Cara Aman Berobat di Rumah Sakit pada Masa Pandemi Covid-19
Merdeka.com - Selama masa pandemi Covid-19, pemerintah Indonesia telah memberikan himbauan kepada masyarakat untuk mengurangi kegiatan di luar rumah, terutama jika hal tersebut bersinggungan dengan banyak orang atau berada di tengah kerumunan. Baik kegiatan beribadah, bekerja, dan belajar.
Namun saat kita merasa sakit atau perlu mendapat layanan kesehatan, tentu hal ini harus mendapat penanganan segera. Mau tidak mau kita harus pergi ke Rumah Sakit. Bertepatan dengan masa pandemi, muncullah beberapa kekhawatiran saat hendak pergi ke Rumah Sakit.
Sebenarnya mayoritas Rumah Sakit sudah menerapkan protokol kesehatan. Petugas yang ada di Rumah Sakit biasanya mengenakan masker, face shield, maupun alat pelindung diri (APD). Selain itu disediakan pula hand sanitizer maupun sabun cuci tangan. Tempat duduk untuk ruang registrasi, ruang tunggu, hingga ruang pemeriksaan biasanya pun sudah diatur saling terpisah sesuai dengan konsep physical distancing.
-
Kenapa pakai masker penting? Masker bisa mencegah penyakit-penyakit tersebut karena masker berfungsi sebagai penghalang fisik yang mengurangi kontak langsung antara droplets atau tetesan cairan yang keluar dari mulut dan hidung seseorang dengan orang lain.
-
Bagaimana cara menggunakan masker? Masker sebaiknya digunakan sekitar 1-3 kali seminggu, tergantung jenis kulit. Misalnya, masker clay cocok untuk kulit berminyak dan sebaiknya digunakan setelah toner. Sementara sheet mask bisa diterapkan setelah toner tetapi sebelum serum untuk memberikan hidrasi tambahan.
-
Bagaimana masker mencegah kita menyentuh wajah? Selain itu, masker juga bisa mencegah kita menyentuh hidung, mulut, atau mata dengan tangan yang mungkin terkontaminasi virus, bakteri, atau kuman.
Tapi sikap kewaspadaan terhadap paparan Covid-19 ini tetap harus dimulai dari diri sendiri. Untuk itulah, kita perlu memperhatikan point penting tentang tips dan cara aman berobat di Rumah Sakit pada masa pandemi.
1. Cari informasi tentang Rumah Sakit.
©2020 Merdeka.com/freepik
Pertama, kamu harus mencari tahu informasi soal Rumah Sakit. Bisa dengan memilih lokasi Rumah Sakit terdekat, atau bisa juga memilih Rumah Sakit terpercaya yang sudah terlihat menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Untuk mendapatkan informasi tersebut, kamu bisa mengaksesnya dengan berselancar di internet atau meminta rekomendasi Rumah Sakit kepada orang terdekat yang sudah pernah berobat di masa pandemi.
2. Mendaftar secara online.
Saat ini, ada banyak Rumah Sakit yang menerapkan layanan pendaftaran secara online. Dengan demikian, kamu bisa memperkirakan waktu yang tepat untuk pergi ke Rumah Sakit sesuai dengan nomor urut yang didapatkan.
3. Memakai masker dan membawa hand sanitizer.
Seperti biasa, gunakan masker sesuai standar WHO saat hendak pergi ke luar rumah. Pastikan untuk membawa pula hand sanitizer untuk membersihkan tangan.
4. Menggunakan kendaraan pribadi.
©2020 Merdeka.com/freepik
Pada masa pandemi Covid-19 ini, akan lebih baik jika kamu pergi ke Rumah Sakit dengan menggunakan kendaraan pribadi. Tapi jika ternyata harus mengenakan transportasi umum, maka jangan pergi di jam-jam sibuk untuk menghindari penumpang yang padat.
5. Melakukan physical distancing.
Sampai di Rumah Sakit, lakukan physical distancing dan mengikuti beberapa petunjuk yang ada. Biasanya Rumah Sakit sudah mengatur ruangannya agar bisa lebih berjarak atau tidak sampai menimbulkan antrean yang panjang.
6. Hindari menyentuh benda-benda sembarangan dan mengobrol dengan pasien.
©2020 Merdeka.com/freepik
Kita tidak pernah tahu apakah setiap benda yang ada di Rumah Sakit steril dari virus. Karena itulah usahakan untuk tidak menyentuh benda-benda secara sembarangan. Selain itu, disarankan pula untuk menghindari mengobrol dengan pasien lain selama di Rumah Sakit.
7. Segera membersihkan diri setelah pulang dari Rumah Sakit.
Terakhir, cuci tangan menggunakan sabun sepulang dari Rumah Sakit. Segera bersihkan diri dan ganti pakaian yang dikenakan untuk periksa tadi.
Reporter: Dwiyana Pangesthi (mdk/snw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pakar mengungkap sejumlah kiat agar masyarakat dapat menjalani liburan Natal dan Tahun Baru dengan aman di tengah kasus Covid-19 yang meningkat.
Baca SelengkapnyaMenggunakan masker adalah langkah pencegahan, bukan hanya untuk COVID-19, tapi juga berbagai macam virus lainnya.
Baca SelengkapnyaImbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.
Baca SelengkapnyaMasyarakat diminta lakukan pola hidup bersih dan sehat
Baca SelengkapnyaPenggunaan masker di angkutan umum DKI Jakarta kini mulai ditiadakan. Namun jika tengah dalam kondisi kesehatan menurun, maka disarankan tetap tetap menggunakan masker.
Baca SelengkapnyaSementara kasus cacar monyet di wilayah Ibu Kota sudah mencapai 25 orang yang sedang menjalani perawatan.
Baca SelengkapnyaDari semua perang yang dihadapi manusia, melawan patogen mencatatkan kematian yang paling banyak.
Baca SelengkapnyaLonjakan kasus penyakit mirip influenza ini membuat sebuah RS di China penuh. Banyak pasien anak-anak yang terpaksa dirawat di koridor dan tangga rumah sakit.
Baca SelengkapnyaSejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.
Baca Selengkapnyamengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.
Baca SelengkapnyaMasyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.
Baca Selengkapnya