Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

New York akan Gelar Konser Besar untuk Rayakan 'Kelahiran Kembali' Pasca Covid-19

New York akan Gelar Konser Besar untuk Rayakan 'Kelahiran Kembali' Pasca Covid-19 New York City. © Thetechjournal.com

Merdeka.com - New York berencana menyelenggarakan konser besar di Central Park pada Agustus mendatang untuk merayakan ‘kelahiran kembali’ kota itu pasca pandemi Covid-19. Rencana ini diumumkan Wali Kota Bill de Blasio pada Senin.

Tidak ada program rinci yang diungkapkan terkait rencana ini, tapi De Blasio telah meminta produser musik veteran Clive Davis untuk mengorganisir rencana ini.

Dalam konferensi pers, De Blasio mengumumkan agenda “Homecoming Week” atau “Pekan Kepulangan” untuk merayakan munculnya kembali kota Big Apple itu setelah dihantam pandemi, yang sangat terdampak pada awal-awal pandemi.

“Tapi kami ingin memperjelas, kami ingin membuatnya lebih besar,” jelasnya, dikutip dari AFP, Selasa (8/6).

De Blasio melanjutkan, konser ini akan menjadi kulminasi atau titik balik dari “pekan dari sekali seumur hidup yang luar biasa dan tak terlupakan, untuk merayakan kelahiran kembali York City”. Dia tidak menyebutkan tanggal spesifik agenda besar ini, tapi menurut laporan The New York Times, konser akan digelar pada 21 Agustus.

Davis, yang pernah bekerja sama dengan legenda musik seperti Bruce Springsteen, Aretha Franklin, dan Whitney Houston selama kariernya – mengatakan kepada The New York Times dia berharap untuk merekrut delapan bintang ikonik dalam tiga jam konser yang akan disiarkan di seluruh dunia itu.

Sebanyak 60.000 tiket akan didistribusikan secara gratis dan akan disediakan tempat duduk VIP.

De Blasio mengatakan kepada wartawan, dia berharap artis yang tampir merupakan artis New York.

Konser ini akan menjadi serangkaian konser musik besar yang diselenggarakan di Great Lawn Central Park, seperti konser klasik gratis Simon and Garfunkel pada 1981 atau konser Global Citizen pada September 2019.

Pengumuman yang disampaikan De Blasio ini muncul di saat kota paling padat di Amerika itu meluncurkan kembali industri pariwisatanya.

Lebih dari 63 persen penduduk dewasa New York City telah menerima sedikitnya satu dosis vaksin Covid-19, menurut data resmi.

Sejumlah pembatasan untuk membatasi penyebaran virus corona telah dicabut, dan Gubernur Negara Bagian New York, Andrew Cuomo menyampaikan pada Senin, tindakan pencegahan yang masih berlangsung akan dicabut ketika angka vaksinasi telah mencapai angka 70 persen.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
HUT ke-497 Jakarta, Karangan Bunga Penuhi Balai Kota
HUT ke-497 Jakarta, Karangan Bunga Penuhi Balai Kota

Terlihat, karangan bunga terpajang dari depan Blok G, hingga selasar Balai Kota DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Ini Sederet Promo Besar-besaran Jelang HUT ke-497 Kota Jakarta
Ini Sederet Promo Besar-besaran Jelang HUT ke-497 Kota Jakarta

HUT Kota Jakarta kali ini mengusung tema 'Jakarta Kota Global Berjuta Pesona'

Baca Selengkapnya
Sediakan Mobile LED, Pemprov DKI Ajak Warga Saksikan Detik-detik Proklamasi di Bundaran HI
Sediakan Mobile LED, Pemprov DKI Ajak Warga Saksikan Detik-detik Proklamasi di Bundaran HI

Pemprov DKI Jakarta bakal menyediakan mobile LED di Bundaran Hotel Indonesia (HI).

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI Gelar Gemilang Silang Monas saat HUT RI, Ini Artis Ternama yang Bakal Meramaikan
Pemprov DKI Gelar Gemilang Silang Monas saat HUT RI, Ini Artis Ternama yang Bakal Meramaikan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bakal turut memeriahkan hari jadi Indonesia itu dengan menghelat acara bertajuk 'Gemilang Silang Monas'.

Baca Selengkapnya
KAPANLAGI BUKA BARENG Festival Kembali Hadir di 2024!
KAPANLAGI BUKA BARENG Festival Kembali Hadir di 2024!

Akan ada banyak kegiatan menarik yang akan menghibur pengunjung di KLBB, mulai dari buka bareng, konser musik bersama artis-artis ternama.

Baca Selengkapnya
Ini 5 Lokasi Christmas Carol untuk Meriahkan Natal 2023 di Jakarta
Ini 5 Lokasi Christmas Carol untuk Meriahkan Natal 2023 di Jakarta

Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar acara Christmas Carol atau Kidung Natal untuk menyambut hari raya Natal 2023.

Baca Selengkapnya
Kejutan di HUT ke-78 RI, Istana: Siap-Siap Joget Bersama
Kejutan di HUT ke-78 RI, Istana: Siap-Siap Joget Bersama

Istana mengundang 16.000 tamu undangan untuk hadir pada perayaan HUT ke-78 RI.

Baca Selengkapnya
'Glenn Fredly' akan Manggung di Tiga Kota Ini November 2023
'Glenn Fredly' akan Manggung di Tiga Kota Ini November 2023

Festival Kasih Putih diharapkan dapat merangkul semua elemen dan keberagamannya.

Baca Selengkapnya
Perayaan Malam Tahun Batu di Bundaran HI Bertabur Penyanyi dan Artis Ibu Kota
Perayaan Malam Tahun Batu di Bundaran HI Bertabur Penyanyi dan Artis Ibu Kota

Pemprov akan merayakan malam tahun baru 2024 di enam wilayah kota administrasi

Baca Selengkapnya
Ini Rangkaian HUT ke-78 RI di Jakarta
Ini Rangkaian HUT ke-78 RI di Jakarta

Heru Budi merinci rangkaian kegiatan HUT ke-78 RI di Ibu Kota pada Kamis (17/8) besok.

Baca Selengkapnya
KPU Jakarta Luncurkan Tahapan Pilgub 2024 di Monas Malam Ini
KPU Jakarta Luncurkan Tahapan Pilgub 2024 di Monas Malam Ini

KPU Jakarta menjadwalkan peluncuran dimulai sekira pukul 19.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Jangan Sampai Kelewatan, Puncak HUT ke-497 Jakarta Digelar Malam Ini di Monas
Jangan Sampai Kelewatan, Puncak HUT ke-497 Jakarta Digelar Malam Ini di Monas

Pada perayaan HUT ke-497 Kota Jakarta diusung tema 'Malam Jaya Raya'.

Baca Selengkapnya