Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ulama Saudi dilecehkan anaknya

Ulama Saudi dilecehkan anaknya Ulama Adnan al-Aroor. alarabiya.net

Merdeka.com - Jaber al-Aroor, anak ulama Arab Saudi kelahiran Suriah, Adnan al-Aroor, secara publik menolak seruan ayahnya untuk berjihad dalam konflik Suriah. Jaber mengkritik ayahnya lantaran mendesak anak-anak muda untuk berperang di Suriah, sementara dia hanya duduk nyaman dan menonton konflik dari jarak aman.

"Mengapa kamu tidak bangun dan pergi berperang di Suriah! Jangan hanya duduk di kursi saja. Basyar (al-Assad) lebih baik daripada kamu," kata Jaber kepada ayahnya, selama wawancara di sebuah televisi ditayangkan televisi asal Kuwait, Wesal, seperti dilansir stasiun televisi Al Arabiya, Rabu (5/2).

Adnan menjadi ulama menonjol menyerukan jihad tidak lama setelah konflik Suriah meletup. Dia kerap membuat penampilan di televisi untuk mengkritisi rezim pemerintah Suriah dan menyerukan mempersenjatai kelompok oposisi serta adanya intervensi militer asing.

Tinggal di Arab Saudi selama 40 tahun terakhir, Adnan sebelumnya telah dituduh menghasut para pengikutnya untuk berjihad dan menyerukan banyak orang agar bangkit dan berperang.

Jaber menyatakan menolak pandangan ayahnya itu, dan menegaskan dia tidak berada di sisi Adnan al-Aroor atau Basyar al-Assad, tetapi dia bersama para revolusioner.

Dalam sebuah video seruannya, Adnan mengklaim salah satu anaknya tengah berjuang di Suriah, setelah dituduh atas kemunafikannya itu ketika dia menyerukan agar semua orang berjihad sementara keturunannya tidak. Adnan menjelaskan anaknya yang lain bekerja untuk memberikan bantuan bagi warga Suriah, bentuk lain dari jihad, meski dia tidak memberikan rincian apa bentuk bantuannya.

Adnan mendapat banyak kecaman dan kritikan melalui media sosial, terutama di Twitter.Beberapa pengguna Twitter bahkan menyebut dia sebagai seorang teroris, dan lainnya menyatakan dia seorang pencuri yang mencuri uang dia kumpulkan untuk para korban konflik Suriah.

"Saya berharap dia merilis pernyataan untuk melihat jumlah di rekening banknya!" kicau pengguna Twitter dengan akun @bro_Noah. Sementara beberapa pengguna lainnya menyebut agar dia diusir dari Saudi.

"Mengapa dia tidak ditendang bersama keluarganya dari negara ini (Arab Saudi). Dia menghancurkan seluruh negeri (Suriah) sambil duduk dengan aman di tempat kita," tulis pengguna Twitter dengan akun @tttt89673.

Beberapa ulama yang kerap menyuarakan jihad, termasuk ulama Saudi Muhammad al-Arifi dan Salman al-Ouda, baru-baru ini mendapat kecaman, setelah mendesak orang untuk berjuang tetapi tidak mau mendapat akibatnya, di mana banyak dari mereka tinggal di negara jauh dari perang dan menjalani hidup mewah. (mdk/fas)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Doa Imam Masjid Nabawi Usai Salat Picu Kontroversi, Begini Isi Doanya
Doa Imam Masjid Nabawi Usai Salat Picu Kontroversi, Begini Isi Doanya

Doa Imam Masjid Nabawi Usai Salat Picu Kontroversi, Begini Isinya

Baca Selengkapnya
Saudi Eksekusi Dua Warga di Makkah karena Bunuh Orang Tua dengan Cara Keji
Saudi Eksekusi Dua Warga di Makkah karena Bunuh Orang Tua dengan Cara Keji

Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi mengatakan dua warga Saudi dieksekusi di Makkah karena membunuh orang tua dan saudara mereka.

Baca Selengkapnya
Kisah Pilu Ibu Alaa el-Qatrawi dari Gaza, 4 Anak Mungilnya Dibunuh Tentara Israel
Kisah Pilu Ibu Alaa el-Qatrawi dari Gaza, 4 Anak Mungilnya Dibunuh Tentara Israel

Sudah berapa banyak ibu yang kehilangan anak-anaknya dan sebaliknya. Salah satunya dialami oleh Alaa el-Qatrawi (33).

Baca Selengkapnya
Emosi Dilarang Ikut Touring, Anak Hajar Ayahnya Sampai Sempoyongan
Emosi Dilarang Ikut Touring, Anak Hajar Ayahnya Sampai Sempoyongan

Pelaku tak terima dilarang ayahnya mengikuti touring.

Baca Selengkapnya