Servis Avanza di Auto2000 gratis oli TMO selama Oktober-Desember
Merdeka.com - Auto2000, diler terbesar Toyota di Indonesia, membuat program layanan purnajual bertajuk Avanzaganza, yang digelar periode Oktober - Desember tahun ini. Program ini dibuat khusus sebagai bentuk penghargaan bagi pelanggan setia pengguna Avanza yang diperkenalkan sejak 2003 lalu.
Martogi Siahaan, Chief Marketing Auto2000, menyatakan, Avanza dapat disebut sebagai 'mobil sejuta umat', karena kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap produk tersebut sangat tinggi, sehingga sebagai diler resmi Toyota, Auto2000 merasa perlu untuk memberikan apresiasi melalui fasilitas purnajual. “Program ini kami luncurkan sebagai bentuk apresiasi kami terhadap pelanggan Avanza," ujar Martogi di Jakarta, hari ini (20/10).
Melalui program Avanzaganza, seluruh pelanggan Avanza yang ingin servis berkala 40.000 kilometer hingga 80.000 kilometer berkesempatan untuk mendapatkan oli TMO Synthetic gratis sebanyak 2 liter. Menariknya, program ini tidak ada batasan umur kendaraan, serta dapat diakumulasi dengan program lainnya dan berlaku di 109 diler Auto2000 di seluruh Indonesia.
-
Berapa biaya pajak Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS? AVANZA 1.5 G CVT TSS (W101RE-LBMFJ) Rp4.179.000
-
Dimana Toyota Avanza bisa irit? Toyota Avanza menjadi pilihan yang bijak dengan konsumsi bahan bakar mencapai 15 km/liter di jalan raya.
-
Bagaimana cara beli Toyota Avanza bekas? Namun, penting untuk calon pembeli mobil bekas Toyota Avanza, tidak tergiur dengan penawaran harga yang rendah. Disarankan untuk melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap kondisi kendaraan dan kelengkapan dokumen sebelum memutuskan untuk membeli.
-
Kenapa biaya pajak Toyota Avanza berbeda setiap tahun? Besaran pajak dapat bervariasi tergantung pada denda pajak, sistem progresif, dan asal kendaraan.
-
Harga Toyota Avanza bekas berapa? Dari penawaran di beberapa situs jual-beli mobil bekas, berikut harga Toyota Avanza seken: Harga Mobil Bekas Toyota Avanza Avanza 1.3 G MT 2007 - Rp98 jutaanAvanza 1.3 G MT 2008 - Rp99 jutaanAvanza 1.3 G MT 2009 - Rp109 jutaanAvanza 1.3 G AT 2010 - Rp110 jutaan Avanza 1.3 G AT 2013 - Rp114 jutaanAvanza 1.5 Veloz 2014 - Rp137 jutaanAvanza 1.5 Veloz MT tahun 2016 - Rp140 jutaan Avanza 1.3 G AT tahun 2017 - Rp148 jutaan Avanza 1.3 E MT tahun 2018 - Rp133 jutaan Avanza 1.3 E MT tahun 2019 - Rp147 jutaan Avanza 1.3 G AT tahun 2020 - Rp171 jutaan Avanza 1.5 Veloz Q TSS AT tahun 2021 - Rp237 jutaan Avanza 1.3 G MT tahun 2021- Rp183 jutaan Avanza 1.5 G CVT AT tahun 2022 - Rp269 jutaan
-
Bagaimana cara menghitung biaya pajak Toyota Avanza? Perlu dicatat bahwa daftar biaya pajak di atas tidak mencakup SWDKLLJ mobil sebesar Rp143.000. Selain itu, besaran pajak dapat bervariasi tergantung pada denda pajak, sistem progresif, dan asal kendaraan.
Caranya mudah, Anda dapat langsung mengunjungi gerai Auto2000 atau melakukan booking servis terlebih dahulu dengan menghubungi cabang Auto2000 terdekat, situs resmi www.auto2000.co.id, atau melalui aplikasi Auto2000 Mobile. Setelah itu, dalam waktu 1x24 jam di hari kerja, pihak Auto2000 akan menghubungi untuk konfirmasi booking.
AVANZAGANZA ©2017 Merdeka.comSaat tiba di bengkel Auto2000, Anda hanya perlu menunjukkan kilometer kendaraan untuk melakukan perawatan berkala 40.000- 80.000 kilometer. Setelah itu, Anda dapat langsung mendapatkan fasilitas purnajual yang ditawarkan.
Program Octofest
Tidak hanya layanan purnajual, Auto2000 juga menyedikan program penjualan menarik melalui 'Octofest'. Ada beragam program penjualan yang dapat dipilih. Mulai dari program cicilan ringan, mulai dari Rp 2 juta per bulan, atau program Fix Rate untuk mendapatkan rate spesial sebesar 3,5 persen untuk masa cicilan 1 - 3 tahun.
Auto2000 juga menawarkan kemudahan pembayaran melalui program Cicilan Tanpa Bunga yang dapat diangsur sebanyak 6 kali. Namun jika ingin memperpanjang waktu angsuran, Anda dapat memilih program tenor 8 tahun. Ada juga program Gratis Asuransi 3 Bulan dan untuk pembelian kredit sudah termasuk biaya servis 3 tahun/40.000 kilometer. (mdk/ega)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Buat fans otomotif atau yang sedang mencari mobil baru di GIIAS, program diler ini menarik dicoba.
Baca SelengkapnyaBengkel resmi Auto2000 gratiskan layanan uji emisi di wilayah DKI Jakarta hingga Desember 2023.
Baca SelengkapnyaOLXmobbi akan menjadi official trade-in partner bagi pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.
Baca SelengkapnyaToyota dan Lexus gratiskan biaya uji emisi di DKI Jakarta.
Baca SelengkapnyaChery hadir di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Bandung, Jawa Barat, pada 22-26 November 2023.
Baca Selengkapnya