Manfaat Temulawak yang Dikonsumsi Jokowi Sebelum Debat Capres
Merdeka.com - Liputan6.com, Jakarta - Sebelum masuk ke ruangan Debat Capres di Shangri-La Hotel, Jakarta, Sabtu malam, (30/3/2019), Jokowi sempat mengatakan, meminum temulawak di pagi hari adalah salah satu persiapan yang dilakukan.
Temulawak, bahan yang sering dikonsumsi Jokowi, merupakan rempah yang banyak digunakan untuk kesehatan, kecantikan, maupun bahan makanan. Rempah ini sudah digunakan sejak dulu untuk dibuat minuman tradisional herbal, yaitu jamu. Bagian temulawak yang dipakai untuk diolah ialah akar.
Rasa dan warna oranye yang khas membuat temulawak banyak dikonsumsi masyarakat. Rempah yang banyak tumbuh di Indonesia ini ternyata menyimpan segudang manfaat. Berikut manfaat temulawak yang dirangkum dari drhealthbenefits.com, Sabtu (30/3/2019).
-
Apa manfaat Temulawak untuk kesehatan? Temulawak dikenal karena efek anti-inflamasi, antioksidan, dan sifat penyembuhannya.
-
Kenapa Temulawak bermanfaat untuk kesehatan? Berbagai penelitian ilmiah telah membuktikan khasiatnya yang bermanfaat bagi kesehatan, terutama karena kandungan kurkuminoid, xanthorrhizol, dan minyak atsiri yang ada dalam rimpangnya.
-
Apa saja manfaat dari temulawak? Kandungan antioksidan yang tinggi dan senyawa yang kuat dalam menyembuhkan penyakit sangat efektif dalam meningkatkan kekebalan tubuh, menjaga kadar gula darah, serta mengurangi kolesterol dan asam urat.
-
Apa manfaat jamu temulawak? Temulawak membantu memperbaiki fungsi pencernaan dan hati, yang sangat penting dalam proses penurunan berat badan. Dengan meningkatkan metabolisme lemak, jamu temulawak membantu tubuh membakar lemak lebih efisien dan mengeluarkannya melalui proses detoksifikasi.
-
Mengapa Temulawak disebut antioksidan? Antioksidan mempunyai peran penting demi menghambat proses oksidasi dan radikal bebas yang hendak masuk ke dalam tubuh. Manfaatnya, Anda bisa terhindar dari penyakit kanker payudara, pikun dan jantung. Bukan hanya kesehatan tubuh, banyak orang yang turut memanfaatkan tanaman temulawak ini sebagai penunjang kecantikan.
-
Apa kandungan dalam Temulawak? Temulawak sebenarnya sama dengan tanaman rempah lainnya yang mempunyai kandungan zat penting, antara lain seperti protein, kurkumin, serta mineral. Bukan hanya itu, temulawak mengandung senyawa aktif mulai dari seskuiterpen d-kamper, turmeron, hingga germakron. Semua kandungan itulah yang berperan penting dalam manfaat temulawak untuk kesehatan.
1. Menjaga Fungsi Hati
Kandungan yang ada di dalam temulawak dapat menghasilkan empedu di hati dan merangsang pengosongan kantong empedu.
2. Meringankan Radang Sendi
Di negara asalnya, India, temulawak telah ribuan tahun mengobati dan mencegah peradangan seperti radang sendi. Sebuah penelitian membuktikan bahwa temulawak dapat mengurangi radang sendi tanpa mengalami efek samping.
3. Menurunkan Kolesterol
Ekstrak dalam temulawak dipercaya dapat menurunkan kolesterol. Selain itu, temulawak juga berperan dalam menurunkan lemak darah yang baik untuk kesehatan jantung.
4. Melawan Kanker
Kandungan kurkumin dalam temulawak dapat menghambat pertumbuhan kanker prostat. Temulawak pun memiliki potensi untuk mencegah perkembangan kanker hormon lainnya.
5. Meringankan Asma
Ajaibnya rempah ini bisa digunakan untuk meringankan gejala asma. Anda cukup menyiapkan temulawak, cuci bersih, kupas, lalu diiris. Rebus dengan lima gelas air dan campur dengan gula aren. Rebus hingga air tinggal setengah dan minum tiga kali sehari.
6. Perawatan Sakit Ginjal
Temulawak bisa dijadikan obat untuk gejala batu ginjal. Anda cukup cuci dan kupas temulawak. Lalu, rebus empat gelas air dan jahe dengan segenggam kumis kucing dan daun mineran. Rebus hingga air tinggal setengah dan minum tiga kali sehari. (Fairuz Fildzah)
Saksikan video pilihan di bawah ini:
(mdk/)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Presiden Jokowi ternyata suka sekali makanan rumahan. Ini 10 makanan favorit Jokowi lho
Baca SelengkapnyaBerikut adalah manfaat dan cara pengolahan temulawak, salah satu herbal penting dalam dunia kesehatan!
Baca SelengkapnyaTemulawak sebenarnya sama dengan tanaman rempah lainnya yang mempunyai kandungan zat penting, antara lain seperti protein, kurkumin, serta mineral.
Baca SelengkapnyaSambil nge-vlog, Presiden menikmati mie gacoan di NTB
Baca SelengkapnyaResep jamu rebus temulawak ini dapat menjadi solusi untuk mengatasi dan mengurangi kolesterol serta asam urat.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar makan malam bersama Menteri Pertahanan sekaligus calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaJokowi dan Prabowo makan bakso bersama usai menghadiri acara di Akademi Militer.
Baca SelengkapnyaDalam kunjungan tersebut, Jokowi mengecek stabilitas harga bahan pokok dan memberikan sejumlah bantuan kepada para pedagang.
Baca SelengkapnyaTradisi minum jamu di Indonesia telah menjadi bagian penting dalam kehidupan sehari-hari masyarakat. Dengan berbagai resep dan kombinasi bahan yang digunakan
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi memberi kata sambutan pada pembukaan Kongres XXV Persatuan Wartawan Indonesia 2023.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menyempatkan diri mencicipi Mie Gacoan di Mataram dalam kunjungan kerjanya ke Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Baca SelengkapnyaSambil menunggu makanan tiba, Jokowi melayani permintaan foto bersama para pengunjung yang hadir.
Baca Selengkapnya