5 Kebiasaan pagi yang bisa meningkatkan produktivitas
Merdeka.com - Bangun pagi memang lebih sehat. Namun ternyata, keuntungan dari bangun pagi tidak terbatas pada kesehatan tubuh saja. Anda bisa lebih produktif menjalani hari dengan bangun lebih awal. Lakukan pula 7 kebiasaan pagi berikut ini, yang dilansir dari All Women Stalk, supaya hari Anda semakin bermanfaat.
1. Membaca koran
Televisi memang terasa lebih praktis bagi Anda yang ingin mendapatkan berita pagi secara cepat. Tidak perlu membaca, hanya perlu mendengarkan reporter yang melaporkan berita. Namun, sebenarnya membaca koran adalah cara yang paling tepat bagi Anda untuk bisa 'memanaskan' otak Anda. Jika Anda memang tidak sempat membeli koran, Anda bisa browsing internet untuk membaca berita di situsnya.
-
Bagaimana bangun pagi meningkatkan produktivitas? Salah satu keuntungan utama dari kebiasaan ini adalah peningkatan produktivitas di sepanjang hari. Dengan memulai hari lebih awal, seseorang memiliki waktu lebih untuk merencanakan aktivitas dan menyelesaikan tugas-tugas penting tanpa tergesa-gesa.
-
Bagaimana cara memulai hari dengan lebih aktif? Dengan meletakkan alarm jauh dari tempat tidur, Anda terpaksa bangun untuk mematikannya. Ini mengurangi godaan untuk kembali tidur dan membantu Anda memulai hari dengan lebih aktif.
-
Bagaimana cara meningkatkan produktivitas? Meningkatkan produktivitas bisa dilakukan dengan berbagai cara, baik melalui manajemen waktu yang lebih baik, teknik kerja yang lebih efisien, maupun peningkatan kondisi fisik dan mental.
-
Bagaimana cara menerapkan morning routine yang baik? Cobain step by step-nya berikut ini! Bangun Lebih Awal Langkah pertama yang wajib kamu lakukan adalah bangun lebih awal. Paling nggak, satu jam sebelum berangkat kerja atau ngantor. Tentunya, jam berangkat kerja masing-masing orang berbeda-beda, karena bergantung jarak tempat tinggal dan kantornya. Jadi, makin awal bangunnya, tentu makin baik, karena kamu jadi nggak terburu-buru buat melakukan berbagai persiapan sebelum berangkat kerja.
-
Kata motivasi pagi apa yang bisa membantu memulai hari? Setiap pagi membawa Anda harapan baru dan peluang baru. Jangan lewatkan salah satu dari mereka saat Anda sedang tidur. Selamat pagi!
-
Bagaimana cara menggunakan kata-kata motivasi pagi? Kata-kata motivasi pagi singkat dan penuh makna adalah salah satu bentuk pembangkit semangat yang ideal.
2. Jogging
Anda sering mengantuk di tengah hari dan kehilangan mood untuk bekerja? Mungkin solusi yang tepat untuk Anda adalah jogging di pagi hari. Dengan melakukan olahraga super ringan ini, aliran darah ke otak akan semakin lancar, dan tubuh bisa menyerap lebih banyak oksigen. Alhasil, kantuk pun tidak akan menyerang Anda di tengah hari dan pekerjaan bisa terselesaikan dengan cepat.
3. Sarapan
Otak butuh nutrisi untuk dapat digunakan secara maksimal. Jika Anda adalah tipe orang yang malas sarapan, tak heran jika kinerja Anda di kantor tidak maksimal. Selalu ingatkan diri untuk sarapan, dan pilih menu yang sehat tanpa karbohidrat berlebih. Ganti nasi goreng Anda yang biasa dengan sereal gandum ataupun oatmeal.
4. Main puzzle
Mungkin membaca koran membosankan bagi Anda. Sebagai gantinya, Anda bisa bermain teka-teki, puzzle, ataupun sudoku di pagi hari. Manfaatkan waktu sekitar 15 menit di kantor untuk bermain game-game ringan ini untuk dapat memacu kerja otak.
5. Tulis apa rencana Anda hari ini
Menulis selalu bisa menjadi pilihan untuk meningkatkan kerja otak dan membuat Anda jadi lebih terinspirasi untuk menjalani hari. Coba tulis rencana apa saja yang akan Anda lakukan sampai malam nanti dan tandai hal apa saja yang sudah selesai Anda lakukan. Ini juga akan mengurangi stres karena Anda tidak sibuk mengira-ngira kegiatan apa saja yang harus dilakukan hari ini.
Semoga cara-cara di atas dapat membantu Anda bekerja lebih baik hari ini.
(mdk/mzh)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Hari yang baik diawali dengan kebiasaan pagi hari yang dilakukan.
Baca SelengkapnyaAda beberapa hal yang perlu dilakukan untuk menciptakan pagi yang sempurna.
Baca SelengkapnyaDengan bangun pagi, kamu jadi punya waktu buat olahraga, nggak sampai melewatkan sarapan, dan bisa jalani hari dengan tenang.
Baca SelengkapnyaBangun pagi memiliki banyak manfaat yang signifikan bagi kesehatan fisik dan mental.
Baca SelengkapnyaBangun pagi telah lama dianggap sebagai kebiasaan yang bermanfaat untuk kesehatan dan produktivitas.
Baca SelengkapnyaKetahui sejumlah hal di pagi hari yang bisa membantu kita jadi lebih bagagia sepanjang hari.
Baca SelengkapnyaBangun pagi dapat membentuk karakter yang luar biasa, seperti disiplin, kreativitas, dan perhatian terhadap kesehatan. Temukan manfaatnya di sini!
Baca SelengkapnyaBukan hanya karena makanan, tapi kebiasaan-kebiasaan di pagi hari juga bisa berkontribusi terhadap kenaikan berat badan.
Baca SelengkapnyaKebiasaan yang dilakukan sebelum tidur ini seringkali dikerjakan oleh para pebisnis sukses
Baca SelengkapnyaEmpat kebiasaan-kebiasaan di pagi hari berikut akan membuatmu berumur panjang.
Baca SelengkapnyaLima kegiatan sederhana pagi hari yang bisa bikin kurus, dari rutin minum air putih hingga paparan sinar matahari.
Baca SelengkapnyaBangun pagi memiliki manfaat bagi tubuh, baik bagi kesehatan fisik maupun kesehatan mental.
Baca Selengkapnya