Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menelusuri pemesan karangan bunga untuk Ahok-Djarot

Menelusuri pemesan karangan bunga untuk Ahok-Djarot Pedagang karangan bunga untuk Ahok-Djarot. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Karangan bunga dari warga untuk Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta ‎Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat terus berdatangan ke Balai Kota. Halaman Balai Kota pun tak mampu lagi menampung karangan bunga yang saat ini jumlahnya mencapai 2.700 buah.

Lawan politik Ahok-Djarot mendapat kabar bahwa karangan bunga itu dipesan oleh satu orang dan di tempat yang sama. Bahkan beredar pula di media sosial foto percakapan dari seseorang yang menjalankan perintah mengirimkan 1.200 karangan bunga ke Balai Kota. Ahok sudah membantah kabar tersebut.

Merdeka.com mencoba menelusuri asal muasal karangan bunga yang dikirim ke Balai Kota. Dimulai dari menyambangi pedagang bunga yang berada di Jalan Cikini Kramat, Pasar Kembang, Cikini, Jakarta Pusat. Sejumlah pedagang bunga di tempat ini mendapat order dari warga mengirim bunga untuk Ahok-Djarot.

Kaka Florist mendapatkan pesanan‎ tiga karangan bunga dari orang berbeda. Pengrajin Kaka Florist, Ade (45) menceritakan, mereka pertama kali mendapatkan pesanan pada Selasa (25/4) lalu. Karangan bunga seharga Rp 750.000 itu dipesan salah satu sekolah di kawasan Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Pesanan mulai hari Selasa, malam Rabu saya kirim dua, sudah enggak ada lagi. Toko bunga yang lain kebagian sa‎tu-satu. Kemarin itu dari sekolah TK-SD-SMP-SMK Bethel via telepon," katanya kepada merdeka.com di depan kiosnya, Kamis (27/4).

pedagang karangan bunga untuk ahok djarot

Tak jauh dari situ ada Mandala 2 Florist. Toko bunga ini juga mendapatkan pesanan mengirim bunga bagi Ahok-Djarot. Pemesannya warga Bogor, Jawa Barat. Pemesanan dilakukan melalui saluran telepon, sehingga tidak diketahui siapa pemesannya.

"Pesanannya sih mau dikirim sekarang, pesannya kemarin ‎dari Bogor yang punya Toko Aong (depan Pasar Kembang). Ucapannya mah cuman 'Sedih ih'," ujar pengrajin Mandala 2 Florist Abdullah (67).

Toko lainnya, Cantiq Florist juga mendapatkan pemesanan karangan bunga yang harus dikirim ke Balai Kota. Mereka mendapat proyek merangkai lima karangan bunga dari warga yang datang langsung ke toko. Pengrajin Cantiq Florist, Rizal (28) mengatakan, hari ini sudah ada dua pemesan datang ke tokonya. Sang pemesan datang menggunakan ojek online.

pedagang karangan bunga untuk ahok djarot

"Alhamdulillah kebagian kok bang, ada lima, satu besok dikirim dan satunya lagi Rabu (3/5) dikirim. Warganya langsung dateng ke sini, biasanya warga pesan yang harga Rp 750.000," jelasnya.

Kebanyakan warga yang datang dan memesan langsung melakukan pembayaran secara kontan kepada Rizal. Alasannya untuk menghindari kesulitan penagihan biaya pembuatan karangan bunga. Karena itu Rizal meminta dibayar secara tunai.

"Mereka langsung bayar kontan, ini kan bukan langganan tapi orang langsung dateng. Makanya dia saya minta langsung bayar," tutupnya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Ini Teror Karangan Bunga ke Pimpinan KPK, Bikin Firli Bahuri Sampai Lapor Kapolri
VIDEO: Ini Teror Karangan Bunga ke Pimpinan KPK, Bikin Firli Bahuri Sampai Lapor Kapolri

Pimpinan KPK mendapat teror karangan bunga di sekitar kediaman rumahnya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jusuf Hamka Blusukan ke Pasar Tanah Abang, Beli Blankong & Kaus Babah Alun
VIDEO: Jusuf Hamka Blusukan ke Pasar Tanah Abang, Beli Blankong & Kaus Babah Alun

Tampak pula para pengunjung antusias melambaikan tangan kepada Babah Alun

Baca Selengkapnya
Cerita Pedagang Bunga TPU Pondok Rangon, Penghasilan Naik Dua Kali Lipat saat Lebaran
Cerita Pedagang Bunga TPU Pondok Rangon, Penghasilan Naik Dua Kali Lipat saat Lebaran

Pedagang bunga mengklaim bahwa tidak menaikkan harga bunga karena khawatir dagangannya tidak laku.

