Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

AirAsia tawarkan 4 opsi untuk penumpang Jakarta-Tokyo

AirAsia tawarkan 4 opsi untuk penumpang Jakarta-Tokyo AirAsia terima A320neo. Istimewa©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Pihak Maskapai AirAsia x Indonesia meminta maaf terkait insiden keterlambatan penerbangan atau delay dari Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng menuju Bandara Narita, Tokyo, Jepang, pada 29 dan 30 Juni 2018. Menurut Head of Communication AirAsia Baskoro Adiwiyono, delay diakibatkan permasalahan di internal AirAsia.

"AirAsia X Indonesia dengan sangat menyesal menginformasikan bahwa penerbangan XT407 yang dijadwalkan berangkat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang ke Bandara Internasional Narita, Tokyo pada tanggal 29 dan 30 Juni 2018 telah dibatalkan dikarenakan alasan operasional," kata Baskoro Adiwiyono dalam keterangan tertulis kepada merdeka.com, Minggu (1/7).

Baskoro Adiwiyono mengatakan, pihaknya menawarkan empat pilihan kepada penumpang yang mengalami pembatalan terbang terbang tersebut. Pertama ubah jadwal.

Orang lain juga bertanya?

"Pengubahan jadwal penerbangan untuk rute yang sama dalam periode 14 hari dari jadwal keberangkatan semula tanpa dikenakan biaya tambahan dan bergantung pada ketersediaan kursi," kata dia.

Kemudian penumpang diberikan memilih akun deposit senilai harga tiket pada akun AirAsia BIG Loyalty yang dapat digunakan untuk pembelian tiket AirAsia lainnya. Akun deposit ini berlaku 180 hari sejak diterbitkan.

Selanjutanya penumpang diminta mengubah rute menuju Tokyo Narita melalui Bali atau Bangkok. Menurut Baskoro, apabila melalui Kuala Lumpur ke Tokyo Haneda, penumpang tanpa biaya tambahan dan tergantung ketersediaan kursi.

Terakhir pengembalian dana. Baskoro mengatakan, pengembalian dana secara penuh senilai jumlah yang dibayarkan pada saat pemesanan tiket penerbangan dan sesuai dengan metode pembayaran yang dipilih saat transaksi.

"AirAsia X Indonesia meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan," kata dia.

Sebelumnya, ratusan penumpang maskapai penerbangan AirAsia mengamuk lantaran terlantar di area Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat (29/6). Mereka merupakan calon penumpang tujuan Jepang. Security Rescue & Fire Senior Manager Bandara Soekarno-Hatta Tommy Hadi Bawono memastikan kondisi di terminal 3 bandara sudah kondusif usai kejadian tersebut.

"Ya jadi ada sempat kericuhan karena penumpang yang kesal menunggu sehari semalam karena pesawatnya delay," kata dia, Minggu (1/7).

Diterangkan Tommy, sejatinya ratusan penumpang tersebut akan terbang menggunakan pesawat AirAsia rute Jakarta-Narita, Jepang. Namun hingga sehari semalam menunggu, maskapai tak kunjung memberikan kepastian keberangkatan, hingga membuat kekesalan penumpang memuncak.

Tommy, memastikan delay penerbangan dari Cengkareng ke Narita itu akibat erupsi Gunung Agung, sehingga pesawat yang seharusnya bisa mengangkut penumpang itu tak juga berangkat.

"Informasinya karena pesawat dari Jepang itu gagal berangkat ke Indonesia karena erupsi Gunung Agung, kemarin penumpang menunggu pesawat datang, sampai akhirnya terjadi kericuhan," bilang dia.

Namun begitu, pihaknya memastikan kondusifitas di terminal 3 Soekarno-Hatta kembali seperti biasa.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Pihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.

Baca Selengkapnya
Sempat Terdampak Gangguan IT CrowdStrike, Begini Kondisi AirAsia dan Citilink di Bandara Soekarno-Hatta
Sempat Terdampak Gangguan IT CrowdStrike, Begini Kondisi AirAsia dan Citilink di Bandara Soekarno-Hatta

Kondisi AirAsia Indonesia dan Citilink di Bandara Soekarno-Hatta yang terdampak gangguan IT CrowStrike.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Harga Tiket Pesawat Domestik Mahal
Ternyata Ini Penyebab Harga Tiket Pesawat Domestik Mahal

Di Indonesia hanya ada satu perusahaan bahan bakar pesawat, sehingga butuh adanya kompetisi di sektor ini.

