Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

50 Tabung Oksigen hingga 1.000 APD Dikirim TNI untuk Penanganan Covid-19 di Papua

50 Tabung Oksigen hingga 1.000 APD Dikirim TNI untuk Penanganan Covid-19 di Papua TNI Kirim Bantuan ke Papua. Dokumen TNI

Merdeka.com - Tentara Nasional Indonesia (TNI) terus berupaya membantu penanganan Covid-19 di sejumlah daerah termasuk Papua. Salah satunya yakni dengan mengirimkan sejumlah Alat Kesehatan (Alkes).

"Dengan menggunakan Pesawat Boeing TNI AU AI 7303 yang di awaki oleh Mayor Pnb Dani, TNI mengirimkan sejumlah bantuan berupa alat kesehatan yang diberangkatkan dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Senin (2/8)," kata Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Laut (KH) Edys Riyanto dalam keterangannya, Senin (2/8).

"Bantuan yang diangkut menggunakan pesawat Boeing TNI AU AI 7303 ini take off dari Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta Timur pada pukul 18.00 Wib dan akan transit di Lanud Hasanuddin Makassar Sulawesi Selatan sebelum melanjutkan penerbangan menuju Lanud Silas Papare Jayapura pada pagi harinya," sambungnya.

Orang lain juga bertanya?

Ia menyebut, sejumlah Alkes yang dikirimkan ke Papua yakni 50 tabung oksigen, 150.000 Pcs masker medis serta 1.000 Pcs APD.

"1.000 Pcs sarung tangan medis, 20.000 Pcs Rapid Test Antigen yang keseluruhannya dari BNPB dan 50 buah Oksigen Concentrator dari Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet," sebutnya.

Edys menjelaskan, pendistribusian Alkes tersebut sesuai kebutuhan dan permintaan sejumlah Rumah Sakit (RS) yang ada di Papua.

"Nantinya sejumlah alat kesehatan ini akan digunakan oleh beberapa Rumah Sakit yang ada di Papua untuk membantu penanganan Covid-19," jelasnya.

Pengiriman Bantuan alat kesehatan tersebut sesuai dengan ketentuan Peraturan Mendagri Nomor 1 Tahun 2021 tanggal 6 Januari 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk pengendalian penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) dan TR Panglima TNI Nomor TR/625/2021 tanggal 25 Juli 2021 tentang kegiatan PPKM Mikro, "TNI mengirimkan sejumlah Alkes dari BNPB dan RSDC Wisma Atlet," tutupnya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kapolri Bantu 264,7 Ton Beras dan 1.500 Sembako untuk Warga Papua Terdampak Kekeringan
Kapolri Bantu 264,7 Ton Beras dan 1.500 Sembako untuk Warga Papua Terdampak Kekeringan

Polri bersinergi dengan seluruh pihak dalam menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga Papua.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ingin Setiap Kabupaten di Indonesia Punya Rumah Sakit TNI Modern
Prabowo Ingin Setiap Kabupaten di Indonesia Punya Rumah Sakit TNI Modern

"Kita cita-citakan di setiap Kabupaten terdapat RS yang dilengkapi dengan sejumlah fasilitas modern dan memadai," kata Prabowo.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Mudah-mudahan Sebentar Lagi Ada Vaksin Malaria
Prabowo: Mudah-mudahan Sebentar Lagi Ada Vaksin Malaria

Prabowo memastikan semua fasilitas TNI yang diperlukan akan dipergunakan untuk kebutuhan rakyat.

Baca Selengkapnya
Konflik Palestina-Israel Kembali Memanas, PMI Sigap Kirim Bantuan Medis Senilai Rp2,9 Miliar untuk Warga Gaza
Konflik Palestina-Israel Kembali Memanas, PMI Sigap Kirim Bantuan Medis Senilai Rp2,9 Miliar untuk Warga Gaza

Berikut momen PMI dengan sigap mengirim bantuan medis senilai Rp2,9 miliar untuk warga Gaza, Palestina.

Baca Selengkapnya
Panglima TNI Gerak Cepat Bantu Warga Terdampak Kekeringan di Puncak Papua, Bagikan 5,5 Ton Sembako
Panglima TNI Gerak Cepat Bantu Warga Terdampak Kekeringan di Puncak Papua, Bagikan 5,5 Ton Sembako

Bantuan sembako itu terdiri dari beras hingga indomi.

Baca Selengkapnya
Momen HUT ke-79 TNI, Satgas Habema Bagikan Bantuan ke Warga Perbatasan RI-PNG
Momen HUT ke-79 TNI, Satgas Habema Bagikan Bantuan ke Warga Perbatasan RI-PNG

Komandan Satgas Yonif 501 Kostrad, Letkol Inf Yakhya Wisnu Arianto, menyampaikan pentingnya perhatian Satgas kepada kebutuhan masyarakat sekitar pos.

Baca Selengkapnya
Permudah Layanan Kesehatan, Puskesmas di Kutai Timur Dapat Ambulans
Permudah Layanan Kesehatan, Puskesmas di Kutai Timur Dapat Ambulans

Total ambulans yang akan dibagikan secara bertahap sebanyak 29 unit.

Baca Selengkapnya
Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Papua Nugini dan Afghanistan
Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan ke Papua Nugini dan Afghanistan

Jokowi berharap agar bantuan ini dapat membangkitkan semangat masyarakat di Papua Nugini dan Afghanistan

Baca Selengkapnya
FOTO: Musim Kemarau, PMI Kota Depok Salurkan Ribuan Liter Air Bersih untuk Warga
FOTO: Musim Kemarau, PMI Kota Depok Salurkan Ribuan Liter Air Bersih untuk Warga

Sudah hampir dua pekan, PMI Kota Depok setiap harinya mendistribusikan 10 ribu hingga 15 ribu liter air bersih untuk warga yang kesulitan air.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ratusan Mobil Tangki Air Disiapkan PMI untuk Antisipasi Bencana Kekeringan di Wilayah Terdampak
FOTO: Ratusan Mobil Tangki Air Disiapkan PMI untuk Antisipasi Bencana Kekeringan di Wilayah Terdampak

PMI memobilisasi 150 mobil tangki air dan 150 mobil pikap air untuk didistribusikan di wilayah terdampak kekeringan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Canggih! Begini Potret Instalasi Medis Modern Milik TNI dalam KTT AIS Forum 2023
Canggih! Begini Potret Instalasi Medis Modern Milik TNI dalam KTT AIS Forum 2023

Berikut potret instalasi medis modern milik TNI dalam KTT AIS Forum 2023.

Baca Selengkapnya
Prabowo Kirim 25 Dokter dan Perawat TNI ke El Arish Mesir, 15 Dipersiapkan ke Gaza
Prabowo Kirim 25 Dokter dan Perawat TNI ke El Arish Mesir, 15 Dipersiapkan ke Gaza

Seluruh tenaga kesehatan itu berasal dari tiga matra TNI.

Baca Selengkapnya