Baca Selengkapnya
Jokowi Blusukan ke Pasar Kota Agung, Cek Harga dan Berikan Bantuan Modal Kerja
Jokowi Blusukan ke Pasar Kota Agung, Cek Harga dan Berikan Bantuan Modal Kerja

Presiden Jokowi berdialog dengan beberapa pedagang untuk mengetahui kondisi harga

Baca Selengkapnya
Tukang Bakso Penuh Tato Dapat Rezeki Nomplok Dagangannya Diborong Mayjen TNI Kunto 'Rezeki Anak Salih'
Tukang Bakso Penuh Tato Dapat Rezeki Nomplok Dagangannya Diborong Mayjen TNI Kunto 'Rezeki Anak Salih'

Sang jenderal diketahui memborong hingga memberi segepok uang ke sang penjual bakso.

Baca Selengkapnya
Kakek-kakek Penjual Pisang di Pinggir Jalan Tersenyum Saat Bos Jalan Tol Jusuf Hamka Menawarnya
Kakek-kakek Penjual Pisang di Pinggir Jalan Tersenyum Saat Bos Jalan Tol Jusuf Hamka Menawarnya

Bos jalan tol Jusuf Hamka menawar pisang pedagang kaki lima hingga mampu membuatnya tersenyum.

Baca Selengkapnya
Pakai Blangkon, Ini Gaya Jusuf Hamka Blusukan ke Pasar Tanah Abang usai Dapat Mandat ke Pilkada Jakarta
Pakai Blangkon, Ini Gaya Jusuf Hamka Blusukan ke Pasar Tanah Abang usai Dapat Mandat ke Pilkada Jakarta

Jusuf Hamka blusukan perdana usai mendapatkan mandat dari Partai Golkar maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya
FOTO: Dua Pekan Jelang Lebaran, Pedagang Parcel Mulai Bermunculan di Barito
FOTO: Dua Pekan Jelang Lebaran, Pedagang Parcel Mulai Bermunculan di Barito

Pedagang parcel musiman mulai bermunculan jelang Lebaran di kawasan Barito.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kirim Bunga Anggrek Warna Ungu ke Megawati yang Ultah ke-77
Jokowi Kirim Bunga Anggrek Warna Ungu ke Megawati yang Ultah ke-77

Jokowi mengirimkan bunga anggrek berwarna ungu ke kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di HUT ke-77

Baca Selengkapnya
Manis Banget, Aksi Pemilik Kos Bagi-Bagi Bunga untuk Penghuni Kosnya Ini Curi Perhatian
Manis Banget, Aksi Pemilik Kos Bagi-Bagi Bunga untuk Penghuni Kosnya Ini Curi Perhatian

Aksi ini dilakukan bertepatan dengan hari kasih sayang alias Valentine's Day.

Baca Selengkapnya
Di Jambi, Anies Borong Tahu dan Cabe Sampai Ajak Pedagang Selfie
Di Jambi, Anies Borong Tahu dan Cabe Sampai Ajak Pedagang Selfie

Anies Baswedan kampanye ke Pasar Pagi Angso Duo, Jambi, Kamis (14/12

Baca Selengkapnya
10 Momen Bahagia Marshanda saat Dapat Bunga dari Pria Berinisial C, Komentar Netizen Bikin Ngakak 'Apakah Cicky Prasetyo?'
10 Momen Bahagia Marshanda saat Dapat Bunga dari Pria Berinisial C, Komentar Netizen Bikin Ngakak 'Apakah Cicky Prasetyo?'

Marshanda mengucapkan terima kasih atas kiriman bunga dari pria bernisial 'C' di momen istimewa.

Baca Selengkapnya