Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kesalahan umum yang dilakukan calon pengantin usai lamaran

Kesalahan umum yang dilakukan calon pengantin usai lamaran Ilustrasi pernikahan. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Setelah dilamar, biasanya pengantin wanita akan mulai disibukkan dengan perencanaan peristiwa besar dalam hidupnya. Mulai dari membuat daftar tamu, mencari lokasi pernikahan terbaik, hingga mencari vendor favorit, dan proses ini pastikan akan menguras banyak energi dan perasaan.

Sebenarnya tidak pernah ada aturan pasti untuk memulai proses perencanaan pernikahan, pengantin wanita akan sangat terbantu jika memiliki perencanaan yang baik.

Supaya langkah pertama perencanaan Anda bisa baik, tengok dulu 6 kesalahan yang biasa dilakukan calon pengantin ini dan cara untuk menghindarinya.

Orang lain juga bertanya?

Kesalahan #1: Langsung memberitahukan kabar gembira via media sosial

Sisi negatif dari pemberitahuan via media sosial adalah: menimbulkan perasaan sakit hati pada keluarga dan teman dekat. Usai lamaran, coba ambil waktu sejenak dan temukan cara terbaik untuk memberitahukan kabar gembira tersebut.

Lingkaran terdekat, seperti keluarga dekat dan sahabat, berhak mendapatkan berita via telepon atau kunjungan pun langsung. Lakukanlah apapun yang bisa membuat situasi tetap damai dan membuat hati orang lain terdekat tidak kecewa.

Kesalahan#2: Persiapan yang terburu-buru

Habis lamaran, biasanya Anda akan tergoda untuk mendedikasikan semua waktu luang untuk menjelajah laman situs pernikahan dan membeli pelbagai majalah pernikahan. Tapi ingat, melakukan persiapan terlalu banyak dalam waktu singkat hanya akan memicu stres dan kegelisahan.

Coba tahan diri sedikit dan ciptakan dulu runutan perencanaan pernikahan yang akan menjadi panduan selama proses berlangsung. Jangan sibukkan diri pada minggu pertama usai lamaran, karena ini akan membuat Anda merasakan kelelahan terhadap proses ini lebih cepat.

Kesalahan #3: Tidak membicarakan perihal budget

Sebagian besar perencanaan pernikahan diisi dengan beragam keseruan, seperti melakukan sesi foto pre-wedding, mencari gaun pengantin, dan mencoba aneka rasa kue pengantin. Sayangnya, dibalik keseruan itu Anda juga harus berhadapan dengan beberapa 'tugas' yang membosankan, seperti perencanaan anggaran.

Membicarakan perihal kondisi keuangan pribadi adalah hal yang membuat stres dan tidak nyaman, tapi ini sangat penting. Sebab anggaran keuangan yang ada akan berdampak pada setiap keputusan yang akan diambil selama proses perencanaan.Anda tidak bisa memilih lokasi, membuat daftar tamu, atau menyewa vendor tanpa tahu berapa uang yang bisa dihabiskan.

Oleh karena itu, pastikan untuk mendiskusikan anggaran pernikahan secepat mungkin usai lamaran, sehingga tidak ada masalah di tengah jalan kelak.

Kesalahan #4: Mematok pikiran hanya pada satu tanggal atau satu lokasi

Beberapa calon pengantin memiliki tempat dan tanggal spesifik dalam benak mereka, dan tidak ingin berkompromi mengenai hal ini. Jangan terlalu terpatok pada sesuatu, sebab segala sesuatu kadang tidak selalu berjalan sesuai yang direncanakan.

Bagaimana jika lokasi favorit ternyata sudah disewa orang lain pada tanggal yang Anda inginkan? Atau jika ingin menyelenggarakan pernikahan pada bulan Juni, tapi tidak bisa menemukan tempat yang bisa mengakomodir pesta Anda?

Lebih baik buatlah daftar tempat dan tanggal alternatif, sebagai langkah preventif jika pilihan pertama tidak bisa. Plus, jangan takut untuk berkompromi. Sebab di ujungnya Anda akan tetap membuat momen indah yang tak terlupakan terlepas dari kapan dan di mana pesta pernikahan diselenggarakan.

Kesalahan #5:Lalai untuk menyewa jasa vendor dengan benar

Sebagai calon pengantin baru, Anda akan dihadapkan dengan segudang keputusan. Mulai dari menentukan siapa yang akan mengisibagian entertainment hingga menentukan menu makanan dan minuman yang akan disajikan di resepsi.

Sebelum menandatangani kontrak dengan para vendor, pastikan semua jadwal sudah akurat. Sebagai langkah awal, sewa tempat resepsi terlebih dulu sebelum menyewa hal-hal lain, sebab semua vendor perlu tahu kapan dan lokasi pesta pernikahan yang pasti.

Kesalahan #6: Tidak meminta bantuan

Saat merencanakan pernikahan, jangan bergantung pada diri sendiri, tunangan, dan internet saja. Ingat ada sahabat dan anggota keluarga akan sangat senang hati membantu Anda. Dan 'tangan' ekstra tersebut akan membuat proses ini tidak terlalu menimbulkan stres.

