Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Putin Telepon Erdogan, Ungkap Syarat Rusia Hentikan Perang di Ukraina

Putin Telepon Erdogan, Ungkap Syarat Rusia Hentikan Perang di Ukraina Presiden Rusia, Vladimir Putin (kanan) dan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan di resor Laut Hitam . ©AFP

Merdeka.com - Presiden Rusia, Vladimir Putin berbicara melalui telepon dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan pada Minggu dan menyampaikan Rusia hanya akan menghentikan perang jika Ukraina berhenti bertarung dan permintaan Moskow dipenuhi. Demikian disampaikan Kremlin dalam pernyataannya.

Putin menyampaikan, operasi militer itu berjalan sesuai rencana dan jadwal, dan dia berharap negosiator Ukraina akan mengambil pendekatan yang lebih konstruktif dalam perundingan dan memperhitungkan realitas di lapangan.

Sementara itu, kantor kepresidenan Turki menyampaikan Erdogan menyerukan desakan gencatan senjata di Ukraina.

Dua kepala negara ini berbicara menjelang forum diplomatik di Turki pada 11-13 Maret di mana Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov dan timpalannya dari Ukraina akan menghadiri forum tersebut.

Turki berharap bisa mempertemukan kedua Menteri Luar Negeri tersebut.

"Gencatan senjata umum yang mendesak akan lebih mempermudah menemukan solusi politik dan menanggapi masalah kemanusiaan," jelas Erdogan, dikutip dari Al Arabiya, Senin (7/3).

Erdogan juga mendesak Putin agar mengizinkan pembentukan koridor kemanusiaan "mendesak" di Ukraina, mengatakan dia dan pemimpin Rusia bisa "membuka jalan perdamaian bersama-sama."

Dia juga menyampaikan kepada Putin bahwa Ankara "iap berkontribusi dengan berbagai cara yang memungkinkan menuju resolusi damai.

Media resmi Turki mengatakan pembicaraan telepon kedua pemimpin ini berlangsung selama satu jam.

Turki memilih cara halus dan seimbang dalam menanggapi perang Rusia-Ukraina. Di satu sisi, Turki adalah anggota NATO dan sekutu Ukraina. Di samping itu, Turki juga perlu meningkatkan hubungannya dengan Rusia karena sangat bergantung pada impor dari negara tersebut.

Erdogan telah menawarkan beberapa kesempatan untuk menjadi tuan rumah perundingan antara Kiev dan Moskow.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Momen Putin Bertemu Presiden Iran di Kremlin, Bicarakan Genosida Israel di Jalur Gaza
FOTO: Momen Putin Bertemu Presiden Iran di Kremlin, Bicarakan Genosida Israel di Jalur Gaza

Setelah melakukan kunjungan kilat ke Arab Saudi dan Uni Emirat Arab, Putin menerima kedatangan Presiden Iran Ebrahim Raisi.

Baca Selengkapnya
Prabowo Lapor Jokowi soal Presiden Ukraina Tolak Usulan Gencatan Senjata dengan Rusia
Prabowo Lapor Jokowi soal Presiden Ukraina Tolak Usulan Gencatan Senjata dengan Rusia

Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Singapura, Sabtu 1 Juni 2024.

Baca Selengkapnya
Megawati: Kalau Putin Mau, Habisi Ukrania Satu Hari Doang
Megawati: Kalau Putin Mau, Habisi Ukrania Satu Hari Doang

Megawati tak ingin Indonesia berkonflik dengan negara-negara yang ada di Asia Tenggara lainnya.

Baca Selengkapnya
Vladimir Putin Peluk Hangat Presiden Palestina, Rasakan Sakit Mendalam Banyak Anak & Wanita Jadi Korban
Vladimir Putin Peluk Hangat Presiden Palestina, Rasakan Sakit Mendalam Banyak Anak & Wanita Jadi Korban

Vladimir Putin ungkap rasa prihatinnya ke Presiden Palestina Mahmoud Abbas atas konflik di Gaza.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Putin Samakan Kekejaman Israel Seperti Nazi, Kecam Serangan ke Gaza Palestina
VIDEO: Putin Samakan Kekejaman Israel Seperti Nazi, Kecam Serangan ke Gaza Palestina

Putin mengusulkan kunci penyelesaian konflik Israel-Palestina adalah membentuk negara Palestina merdeka dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya.

Baca Selengkapnya
Israel Mau Balas Iran, Presiden Rusia Vladimir Putin Langsung Bereaksi
Israel Mau Balas Iran, Presiden Rusia Vladimir Putin Langsung Bereaksi

Sebagai salah satu sekutu dekat Iran, Rusia tak tinggal diam atas rencana balasan Israel.

Baca Selengkapnya
FOTO: Tinjau Pangkalan Udara Torzhok, Presiden Rusia Vladimir Putin Jajal Helm Canggih di Tengah Memanasnya Ketegangan dengan AS dan Sekutu
FOTO: Tinjau Pangkalan Udara Torzhok, Presiden Rusia Vladimir Putin Jajal Helm Canggih di Tengah Memanasnya Ketegangan dengan AS dan Sekutu

Kunjungan Putin ke Torzhok dilakukan di tengah ketegangan yang terus meningkat dengan Amerika Serikat dan para sekutunya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Penampilan Presiden Ukraina Pakai Kaus saat Bertemu Prabowo Ramai Jadi 'Omon Omon'
VIDEO: Penampilan Presiden Ukraina Pakai Kaus saat Bertemu Prabowo Ramai Jadi 'Omon Omon'

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Singapura, pada Sabtu (1/6/2024).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pidato Tegas Capres Terpilih Prabowo, Blak-blakan Potensi Perang Nuklir Dunia
VIDEO: Pidato Tegas Capres Terpilih Prabowo, Blak-blakan Potensi Perang Nuklir Dunia

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjadi pembicara dalam acara IISS Shangri-La Dialogue 2024 di Singapura, Sabtu (1/6).

Baca Selengkapnya
FOTO: Di Tengah Agresi Israel, Putin Kunjungi UEA dan Arab Saudi untuk Temui Pangeran MbS dan Presiden Sheikh MbZ
FOTO: Di Tengah Agresi Israel, Putin Kunjungi UEA dan Arab Saudi untuk Temui Pangeran MbS dan Presiden Sheikh MbZ

Pangeran MbS maupun Presiden UEA Sheikh MbZ menyambut hangat kunjungan Putin di negaranya.

Baca Selengkapnya
Keberpihakan Rusia di Perang Israel Vs Palestina: Putin Tunjuk Hidung Amerika
Keberpihakan Rusia di Perang Israel Vs Palestina: Putin Tunjuk Hidung Amerika

Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan perang dan kekerasan yang terjadi antara Israel dan Palestina salah Amerika.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Putin Acungkan Jempol Untuk Prabowo, Bahas Bantuan Rusia Saat Indonesia Susah
VIDEO: Momen Putin Acungkan Jempol Untuk Prabowo, Bahas Bantuan Rusia Saat Indonesia Susah

Menhan Prabowo mendatangi Istana Kremlin untuk bertemu dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin

Baca Selengkapnya