Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Percepat Herd Immunity, TP PKK Sleman Gelar Vaksinasi Dosis Kedua bagi Disabilitas

Percepat Herd Immunity, TP PKK Sleman Gelar Vaksinasi Dosis Kedua bagi Disabilitas Ilustrasi Vaksin. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebanyak 335 penyandang disabilitas dan pendamping yang telah melakukan vaksinasi tahap pertama di Sleman City Hall pada 2 September lalu, mendapat vaksin dosis kedua pada Sabtu (25/9) di Pendopo Rumah Dinas Bupati Sleman.

Diselenggarakan oleh Tim Penggerak PKK Kabupaten Sleman, kegiatan vaksinasi dosis kedua ini dihadiri Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, Wakil Ketua TPP PKK DIY, Gusti Kanjeng Bendara Raden Ayu Adipati Paku Alam dan Gusti Kanjeng Ratu Bendara.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP PKK Sleman, R.Ay Sri Hapsari Suprobo Dewi mengatakan bahwa kegiatan ini untuk mempercepat vaksinasi guna terwujudnya herd immunity (kekebalan komunal) sekaligus menekan penyebaran kasus Covid-19.

Orang lain juga bertanya?

“Vaksin yang digunakan yaitu Sinopharm dan Sinovac, mudah-mudahan vaksinasi ini dapat mendukung upaya Indonesia bangkit dari pandemi,” ujarnya, mengutip dari ANTARA.

Upaya PKK Sleman dalam menyelenggarakan vaksinasi disambut dan mendapat apresiasi dari Bupati Sleman. Menurutnya, kegiatan ini salah satu bentuk sinergi bersama-sama untuk mendukung program vaksinasi bagi masyarakat.

“Upaya ini tentunya perlu diapresiasi dan kita dukung bersama. Saya berharap vaksinasi kedua ini bisa berjalan dengan lancar dalam rangka mendukung terbentuknya herd immunity di masyarakat,” jelas dia.

Lebih lanjut Kustini menyebutkan, vaksinasi tahap pertama di Kabupaten Sleman sudah mencapai 70 persen dan tahap kedua 33,8 persen.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh ketua TP PKK DIY, GKBRAy Paku Alam. Ia menyambut baik vaksinasi yang diselenggarakan oleh TP PKK Sleman. Meski demikian, ia tetap berpesan untuk tetap menjalankan protokol kesehatan secara disiplin guna menekan angka penularan Covid-19.

“Penyebaran Covid-19 90 persen berasal dari droplet. Menggunakan masker, cuci tangan dengan sabun serta menghindari kerumunan harus tetap kita laksanakan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19,” ujarnya. (mdk/anf)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember

Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.

Baca Selengkapnya
Pekan Imunisasi Nasional Kembali Digelar, Ini Pentingnya Imunisasi Polio bagi Anak
Pekan Imunisasi Nasional Kembali Digelar, Ini Pentingnya Imunisasi Polio bagi Anak

Untuk mencegah terjadinya Kejadian Luar Biasa (KLB), pemerintah terus mendorong program imunisasi polio dengan menggelar PIN.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kemenkes Gelar Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahap Dua, Sasar 16 Juta Anak
FOTO: Kemenkes Gelar Pekan Imunisasi Nasional Polio Tahap Dua, Sasar 16 Juta Anak

Kegiatan ini dilakukan secara massal dan serentak sebagai bentuk penanggulangan kejadian luar biasa atau KLB Polio.

Baca Selengkapnya
Warga Jakarta Bisa Dapatkan Vaksin PCV Gratis untuk Anaknya di Sejumlah Lokasi Ini
Warga Jakarta Bisa Dapatkan Vaksin PCV Gratis untuk Anaknya di Sejumlah Lokasi Ini

Cakupan imunisasi PCV pada bayi tahun 2023, yakni sebanyak 139.887 atau 84,48 persen.

Baca Selengkapnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dosis kelima atau booster ketiga.

Baca Selengkapnya
Tarakan Kick Off PIN Polio 2024 Sebagai Upaya Pencegahan
Tarakan Kick Off PIN Polio 2024 Sebagai Upaya Pencegahan

Pemkot Tarakan melaksanakan Kick Off pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio 2024.

Baca Selengkapnya
Kapolsek Tenayan Raya Antar Disabilitas ke TPS untuk Nyoblos
Kapolsek Tenayan Raya Antar Disabilitas ke TPS untuk Nyoblos

Kapolsek Tenayan Raya mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk membantu semua warga masyarakat termasuk penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat

Rencana pemberian booster ketiga ini buntut kembali meningkatnya kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Pemkot Tarakan Beri Alkes untuk Lansia dan Disabilitas
Pemkot Tarakan Beri Alkes untuk Lansia dan Disabilitas

Penyerahan bantuan diberikan langsung Wali Kota Tarakan Khairul di Gedung Serbaguna Kantor Wali Kota Tarakan Senin (28/8).

Baca Selengkapnya
Kasus Polio dan TBC Naik, Jokowi Minta Kemenkes Gencarkan Vaksin
Kasus Polio dan TBC Naik, Jokowi Minta Kemenkes Gencarkan Vaksin

Jokowi mengingatkan agar anak-anak harus mendapatkan vaksin polio sebanyak empat kali.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Mulai Vaksinasi Cacar Monyet pada Laki-Laki Pelaku Seks Berisiko
Kemenkes Mulai Vaksinasi Cacar Monyet pada Laki-Laki Pelaku Seks Berisiko

Penerima vaksin ini adalah laki-laki yang dalam dua minggu terakhir melakukan hubungan seksual berisiko dengan atau tanpa status ODHIV.

Baca Selengkapnya
Cegah Diare dan Kanker Serviks, Vaksinasi RV dan HPV Dimulai di Tasikmalaya
Cegah Diare dan Kanker Serviks, Vaksinasi RV dan HPV Dimulai di Tasikmalaya

Pemkot Tasikmalaya memulai program vaksinasi rotavirus (RV) dan human papillomavirus (HPV) pada Rabu (9/8).

Baca Selengkapnya