Baca Selengkapnya
Akibat Pesawat Rusak, Jemaah Haji Asal Embarkasi Solo Menunggu Keberangkatan hingga 17 Jam
Akibat Pesawat Rusak, Jemaah Haji Asal Embarkasi Solo Menunggu Keberangkatan hingga 17 Jam

Saat itu, jemaah sudah di jalur fastrack Bandara Solo. Namun, karena pesawat mengalami rusak mesin, dan diperkirakan perbaikan lama, jemaah dikembali ke asrama.

Baca Selengkapnya
Baru Hari ke-3 Beroperasi, LRT Jabodebek Gangguan Telat Sampai 2 Jam
Baru Hari ke-3 Beroperasi, LRT Jabodebek Gangguan Telat Sampai 2 Jam

Pantauan merdeka.com terjadi penumpukan penumpang di Stasiun LRT Jatibening Baru, Kota Bekasi.

Baca Selengkapnya
AirAsia Obral Tiket Pesawat Gratis ke Berbagai Rute, Ada Jakarta-Kuala Lumpur
AirAsia Obral Tiket Pesawat Gratis ke Berbagai Rute, Ada Jakarta-Kuala Lumpur

Selain destinasi ke negeri Jiran, AirAsia juga menghadirkan destinasi favorit lainnya dengan terbang hemat ke Bangkok, Phnom Penh hingga Perth.

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia Tunda Angkut Jemaah Haji karena Ada Kerusakan Mesin, Kemenag Kecewa dan Langsung Protes Keras
Garuda Indonesia Tunda Angkut Jemaah Haji karena Ada Kerusakan Mesin, Kemenag Kecewa dan Langsung Protes Keras

Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief menegaskan Kemenag akan melayangkan surat pernyataan kecewa dan protes keras kepada Garuda.

Baca Selengkapnya
Penjelasan Garuda Soal Keterlambatan Pemulangan Jemaah Haji
Penjelasan Garuda Soal Keterlambatan Pemulangan Jemaah Haji

Keterlambatan kepulangan jemaah haji ini membuat pihak Garuda Indonesia kembali mendapat teguran dari Kemenag.

Baca Selengkapnya
Antrean Penumpang Internasional Mengular di Bandara Soekarno-Hatta, Ini Penjelasan Imigrasi
Antrean Penumpang Internasional Mengular di Bandara Soekarno-Hatta, Ini Penjelasan Imigrasi

Layanan imigrasi di Bandara Soekarno Hatta terganggu. Pihak Imigrasi menyatakan gangguan terjadi pada server Pusat Data Nasional Kominfo.

Baca Selengkapnya
AirAsia Buka Rute Penerbangan Kuala Lumpur-Labuan Bajo, Ada Penawaran Kursi Gratis
AirAsia Buka Rute Penerbangan Kuala Lumpur-Labuan Bajo, Ada Penawaran Kursi Gratis

Adapun, jadwal penerbangan Kuala Lumpur dan Labuan Bajo dengan nomor penerbangan AK 336, berangkat pukul 11.10 waktu setempat.

Baca Selengkapnya
Layanan Maskapai di Bandara Soetta Terdampak Gangguan IT Global
Layanan Maskapai di Bandara Soetta Terdampak Gangguan IT Global

Seperti terjadi antrean panjang di pintu 4E, check in conter maskapai Citilink di Terminal 3 Bandara Soetta pada Jumat malam.

Baca Selengkapnya
Harga Tiket Pesawat Dijanjikan Turun Mulai Oktober 2024, Ternyata Begini Langkah yang Diambil Pemerintah
Harga Tiket Pesawat Dijanjikan Turun Mulai Oktober 2024, Ternyata Begini Langkah yang Diambil Pemerintah

Faktor tingginya harga tiket pesawat domestik yaitu pajak, bea dan avtur.

Baca Selengkapnya