Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cukup Bersenandung 10 Detik, Google akan Langsung Tampilkan Lagu yang Dicari Pengguna

Cukup Bersenandung 10 Detik, Google akan Langsung Tampilkan Lagu yang Dicari Pengguna ilustrasi menyanyi. ©www.cityoflondonvocalcoaching.co.uk

Merdeka.com - Setiap orang tentunya senang mendengarkan lagu namun terkadang, kita memiliki lagu yang terjebak di kepala dan tidak dapat mengingat liriknya. Kini Google menawarkan fitur terbaru, hanya dengan bersenandung, lagu yang kita inginkan akan muncul.

Mengutip laman CNN, Jumat (16/10), Google meluncurkan fitur pencarian baru ini pada Kamis, yang memungkinkan pengguna mencari lagu dengan menyenandungkan beberapa bait untuk membantu mengidentifikasi lagu tersebut.

Fitur itu menjadi bagian dari aplikasi seluler Google dan Asisten Google, di mana dengan mengatakan “lagu apa ini?” (tambahkan “Hai Google” terlebih dahulu di Asisten Google) lalu bersenandung, bersiul ataupun bernanyi selama 10 sampai 15 detik, hasilnya akan muncul beberapa kemungkinan lagu bersama dengan perkiraan mesin pencari tentang seberapa besar kemungkinan pada setiap lagu yang kita cari.

Pihak Google mengatakan, fitur tersebut yang diumumkan bersama dengan beberapa fungsi terkait pencarian baru lainnya akan tersedia pertama kali dalam bahasa inggris di Apple IOS dan lebih dari 20 bahasa di platform seluler Android Google.

Google menambahkan, pengguna tidak perlu khawatir akan nada karena dengan atau tanpa memiliki nada yang sempurna fitur tersebut dapat berfungsi.

Seperti banyak pencarian Google lainnya fitur ini menggunakan pembelajaran mesin yang pada dasarnya perangkat lunak menganalisis lagu yang kita dengarkan atau nyanyikan, kemudian mengubahnya menjadi urutan angka yang dapat dibandingkan dengan banyak lagu digital untuk menemukan lagu yang serupa.

Perusahaan ini bekerja menggunakan kecerdasan buatan untuk pengenalan musik selama beberapa tahun, dan Hum-to-search bukanlah ide baru misalnya SoundHound yang menawarkan fitur pengenalan dengungan meskipun baru di Google.

Wakil presiden Google yang memperkenalkan fitur ini dalam acara streaming pada Kamis mengatakan, orang-orang bertanya kepada Google “lagu apa yang sedang diputar” hampir 100 juta kali setiap bulan.

Reporter Magang: Galya Nge (mdk/pan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Selain Pak Muh & Aaliyah Massaid, Dua Sosok Ini Juga Paling Dicari di Google Sepanjang Tahun 2023
Selain Pak Muh & Aaliyah Massaid, Dua Sosok Ini Juga Paling Dicari di Google Sepanjang Tahun 2023

Google Indonesia merilis rekapan tahunan 2023 atau 'Year in Search 2023' guna melihat momen apa saja yang pernah trending di Indonesia sepanjang tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Buat Nada Dering di WhatsApp dengan Menyebut Nama Pakai Suara Google
Cara Mudah Buat Nada Dering di WhatsApp dengan Menyebut Nama Pakai Suara Google

Pengguna WhatsApp kini memiliki kemampuan untuk membuat nada dering yang menyebut nama mereka menggunakan suara Google.

Baca Selengkapnya
Cara Menghitung Jumlah Hari Berlalu dengan Google, Unggah di Medsos dengan Kata Romantis Ini
Cara Menghitung Jumlah Hari Berlalu dengan Google, Unggah di Medsos dengan Kata Romantis Ini

Kenang jumlah waktu yang telah Anda lalui bersama pasangan lewat hitungan hari dan bagikan ke media sosial.

Baca Selengkapnya
Cara Membuat Lagu yang Mudah dan Sederhana, Cukup Sepuluh Langkah
Cara Membuat Lagu yang Mudah dan Sederhana, Cukup Sepuluh Langkah

Selain inspirasi, ada langkah-langkah yang dibutuhkan untuk mencitptakan sebuah lagu. Tak perlu banyak-banyak, cukup 10 langkah saja.

Baca Selengkapnya
Hanya Pakai Perintah Tulisan, Google Bisa Buatkan Gambar
Hanya Pakai Perintah Tulisan, Google Bisa Buatkan Gambar

Google tak ingin ketinggalan dengan Microsoft melalui Bing soal AI.

Baca Selengkapnya
Google Bakal Colek Netizen jika Data Pribadinya Masih Nongol di Hasil Pencarian
Google Bakal Colek Netizen jika Data Pribadinya Masih Nongol di Hasil Pencarian

Google melalui pembaruan fitur “Result About You” dapat melacak informasi pribadi yang masih tercecer di pencarian.

Baca Selengkapnya