Datangi Wagub Sandiaga, komunitas pesepeda minta disediakan jalur mulus tanpa lubang
Merdeka.com - Komunitas pesepeda, Rocketers, mendatangi Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Sandiaga S Uno di Balai Kota, Rabu (7/3). Mereka menyampaikan beberapa permintaan kepada pemerintah, di antaranya penyediaan jalur sepeda yang mulus dan bebas lubang. Termasuk juga penataan gorong-gorong di pinggir jalan harus diperhatikan.
Perwakilan Rocketers, Lutfi, mengatakan pihaknya meminta Pemprov DKI komitmen memegang amanah yang tertuang dalam UU Nomor 22 Tahun 2009 yang mengatur pengadaan jalur sepeda dan trotoar. Pihaknya bersurat ke Sandiaga setelah ada kejadian meninggalnya pesepeda beberapa waktu lalu karena tertabrak mobil.
"Harus dipastikan fasilitas-fasilitas di jalan raya tetap ramah untuk pesepeda seperti gorong-gorong dan jalan mulus, aman dari lubang. Kami mengingatkan pemerintah kami butuh transportasi di mana bisa ramah untuk pengguna sepeda lipat atau jenis sepeda lainnya," jelasnya.
-
Gimana caranya agar bersepeda gak bahaya? Tips untuk menghindari efek bersepeda secara berlebihan pertama adalah mengatur jadwal yang tepat.
-
Gimana cara pemerintah menjaga keselamatan pemudik motor? Melihat animo masyarakat yang tinggi, pemerintah berupaya menjaga keselamatan pemudik motor. Salah satunya dengan menyediakan rest area di sejumlah titik.
-
Dimana sepeda listrik diizinkan? Sepeda listrik hanya diperbolehkan melintas di wilayah terbatas yakni sekitar jalan perumahan, area bermain, jalur car free day, dan jalan raya yang telah memiliki jalur khusus sepeda listrik,“ katanya.
-
Apa yang bisa digunakan untuk menghindari kemacetan? Salah satu trik jitu untuk menghindari kemacetan adalah dengan memanfaatkan aplikasi navigasi canggih! Dengan aplikasi seperti Google Maps atau Waze di tanganmu, kamu bisa mendapatkan update terkini tentang kondisi lalu lintas dan jalan pintas yang wajib dicoba.
-
Bagaimana cara tetap aman saat berkendara di jalan tol? Dengan mengikuti tips aman berkendara di jalan tol, setiap pengemudi dapat mengetahui langkah-langkah praktis untuk menjaga keamanan dan kenyamanan selama berkendara.
-
Siapa yang bisa dapatkan manfaat bersepeda? Bersepeda di pagi hari adalah kegiatan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan fisik dan mental.
Lutfi mengatakan, gedung-gedung di Jakarta juga harusnya menyediakan fasilitas yang memudahkan para pesepeda menyimpan sepedanya. Ia mengatakan bersepeda di jalanan Jakarta bisa aman dan nyaman jika semua saling menghormati khususnya para pengendara di jalanan.
Lutfi juga meminta agar Pemprov DKI memperhatikan keperluan para pesepeda setelah bersepeda dari rumah ke kantornya atau ke tempat lain. "Bagaimana bisa beraktivitas setelah bersepeda seperti mandi dan tempat menyimpan sepeda dengan aman dan nyaman," ujarnya.
Sepeda menurutnya bisa menjadi sarana bisnis dan usaha. Sepeda dan komunitas pesepeda juga bisa mendukung pariwisata Jakarta. "Seperti bersepeda bareng dari museum ke museum. Kita bisa dukung Pemprov DKI perkenalkan budaya. Mudahan ini bisa ditindaklanjuti," jelas Lutfi.
(mdk/lia)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Penggunaan jalur sepeda memang tidak masif, sehingga kekosongan tersebut digunakan sejumlah pihak.
Baca SelengkapnyaSyafrin bilang, aturan itu dibuat demi keselamatan pesepeda.
Baca SelengkapnyaPolisi menyampaikan, tidak ada larangan mudik menggunakan sepeda motor. Namun, sebaiknya dihindari.
Baca SelengkapnyaDharma Pongrekun dan Kun Wardana melakukan kajian terkait dengan desain ulang penataan kota Jakarta secara bertahap.
Baca SelengkapnyaTernyata ini alasan Jokowi sering bagi-bagi sepeda kepada masyarakat.
Baca SelengkapnyaMasyarakat juga dapat berpartisipasi memantau kelaikan bus melalui website yang menjadi rujukan.
Baca SelengkapnyaItu perlu diantisipasi terutama kecelakaan lalu lintas dan kemacetan" ujar Slamet
Baca Selengkapnya"Salah satu curhatan pesepeda contoh ya, Kang gimana saya mau sepeda hari Senin-Selasa datang ke kantor lengket enggak ada tempat mandi," ujar RK menceritakan.
Baca SelengkapnyaKondisi jalan begitu parah, yakni berlubang dan bergelombang besar. Akibat kerusakan ini, beberapa pengguna roda dua yang melintas sampai mengalami kecelakaan.
Baca Selengkapnya