Upaya Pemprov DKI mengakhiri kemacetan Jakarta
Merdeka.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus berupaya untuk mengurangi angka kemacetan ibu kota. Beberapa pembangunan infrastruktur dilakukan. Mulai dari pembangunan Simpang Susun Semanggi hingga pembangunan flyover dan underpass.
Tak hanya pembangunan infrastruktur, upaya pembentukan regulasi juga diwacanakan untuk dicanangkan. Aturan pertama yang akan dilakukan adalah dengan memperluas kawasan bebas kendaraan sepeda motor, dari awalnya hanya di Jalan Thamrin, kini meluas ke Jalan Sudirman.
Wakil Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Sigit Wijatmoko mengatakan, rencana ini masih dalam tahap melakukan Focus group discussion (FGD). Jika FGD ini dinyatakan siap, September akan mulai diujicobakan.
-
Apa yang akan dilakukan Dishub Jakarta? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
-
Bagaimana proses pembangunan jalan tol pertama? Begitu idenya diterima dan mendapatkan izin dari pemerintah, Puricelli memulai proses konstruksinya yang berhasil diselesaikan daam waktu 15 bulan. Tercatat tepat di tangga 21 September 1924, jalan tol pertama ini resmi dibuka di kota Lainate yang sekaligus menjadi jalan tol pertama di dunia.
-
Bagaimana transportasi di Jakarta berkembang? Pelbagai angkutan umum berteknologi manual hingga mesin pernah menghiasi jalanan ibu kota. Selain kereta yang semula berfungsi mengangkut hasil bumi dan menjadi alat transportasi, angkutan umum di DKI Jakarta masih mengandalkan tenaga manusia dan binatang yakni delman dan becak.
-
Kapan Dishub Jakarta akan melakukan rekayasa lalu lintas? 'Dishub DKI Jakarta melakukan sistem buka-tutup jalan di sejumlah jalan pada pukul 04.45-08.00 WIB pada saat kegiatan berlangsung,' demikian informasi dari laman @dishubdkijakarta, dikutip Sabtu (29/6).
-
Apa contoh aturan lalu lintas? Contoh aturan lalu lintas banyak sekali. Contohnya antara lain pengemudi kendaraan bermotor harus mempunyai Surat Izin Mengemudi (SIM), pengendara sepeda engine harus memakai helm, menaati lampu lalu lintas, dan menaati rambu-rambu lalu lintas. Apabila Adik akan menyeberang jalan harus melalui tempat penyeberangan jalan seperti jembatan penyeberangan dan zebra cross.
-
Mengapa Dishub Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
"Salah satunya tentang perluasan larangan sepeda motor melintas di beberapa ruas DKI. Kalau hasil FGD ini oke, maka paling lambat September akan kita ujicobakan sepeda motor untuk melintas," kata Sigit di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (7/8).
Kawasan larangan sepeda motor rencananya diperluas dari Patung Kuda Monas sampai Bunderan Senayan atau sepanjang kawasan Sudirman-Thamrin yang akan dilakukan secara permanen.
"Artinya setiap harinya kita berlakukan larangan Kemudian ada juga yang konsep kedua, untuk di ruas-ruas jalan yang ada pembangunan infrastrukturnya akan diberlakukan pelarangan atau pembatasan secara pengaturan menurut hari dan waktu tertentu," jelasnya.
Dengan larangan ini maka, pengguna kendaraan roda dua akan 'dipaksa' beralih menggunakan angkutan umum. Dengan begitu kemacetan dapat terurai. Selain itu, wacana ini juga rencananya untuk mendukung perluasan trotoar Sudirman-Thamrin yang memakan badan jalan.
"Trotoarnya akan diperluas dan diperlebar, kalau tidak ada pelarangan kendaraan roda dua, bisa diokupasi seperti yang terjadi selama ini. Makanya mendukung program kendaraan yang lain," jelasnya.
Sementara itu, Pemprov DKI Jakarta juga akan melakukan pengendalian untuk kendaraan roda empat. Karena upaya pemasangan elektronik road pricing (ERP) tak kunjung terwujud, maka cara yang diambil adalah dengan menaikan tarif parkir.
Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Saefullah mengatakan, dengan tarif yang semakin mahal diharapkan mengurangi jumlah kendaraan pribadi dan kepadatan di jalanan Ibu Kota. Kepadatan Jakarta semakin parah semenjak adanya beberapa pembangunan fly over dan underpass.
"Kalau parkirnya murah, orang (naik kendaraan pribadi) parkirnya saja mahalin supaya nanti orang pindah, untuk mobil dan kendaraan bermotor. Kita masih bisa naik sekitar 10 persen dari yang sekarang," katanya.
Dia mencontohkan daripada mengeluarkan Rp 50.000 sampai Rp 100.000 per hari hanya untuk membayar parkir lebih baik beralih ke kendaraan umum.
"Kalau parkir sehari ke Jakarta 3-4 parkir lumayan tuh, mendingan simpan di rumah, naik kendaraan umum. Kalau pola ini orang sudah berfikir ke sana, kan nanti secara terpaksa orang akan beralih dari transportasi pribadi ke kendaraan umum," tukasnya.
Tak hanya tarif parkir yang naik, Saefullah mengatakan, pajak kendaraan juga akan dinaikkan agar semua beralih ke kendaraan umum. "saya rasa itu kenapa pajak kendaraan kita mau naikin, karena ini sudah sangat sedikit, yang kedua pajak mobil juga akan kita naikin juga. Agar orang beralih ke kendaraan umum, itu saja," katanya.
Terkait kenaikan tarif parkir ini, harus dibahas terlebih dahulu dengan DPRD DKI agar perubahan perda dapat segera dibahas. "Itu harus perdanya diubah, makanya tadi saya bilang segera lakukan kajian, bahas dengan DPRD karena itu kan (penentuan kenaikan) tarif harus dengan DPRD," ungkapnya.
Saefullah menjelaskan setiap dua penduduk Jakarta mempunyai satu sepeda motor sudah sangat menyumbang kemacetan, terlebih jika dua penduduk Jakarta satu mobil kendaraan di jalan raya akan membludak.
"Bagaimana enggak bisa gerak, ini posisinya sudah 4 penduduk Jakarta 1 mobil. ini sudah sama kayak Los Angeles ya, di Amerika, tapi mereka di sana lebih tertib, pajak mahal dan sebagainya," pungkasnya.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Zulkifli menjabarkan dampak kerugian yang timbul akibat kemacetan yang ada di Jakarta tembus Rp100 triliun per tahun.
Baca SelengkapnyaPembatasan kendaraan pribadi di Jakarta bertujuan untuk mendorong penggunaan transportasi umum, mengatasi kemacetan, dan mengurangi emisi gas buang.
Baca SelengkapnyaAnggota Komisi B DPRD DKI mendukung pembatasan kepemilikan dan usia kendaraan bermotor sehingga kemacetan dan polusi udara di Jakarta dapat diatasi.
Baca SelengkapnyaPemprov DKI Jakarta menyelenggarakan berbagai kegiatan saat Malam Tahun Baru pada Minggu, 31 Desember 2023 bertajuk 'Malam Muda-Mudi Jakarta Kota Global'.
Baca Selengkapnyajalur sepeda yang sudah terbangun ini telah menjangkau layanan transportasi umum.
Baca SelengkapnyaRekayasa lalin akan dilakukan hingga Desember 2024 sesuai tahapan pekerjaan
Baca SelengkapnyaSelama pelaksanaan uji coba, penutupan U-Turn Citywalk akan dilakukan rekayasa lalu lintas (lalin) di arah timur dan barat Jalan KH Mas Mansyur Jakarta Pusat.
Baca SelengkapnyaKebijakan tersebut menjadi salah satu upaya untuk mengurangi emisi gas buang.
Baca SelengkapnyaAwalnya, Ridwan Kamil menjelaskan butuh 2 ideologi mengatasi kemacetan di Jakarta.
Baca SelengkapnyaKawasan aglomerasi itu termuat dalam Bab IX tentang kawasan regional.
Baca SelengkapnyaDharma Pongrekun, cagub DKI Jakarta dengan nomor urut 2, menjelaskan langkah-langkah yang diyakininya dapat segera mengatasi masalah kemacetan di ibu kota.
Baca SelengkapnyaSelain memberlakukan rekayasa lalu lintas, Dishub DKI Jakarta menyiapkan 24 kantong parkir selama penerapan CFN.
Baca Selengkapnya