Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tim Sinkronisasi Anies sebut program DP 0 Rupiah belum bisa dilaksanakan di 2017

Tim Sinkronisasi Anies sebut program DP 0 Rupiah belum bisa dilaksanakan di 2017 Sudirman Said. ©2017 merdeka.com/arie sunaryo

Merdeka.com - Ketua Tim Sinkronisasi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Rasyid Baswedan dan Sandiaga Uno, Sudirman Said mengatakan, program Rumah Down Payment (DP) 0 Rupiah belum bisa direalisasikan pada tahun 2017 ini. Sebab, kata Sudirman, diperlukan dukungan regulasi penuh dari Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih.

"DP 0 Rupiah programnya sudah disiapkan tapi kita membutuhkan dukungan regulasi kita perlu bicara dengan otoritas keuangan, bicara dengan OJK, Bank Indonesia dan itu sudah kita mulai. Tapi tadikan Pak Anies mengatakan ada program yang segera bisa kita mulai fisiknya ada juga yang persiapan-persiapan," kata Sudirman di Jalan Tirtayasa II Nomer 12, Jakarta Selatan, Jumat (13/10).

Mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) itu berharap bahwa ada program rumah DP 0 Rupiah bisa segera dilaksanakan pada tahun 2018 mendatang.

Orang lain juga bertanya?

"Kita berharap tahun depan bisa dimulai tapi tahun ini memerlukan regulasi tadi," ungkapnya.

Selain itu, terkait reklamasi, tim sinkronisasi mengatakan tidak bisa menyimpulkan terlalu dini apakah akan dilanjutkan atau tidak. Namun tim sinkronisasi telah mengeluarkan rekomendasi untuk melakukan kajian baik dari segi lingkungan, ekonomi, dan pemanfaatan publik.

"Tidak mungkin menyimpulkan sekarang sampai Pak Anies dan Sandi duduk sebagai Gubernur karena kan mesti. Dilihat betul apa yang terjadi di dalam," ujarnya.

"Reklamasi kita direkomendasinya jelas ada kajian secara lebih komprehensif terhadap apa yang sudah dikerjakan baik secara fisik maupun dokumentasi kita akan kaji aspek hukum, lingkungan, ekonomi sampai pemanfaatan publik," tandasnya.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Rasyid Baswedan menegaskan sikapnya soal reklamasi sudah jelas. Menurutnya dia akan tetap menjalankan apa yang tertuang dalam janjinya kampanye yaitu menolak reklamasi.

"Nanti semua saya jelaskan langkah-langkah yang sudah kita buat di semua program dan kalau ada yang tanya sikap kita adalah yang tertulis dalam kampanye," kata Anies di Jalan Tirtayasa II Nomor 12, Jakarta Selatan, Jumat (13/10).

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pramono Anung Akui Rumah DP O Anies Sulit Dijalankan, Apa Solusinya?
Pramono Anung Akui Rumah DP O Anies Sulit Dijalankan, Apa Solusinya?

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung mengakui rumah DP Rp0 program Anies Baswedan tidak mudah untuk dijalankan.

Baca Selengkapnya
Anies-Cak Imin Kaji Rumah DP 0 Rupiah jadi Program Nasional, Begini Skemanya
Anies-Cak Imin Kaji Rumah DP 0 Rupiah jadi Program Nasional, Begini Skemanya

Anies Baswedan dan Cak Imin mengkaji rumah down payment (DP) nol rupiah dibawa ke tingkat nasional.

Baca Selengkapnya
Sederet Janji Anies saat Jadi Gubernur DKI Jakarta yang Sisakan Persoalan
Sederet Janji Anies saat Jadi Gubernur DKI Jakarta yang Sisakan Persoalan

Setelah purnatugas, ternyata Anies masih meninggalkan sederet janji-janji yang masih menjadi persoalan di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Disebut Dp Nol Rupiah Gagal, Anies Sebut Hoaks
Disebut Dp Nol Rupiah Gagal, Anies Sebut Hoaks

Anies langsung merespons desakan itu dengan jawaban singkat, tetapi tegas.

Baca Selengkapnya
Anies Sebut DP Nol Rupiah Berhasil, DPRD DKI: Justru Gagal Total
Anies Sebut DP Nol Rupiah Berhasil, DPRD DKI: Justru Gagal Total

Target itu ternyata direvisi Anies melalui Pergub Nomor 25 Tahun 2022 tentang Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2023-2026.

Baca Selengkapnya
Menelusuri Sosok Gubernur Jakarta yang Disindir Hashim Cuma 'Omon-Omon' Bikin Rumah Rakyat
Menelusuri Sosok Gubernur Jakarta yang Disindir Hashim Cuma 'Omon-Omon' Bikin Rumah Rakyat

Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra, Hashim Djojohadikusumo menyindir mantan Gubernur Jakarta yang hanya mengumbar janji membuat perumahan layak bagi warga.

Baca Selengkapnya
PDIP: Peluang Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI Jakarta Gembos
PDIP: Peluang Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI Jakarta Gembos

Politikus PDIP: Peluang Usung Anies dan Ahok di Pilgub Jakarta Gembos

Baca Selengkapnya
Respons Anies soal Draf RUU DKJ Atur Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden
Respons Anies soal Draf RUU DKJ Atur Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden

Komentar Anies Baswedan soal draf UU DKJ yang mengatur gubernur Jakarta ditunjuk presiden

Baca Selengkapnya
Ungkit Saham Bir di DKI Rp1 Triliun, Anies: Belum Dijual, Semoga Tahun Ini Ketua DPRD Koalisi Kita
Ungkit Saham Bir di DKI Rp1 Triliun, Anies: Belum Dijual, Semoga Tahun Ini Ketua DPRD Koalisi Kita

Diketahui Ketua DPRD DKI saat ini adalah Prasetio Edi, politikus PDI Perjuangan

Baca Selengkapnya
DPR Bikin Aturan Baru Abaikan Putusan MK, PDIP Tetap akan Daftarkan Anies di Pilkada Jakarta
DPR Bikin Aturan Baru Abaikan Putusan MK, PDIP Tetap akan Daftarkan Anies di Pilkada Jakarta

PDIP akan tetap mendaftarkan Anies Baswedan sebagai calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Selengkapnya
Cerita Anies Gagal Jual Saham Bir Pemprov saat Jabat Gubernur DKI: Ketua DPRDnya Bukan Partai Pendukung
Cerita Anies Gagal Jual Saham Bir Pemprov saat Jabat Gubernur DKI: Ketua DPRDnya Bukan Partai Pendukung

Anies menegaskan perlunya dukungan masyarakat Tangerang, untuk bersama-sama memilih calon-calon legislatif dari partai-partai yang juga mengusung dirinya.

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Lobi dengan PKB hingga Alasan Gagal Usung Anies di Pilkada Jakarta
PDIP Ungkap Lobi dengan PKB hingga Alasan Gagal Usung Anies di Pilkada Jakarta

Anies Baswedan sudah masuk ke dalam bursa calon gubernur Jakarta dari PDIP sejak bulan Juni 2024.

Baca Selengkapnya