan terhadap setiap bentuk kritik atau oposisi dan pemerintah di bawah Putra Mahkota Pangeran Muhammad bin Salman dinilai sedang berusaha menghapuskan identitas religius Arab Saudi.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Arab Saudi Tangkap Jemaah Umrah yang Mendoakan dan Tunjukkan Solidaritas untuk Palestina
Arab Saudi Tangkap Jemaah Umrah yang Mendoakan dan Tunjukkan Solidaritas untuk Palestina

Jemaah umrah asal Aljazair dan Inggris mengaku ditangkap oleh otoritas Saudi ketika menunjukkan solidaritas dan berdoa untuk warga Gaza di Palestina.

Baca Selengkapnya
20 November 1979: Pengepungan Masjidil Haram oleh Kelompok Juhayman al-Otaybi, Ini Kisahnya
20 November 1979: Pengepungan Masjidil Haram oleh Kelompok Juhayman al-Otaybi, Ini Kisahnya

Peristiwa ini memiliki implikasi signifikan dalam sejarah Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
Israel Tangkap Imam Masjid Al-Aqsa karena Doakan Ismail Haniyeh Saat Khotbah Jumat
Israel Tangkap Imam Masjid Al-Aqsa karena Doakan Ismail Haniyeh Saat Khotbah Jumat

Ismail Haniyeh dibunuh di Iran pada Rabu (31/7) dini hari.

Baca Selengkapnya
Doa Imam Masjid Nabawi Usai Salat Picu Kontroversi, Begini Isi Doanya
Doa Imam Masjid Nabawi Usai Salat Picu Kontroversi, Begini Isi Doanya

Doa Imam Masjid Nabawi Usai Salat Picu Kontroversi, Begini Isinya

Baca Selengkapnya
Syahid, Jemaah Haji Asal Garut Meninggal Dunia Usai Salat Ashar di Masjid Nabawi
Syahid, Jemaah Haji Asal Garut Meninggal Dunia Usai Salat Ashar di Masjid Nabawi

Kakek Upan meninggal dunia usai salat ashar di Masjid Nabawi.

Baca Selengkapnya
Imam Masjid di Balikpapan Meninggal saat Pimpin Salat Subuh Berjemaah, Sosoknya Jadi Panutan Warga
Imam Masjid di Balikpapan Meninggal saat Pimpin Salat Subuh Berjemaah, Sosoknya Jadi Panutan Warga

Kejadian ini terjadi di Masjid Al Ulaa, Kampung Baru, Balikpapan, pada Selasa (2/1/2024).

Baca Selengkapnya
Jual Visa Haji Palsu, Selebgram Ditahan Arab Saudi
Jual Visa Haji Palsu, Selebgram Ditahan Arab Saudi

Konsul Jenderal RI Jeddah tengah menelusuri keberadaan jemaah yang menjadi korban.

Baca Selengkapnya
Nekad Berhaji Tanpa Visa Ziarah, 22 WNI Dideportasi dari Arab Saudi
Nekad Berhaji Tanpa Visa Ziarah, 22 WNI Dideportasi dari Arab Saudi

Rencananya mereka akan dipulangkan pada Sabtu (1/6) malam sekitar jam 23.00 Waktu Arab Saudi (WAS).

Baca Selengkapnya
Benarkah Arab Saudi Larang Masyarakat Palestina Haji dan Umrah? Cek Faktanya!
Benarkah Arab Saudi Larang Masyarakat Palestina Haji dan Umrah? Cek Faktanya!

Video mengklaim Arab Saudi memboikot ibadah haji masyarakat Palestina, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
Diduga Palsukan Visa dan Gelang Identitas Haji, 37 Warga Makassar Ditangkap Askar di Madinah
Diduga Palsukan Visa dan Gelang Identitas Haji, 37 Warga Makassar Ditangkap Askar di Madinah

Saat dilakukan pemeriksaan dokumen, terungkap bahwa 37 orang tersebut tidak memiliki dokumen asli haji seperti visa resmi.

Baca Selengkapnya
Haji Tidak Sah Jika Tak Pakai Visa Resmi
Haji Tidak Sah Jika Tak Pakai Visa Resmi

24 WNI diamankan Kepolisian Arab Saudi usai ketahuan menggunakan visa ziarah

Baca Selengkapnya
37 WNI Ditangkap Aparat Keamanan Saudi karena Berhaji Tanpa Visa Resmi
37 WNI Ditangkap Aparat Keamanan Saudi karena Berhaji Tanpa Visa Resmi

Saat ini total terjadi tiga kasus haji tanpa visa resmi dengan melibatkan puluhan orang.

Baca Selengkapnya