Namanya Terseret Kasus Doni Salmanan, Reza Arap Sempat Stres hingga BB Turun 7 Kg
Merdeka.com - Kasus dugaan penipuan investasi opsi biner (binary option) melalui aplikasi Quotex yang dilakukan Doni Salmanan turut menyeret nama sejumlah figur publik tanah air. Salah satu yang ramai disorot adalah musisi sekaligus Youtuber Reza Arap.
Pemilik nama asli Reza Oktovian ini sebelumnya mendapat saweran senilai Rp1 miliar dari Doni Salmanan saat tengah melakukan live streaming game.Reza pun sempat dipanggil kepolisian dan telah mengembalikan uang dari Doni tersebut.
Baru-baru ini, Reza Arap hadir di channel Youtube Deddy Corbuzier untuk berbicara mengenai kasus tersebut. Ia mengaku sempat stres karena harus mengembalikan uang dari Doni yang telah dipakainya itu.
-
Kenapa Meyden marah dengan Deddy Corbuzier? Meyden merasa tersinggung dan membantah informasi tersebut. Sebagai akibatnya, Meyden memutuskan untuk tidak ingin podcastnya ditayangkan di kanal Deddy Corbuzier.
-
Siapa yang memberikan tituler kepada Deddy Corbuzier? Deddy Corbuzier, seorang selebriti Indonesia, diberi pangkat Letnan Kolonel Tituler TNI Angkatan Darat dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
-
Kenapa Reza Rahadian ikut demo? Reza mengaku tidak bisa tidur melihat tindakan anggota DPR RI dan pemimpin negeri ini.
Berikut ulasan selengkapnya.
Berat Badan Turun 7 Kg
Instagram/ybrap ©2022 Merdeka.com
Dalam video yang diunggah pada Rabu (6/4/2022), suami Wendy Walters ini menceritakan jika dirinya begitu terpukul dengan kasus ini. Ia pun mengaku berat badannya turun hingga 7 kg akibat stres.
"Beres dong, kenapa turun 7 kilo?" taya Deddy.
"Stres pak, buset. Ya gimana awalnya banyak orang bilang nggak usah dibikin masih kasih harapan," jawab Reza.
Istri Dukung Semua Keputusan
Instagram/ybrap ©2022 Merdeka.com
Dalam kesempatan itu, Reza Arap juga mengungkapkan jika sang istri Wendy Walters mendukung penuh apapun keputusannya.
"Wendy gimana?" tanya Deddy.
"Wendy si mendukung semua keputusan gua. Cuma logikanya dia sama temen-temen gua segala macam seharusnya tidak dikembalikan karena itukan itu udah uang pribadi gua kan dan udah 8 bulan lalu lama," jawab Reza.
Hanya Ingin Hidup Tenang
©2021 Merdeka.com/ Instagram @ybrap
Reza Arap juga mempunyai alasan tersendiri kenapa dirinya akhirnya memilih untuk mengembalikan uang dari Doni itu ke pihak kepolisian. Ia mengaku ingin hidup tenang dan tak lagi terbawa-bawa dalam masalah yang melibatkan Doni.
"Ya gue pengen hidup tenang aja udah," ucap Reza. (mdk/mif)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Anggota Komisi VI DPR RI, Mufti Anam kecewa dengan harga beras yang melambung tinggi
Baca SelengkapnyaKepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Harli Siregar mengatakan, puluhan saksi diperiksa itu belum termasuk keluarga Zarof Ricar.
Baca SelengkapnyaPemilik nama asli Karin Novilda itu baru saja kehilangan uang sebanyak Rp400 juta. Uang tersebut dicuri karyawannya sendiri.
Baca SelengkapnyaUang itu ditemukan penyidik Kejagung saat menggeledah rumah di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.
Baca SelengkapnyaAmmar Zoni sebelumnya dijatuhi hukuman penjara selama 3 tahun oleh Pengadilan Negeri Jakarta Barat.
Baca SelengkapnyaZarof Ricar menjadi tersangka kasus suap dan gratifikasi penanganan perkara Ronald Tannur.
Baca SelengkapnyaSempat terseret kasus pencucian uang, kini Raffi Ahmad dikait-kaitkan dengan kasus Harvey Moeis.
Baca SelengkapnyaPria ini dibuat tak menyangka jika getah karet yang dibelinya berisi galon air.
Baca SelengkapnyaKabar kurang sedap datang dari komedian Bedu. Ia tengah mengalami kesulitan ekonomi hingga memutuskan untuk menjual rumah mewahnya seharga Rp5,5 miliar.
Baca SelengkapnyaAkan tetapi, nasi sudah menjadi bubur, meski menyesali perbuatannya proses hukum akan tetap berjalan.
Baca Selengkapnya