Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

2 Tahanan Polsek Ngaglik yang kabur ditangkap di Lombok

2 Tahanan Polsek Ngaglik yang kabur ditangkap di Lombok Ilustrasi borgol. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Dua orang tahanan Polsek Ngaglik, Yogyakarta yang melarikan diri dari sel tahanannya pada bulan Juni yang lalu berhasil ditangkap oleh jajaran petugas Polsek Ngaglik. Kedua tahanan bernama Eko Prasetyo (26) dan Nanang Bagus (22) ini ditangkap di Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTT).

Kapolsek Ngaglik, Kompol Danang Kuntadi menyampaikan kedua tahanan yang kabur ini ditangkap di rumah persembunyiannya di Perum Bumi Harapan Permai Jalan Venus Raya Blok C No.67 Desa Telaga Waru, Labu Api, Lombok Barat. Keduanya ditangkap pada Kamis (26/7) sekitar pukul 12.30 WIT. Penangkapan dilakukan oleh Tim Opsnal gabungan Unit Reskrim Polsek Ngaglik dan Resmob Satreskrim Polres Lombok Barat

"Keduanya kabur setelah membobol teralis ventilasi ruang tahanan. Keduanya kabur lalu dijemput oleh seseorang lalu menggunakan angkutan umum untuk kabur. Mereka singgah di Temanggung, lalu lewat Semarang, singgah di Solo, naik bus lewat Surabaya, Denpasar, kemudian Lombok Barat," ujar Danang, Selasa (31/7).

Orang lain juga bertanya?

Danang menerangkan larinya dua orang tahanan itu tak lepas dari bantuan salah seorang anggota keluarga dan seorang temannya. Saat ini keduanya sudah diamankan dan sedang dalam proses penyelidikan.

"Keduanya telah merencanakan untuk melarikan diri. Keduanya melarikan diri usai menggergaji teralis tahanan. Keduanya mendapatkan gergaji besi dari temannya. Gergaji diselundupkan dengan cara dimasukkan ke dalam roti saat temannya itu membesuk," urai Danang.

Danang menjabarkan kedua tahanan memerlukan waktu selama tiga minggu hingga berhasil menggergaji semua teralis. Untuk mengelabui petugas, kata Danang, keduanya menggergaji teralis saat teman-temannya sedang mengaji. Sehingga suara gergaji tersamarkan.

Danang menambahkan keduanya selama melarikan diri ke Lombok Barat sempat bekerja. Keduanya, sambung Danang, bekerja sebagai sales kaligrafi di Lombok Barat.

"Keduanya sekarang terancam hukuman dengan perkara baru. Kasus pencurian dan kasus perusakan ruang tahan serta melarikan diri dari ruang tahanan sebagaimana diatur dalam Pasal 170 KUHP atau 406 dan pasal 223 KUHP," ujarnya.

(mdk/rzk)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
2 Tahanan Kabur dari Rutan Polsek Tanah Abang Ditangkap, Total 13 Orang Dijebloskan Kembali ke Bui
2 Tahanan Kabur dari Rutan Polsek Tanah Abang Ditangkap, Total 13 Orang Dijebloskan Kembali ke Bui

Mereka memotong teralis itu setelah mengetahui kondisi teralis besi ventilasi di kamar mandi yang sedikit terbuka.

Baca Selengkapnya
Gali Lantai Keramik, Enam Tahanan Polres Tegal Kabur
Gali Lantai Keramik, Enam Tahanan Polres Tegal Kabur

Setelah berhasil kabur, para tahanan ini masuk ke kawasan rumah penduduk.

Baca Selengkapnya
Ini Identitas 14 Tahanan Kabur dari Polsek Tanah Abang
Ini Identitas 14 Tahanan Kabur dari Polsek Tanah Abang

Polisi juga menemukan sebuah sejadah yang diikat bersambung.

Baca Selengkapnya
Tahanan Wanita yang Kabur dari Lapas Tangerang Tertangkap di Lampung
Tahanan Wanita yang Kabur dari Lapas Tangerang Tertangkap di Lampung

Tim gabungan akhirnya mengamankan Nurmawati, tahanan wanita yang kabur dari Lapas Klas II A Tangerang, Rabu (6/12).

Baca Selengkapnya
Jebol Teralis Kamar, Tujuh Tahanan dan Narapidana Rutan Salemba Kabur
Jebol Teralis Kamar, Tujuh Tahanan dan Narapidana Rutan Salemba Kabur

Petugas rutan telah melakukan pengecekan dan penyisiran di sekitar are rutan sekaligus berkoordinasi dengan kepolisian.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap 3 Tahanan yang Kabur dari Polsek Tanah Abang, Tiga Lagi Masih Buron
Polisi Tangkap 3 Tahanan yang Kabur dari Polsek Tanah Abang, Tiga Lagi Masih Buron

Tiga tahanan yang kabur dari rutan Polsek Tanah Abang pada Senin (19/2) lalu berhasiL ditangkap

Baca Selengkapnya
Kronologi Terungkapnya 7 Tahanan Kabur dari Rutan Salemba: Petugas Kaget Saat Cek Jumlah Penghuni Tak Lengkap
Kronologi Terungkapnya 7 Tahanan Kabur dari Rutan Salemba: Petugas Kaget Saat Cek Jumlah Penghuni Tak Lengkap

Kejadian itu pertama kali diketahui oleh petugas Lapas Salemba pada Selasa 12 November 2024, sekira pukul 07.30 WIB.

Baca Selengkapnya
16 Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur Lewat Ventilasi, Dua Orang Berhasil Diamankan
16 Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur Lewat Ventilasi, Dua Orang Berhasil Diamankan

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyebut para tahanan dapat meloloskan diri dengan cara melewati ventilasi ruang sel.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Dua Tahanan Polsek Makassar Kabur, Satu Masih Buron
Polisi Tangkap Dua Tahanan Polsek Makassar Kabur, Satu Masih Buron

Terungkap tiga pelaku kejahatan yang ditahan di Polsek Tallo kabur dan dua kembali ditangkap.

Baca Selengkapnya
Masih Dikejar Polisi, Ini Identitas 14 Napi Kabur dari Polsek Tanah Abang
Masih Dikejar Polisi, Ini Identitas 14 Napi Kabur dari Polsek Tanah Abang

Para tahanan yang kabur tersebut terdiri dari tindak pidana kriminal umum, narkoba, dan titipan jaksa.

Baca Selengkapnya
10 Tahanan Polsek Rumbai di Riau Kabur, 2 Kembali Tertangkap
10 Tahanan Polsek Rumbai di Riau Kabur, 2 Kembali Tertangkap

Sebanyak 10 tahanan kabur dari sel Polsek Rumbai di Kota Pekanbaru, Riau. Baru dua orang yang berhasil ditangkap kembali.

Baca Selengkapnya
Polisi Kembali Tangkap 8 Tahanan yang Kabur dari Rutan Polsek Metro Tanah Abang
Polisi Kembali Tangkap 8 Tahanan yang Kabur dari Rutan Polsek Metro Tanah Abang

Sebagai informasi, belasan tahanan kabur itu terjadi pada Senin (19/2) sekitar pukul 02.40 WIB setelah kedapatan laporan dari warga sekitar

Baca Selengkapnya