Jika Anda kenal teman yang baru menjadi pengantin, mintalah nasihat dan masukan yang berguna tentang perencanaan pernikahan sebab mereka sudah menjalani terlebih dulu.

Jika Anda adalah orang yang sibuk, pikirkan untuk menyewa jasa wedding organizer profesional untuk membantu semua proses. Sebab menikah seharusnya menjadi sebuah pengalaman yang seru, menyenangkan dan tidak membuat Anda gelisah serta tertekan, bukan?

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pasangan Ini hanya Butuh Waktu 15 Menit untuk Gelar Pernikahan, Niatnya Lamaran Malah Langsung Akad
Pasangan Ini hanya Butuh Waktu 15 Menit untuk Gelar Pernikahan, Niatnya Lamaran Malah Langsung Akad

Viral di media sosial kisah dua sejoli yang menggelar pernikahan secara mendadak.

Baca Selengkapnya
Niat Awalnya Lamaran, Pria Ini Tiba-Tiba 'Ditodong' Langsung Ijab Kabul
Niat Awalnya Lamaran, Pria Ini Tiba-Tiba 'Ditodong' Langsung Ijab Kabul

Niat awalnya hanya lamaran, pasangan ini kaget tiba-tiba diminta langsung gelar akad nikah. Video yang diunggah @mawchiato ini pun viral di tiktok.

Baca Selengkapnya
Gagal Haru, Momen Lamaran Ini Jadi Kocak Lantaran Calon Mempelai Perempuan Salah Tingkah
Gagal Haru, Momen Lamaran Ini Jadi Kocak Lantaran Calon Mempelai Perempuan Salah Tingkah

Lamaran menjadi salah satu momen mendebarkan tapi selalu ditunggu-tunggu pasangan kekasih.

Baca Selengkapnya
Viral Curhatan Pria Gagal Nikah 1 Bulan Sebelum Acara, Ternyata Ini Penyebabnya
Viral Curhatan Pria Gagal Nikah 1 Bulan Sebelum Acara, Ternyata Ini Penyebabnya

Pria ini mengaku sudah mengurus berbagai persiapan sebelum menikah, mulai dari pemotretan hingga mengurus surat pernikahan.

Baca Selengkapnya
Niat Ingin Bikin Konten Transisi Rumah, Wanita Ini Malah Dilamar Kekasih
Niat Ingin Bikin Konten Transisi Rumah, Wanita Ini Malah Dilamar Kekasih

Suasana pun berubah menjadi haru dan penuh dengan air mata kebahagiaan saat kekasih melamarnya.

Baca Selengkapnya
Viral Momen Pria Roasting Calon Istrinya saat Lamaran, Bikin Ngakak
Viral Momen Pria Roasting Calon Istrinya saat Lamaran, Bikin Ngakak

"Ini lamaran apa stand up comedy," komentar warganet.

Baca Selengkapnya
Langsung Ijab Sah setelah Dapat Ijazah, Kisah Wanita di Yogyakarta Ini Viral
Langsung Ijab Sah setelah Dapat Ijazah, Kisah Wanita di Yogyakarta Ini Viral

Setelah selesai foto-foto di kampus, ia langsung meluncur ke venue pernikahan.

Baca Selengkapnya
Viral Pria Lamar Kekasihnya dengan Kata-kata Manis Tanpa Lihat Contekan, Warganet Ikut Salting
Viral Pria Lamar Kekasihnya dengan Kata-kata Manis Tanpa Lihat Contekan, Warganet Ikut Salting

Video yang diunggah di akun @hazlenutchocopie ini menjadi viral di tiktok.

Baca Selengkapnya
Sudah Gelar Siraman hingga Pengajian, Kisah Wanita yang Gagal Menikah H-1 Ini Bikin Nyesek
Sudah Gelar Siraman hingga Pengajian, Kisah Wanita yang Gagal Menikah H-1 Ini Bikin Nyesek

Pacaran sejak 2019, pernikahan wanita ini harus batal di detik-detik terakhir.

Baca Selengkapnya
Lagi Ijab Kabul Pengantin Pria Bikin Seisi Ruangan Kaget, Tiba-Tiba 'Pecahkan' Meja Auto Disorot
Lagi Ijab Kabul Pengantin Pria Bikin Seisi Ruangan Kaget, Tiba-Tiba 'Pecahkan' Meja Auto Disorot

Seorang pengantin pria melakukan hal tak terduga saat melakukan akad nikah. Ia memecahkan kaca meja yang ada di depannya ketika mengucapkan ijab kabul.

Baca Selengkapnya
Viral Kisah Pilu Pengantin Wanita yang Batal Menikah Karena Calon Suami Menghilang Tanpa Kabar, Bikin Nyesek
Viral Kisah Pilu Pengantin Wanita yang Batal Menikah Karena Calon Suami Menghilang Tanpa Kabar, Bikin Nyesek

Meskipun telah dihubungi melalui berbagai metode, keberadaan calon suami masih belum dapat diketahui oleh pengantin wanita.

Baca Selengkapnya