Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PKS Soal Riza Patria Jadi Wagub DKI: Semoga Amanah dan Langsung Kerja

PKS Soal Riza Patria Jadi Wagub DKI: Semoga Amanah dan Langsung Kerja Mardani Ali Sera. ©Istimewa/PKS

Merdeka.com - Ahmad Riza Patria terpilih menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta. Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menyikapi kemenangan Riza dengan bijak. Dia bilang, terpilihnya Wagub untuk kepentingan masyarakat Ibu kota.

"Yang utama semua untuk kepentingan warga DKI. Diharapkan dengan adanya Wagub, pelayanan pada warga kian optimal," kata Mardani lewat pesan singkatnya, Senin (6/4).

Dia berharap, Riza Patria bisa bekerja dengan optimal dan amanah untuk masyarakat Jakarta.

Orang lain juga bertanya?

"kepada Pak Ariza semoga amanah dan dapat langsung bekerja untuk kepentingan warga DKI," ucapnya.

Mardani belum bicara banyak mengapa Riza bisa memenangkan kursi nomor dua di DKI Jakarta. Dia hanya bilang, pemilihan Wagub sudah berjalan sesuai aturan.

"Selama proses pemilihan sudah berjalan sesuai dengan peraturan," ucapnya.

Sebelumnya, Riza Patria terpilih menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta hingga 2022. Cawagub yang diusung Fraksi Gerindra itu meraih suara 81 saat pemilihan Wagub oleh DPRD. Dia menang telak dari pemungutan suara di DPRD DKI.

Sementara penantangnya yakni Cawagub yang diusung PKS, Nurmansjah Lubis hanya meraih 17 suara. Sedangkan 2 suara dianggap tidak sah.

Jumlah tersebut sesuai dengan tata tertib DPRD atas pemilihan Wakil Gubernur yang menyatakan pemenang kontestasi ini meraih suara 50 ditambah 1.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KPU Dinilai Menerima Pasangan Prabowo-Gibran Berdasarkan Putusan MK
KPU Dinilai Menerima Pasangan Prabowo-Gibran Berdasarkan Putusan MK

KPU telah membuktikan profesionalitasnya dalam menjalankan tahapan demi tahapan pemilu.

Baca Selengkapnya
PKPU Pilkada Segera Terbit, Rieke PDIP: Terima Kasih Semua Telah Mengawal dan Berjuang!
PKPU Pilkada Segera Terbit, Rieke PDIP: Terima Kasih Semua Telah Mengawal dan Berjuang!

Rieke Diah Pitaloka mengapresiasi lahirnya PKPU Pilkada sesuai putusan MK.

Baca Selengkapnya
Megawati: Alhamdulillah Hakim-Hakim MK Ternyata Masih Punya Nurani
Megawati: Alhamdulillah Hakim-Hakim MK Ternyata Masih Punya Nurani

"Terutama alhamdulillah akhirnya MK hakim-hakimnya ternyata masih punya nurani dan keberanian,” kata Mega

Baca Selengkapnya
Said Abdullah: Putusan MK Angin Segar Bagi Demokrasi
Said Abdullah: Putusan MK Angin Segar Bagi Demokrasi

Said berharap KPU segera menindaklanjuti putusan MK ini untuk pelaksanaan pilkada.

Baca Selengkapnya
Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dicopot, DPR Yakin Tahapan Pilkada 2024 Tak Terganggu
Ketua KPU Hasyim Asy'ari Dicopot, DPR Yakin Tahapan Pilkada 2024 Tak Terganggu

DPR memastikan tahapan Pilkada 2024 tidak akan terganggu meski Ketua KPU Hasyim Asy'ari dicopot.

Baca Selengkapnya