Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anak dijanjikan jadi sekuriti Pertamina, Saiful tertipu Rp 20 juta

Anak dijanjikan jadi sekuriti Pertamina, Saiful tertipu Rp 20 juta Ilustrasi. ©2015 merdeka.com/imam mubarok

Merdeka.com - Meski sudah sukses menjadi pengusaha buah, Saiful (50) berkeinginan anaknya menjadi sekuriti PT Pertamina. Namun, niatnya itu gagal setelah ditipu seseorang yang mengaku sebagai salah satu pimpinan perusahaan BUMN tersebut.

Merasa ditipu, warga Jalan Slamet Riyadi, Lorong Lawang Kidul, Kelurahan 5 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang, itu mengadukan kasusnya ke polisi. Terlapor adalah RS (38) yang tak lain teman adik ipar korban.

Kepada petugas, korban menuturkan, peristiwa itu bermula ketika dia berkenalan dengan terlapor Januari 2015 lalu. Terlapor yang mengaku salah satu pimpinan Pertamina bagian migas, membutuhkan karyawan baru lulusan SMA sederajat untuk mengisi posisi sekuriti dengan gaji tinggi.

Tapi agar lulus tanpa mengikuti tes, terlapor meminta uang pelicin sebesar Rp 25 juta. Mendapat tawaran pekerjaan yang menjanjikan, korban terpikat, terlebih anaknya juga sangat berminat.

Setelah negosiasi, disepakati uang yang dibayar Rp 20 juta. Keduanya bertemu di kontrakan terlapor di kawasan Jalan Prajurit Nasaruddin, Kelurahan Kalidoni, Palembang.

"Saya disuruh transfer saja. Ada empat kali transfer, totalnya Rp 20 juta," ungkap Saiful saat melapor ke SPKT Polresta Palembang, Rabu (20/4).

Usai mentransfer uang yang diminta, anak korban tak kunjung diterima di perusahaan itu. Padahal sebelumnya, terlapor menjanjikan jika anak korban mulai bekerja pada Agustus 2015.

"Katanya langsung masuk tanpa prosedur dan tes, tapi sampai sekarang tidak masuk-masuk. Nomor teleponnya tak aktif. Pas saya tanya ke Pertamina, orang itu tidak kerja di sana, dia cuma ngaku-ngaku jabat pimpinan," ujarnya.

Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Maruly Pardede mengatakan, laporan korban diterima dengan bukti Nomor LP/B-1033/2016/Sumsel/Resta. Pelapor sedang dimintai keterangan untuk menjelaskan ciri-ciri terlapor.

"Jika terbukti pelaku akan dikenakan Pasal 378 KUHP tentang penipuan," tukasnya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dijanjikan Putranya Lolos Bintara Polri, Anggota DPRD Selayar Malah Tertipu Rp385 Juta
Dijanjikan Putranya Lolos Bintara Polri, Anggota DPRD Selayar Malah Tertipu Rp385 Juta

Legislator Partai Amanat Nasional (PAN) itu melaporkan dua orang yakni pria berinisial MMT dan wanita berinisial FA alias Syarifah.

Baca Selengkapnya
Tergiur Investasi Emas, Puluhan Warga Depok Jadi Korban Penipuan Kerugian Rp6 Miliar
Tergiur Investasi Emas, Puluhan Warga Depok Jadi Korban Penipuan Kerugian Rp6 Miliar

Korban dijanjikan akan diberikan keuntungan setiap bulannya sebesar 10 persen

Baca Selengkapnya
Janjikan Jadi Teknisi PT KAI, Polisi Tipu Warga Rp50 Juta
Janjikan Jadi Teknisi PT KAI, Polisi Tipu Warga Rp50 Juta

Polisi mengiming-imingi korban bisa bekerja  di PT Kereta Api Indonesia (KAI).

Baca Selengkapnya
Cerita Korban Penipuan Kerja Paruh Waktu Modus Like dan Subscribe, Duit Rp21 Juta Raib dan Dapat Ancaman
Cerita Korban Penipuan Kerja Paruh Waktu Modus Like dan Subscribe, Duit Rp21 Juta Raib dan Dapat Ancaman

Korban sudah melaporkan penipuan dan ancaman dialaminya ke polisi.

Baca Selengkapnya
Warga Depok Kehilangan Rp691 Juta Gara-Gara Tertipu Investasi Saham, Begini Modusnya
Warga Depok Kehilangan Rp691 Juta Gara-Gara Tertipu Investasi Saham, Begini Modusnya

Ade Ary melanjutkan, korban diarahkan mengunduh salah satu aplikasi tranding.

Baca Selengkapnya
Fakta Pemuda Nias Selatan Dijanjikan Masuk TNI AL, Malah Dibunuh Dibuang ke Jurang Keluarga Diperas
Fakta Pemuda Nias Selatan Dijanjikan Masuk TNI AL, Malah Dibunuh Dibuang ke Jurang Keluarga Diperas

Keluarga diminta setor Rp200 juta agar anaknya lulus, padahal sudah dibunuh

Baca Selengkapnya
Tertipu Modus Penipuan Telepon Seolah Kenal Keluarga, Duit Rp1,1 Miliar Melayang
Tertipu Modus Penipuan Telepon Seolah Kenal Keluarga, Duit Rp1,1 Miliar Melayang

Hal itulah yang membuat korban akhirnya percaya sehingga mentransferkan sejumlah uang ke rekening si penelepon.

Baca Selengkapnya
Anggota Polda Metro Jaya Terancam Dipatsuskan Usai Tipu Pemuda Imingi Kerja di KAI
Anggota Polda Metro Jaya Terancam Dipatsuskan Usai Tipu Pemuda Imingi Kerja di KAI

Selain diproses secara etik, kepolisian juga memproses Bripda Wahyu secara pidananya.

Baca Selengkapnya
Niat Dapat Pinjaman Rp3 Miliar, Pensiunan PNS Malah Jadi Korban Perampokan Hilang Rp85 Juta
Niat Dapat Pinjaman Rp3 Miliar, Pensiunan PNS Malah Jadi Korban Perampokan Hilang Rp85 Juta

Ia menjelaskan bahwa pengungkapan perkara itu berawal dari penemuan seorang lelaki dalam kondisi terikat lakban pada Sabtu.

Baca Selengkapnya
Dilaporkan Menipu hingga Rp2,1 M, Pria di Banyuasin Belum Bisa Diproses karena Berstatus Caleg
Dilaporkan Menipu hingga Rp2,1 M, Pria di Banyuasin Belum Bisa Diproses karena Berstatus Caleg

Seorang pria di Banyuasin dilaporkan ke polisi karena penipuan Rp2,1 miliar. Namun dia belum dapat diproses karena berstatus caleg.

Baca Selengkapnya
Kisah Pedangdut Defri Juliant Jadi Korban Dugaan Penipuan Tanam Modal di Kontraktor, Uang Rp 170 Juta Terancam Raib
Kisah Pedangdut Defri Juliant Jadi Korban Dugaan Penipuan Tanam Modal di Kontraktor, Uang Rp 170 Juta Terancam Raib

KLovers, semoga kita semua bisa mengambil pelajaran atas kasus yang dialami Defri Juliant ini.

Baca Selengkapnya
Rugi Rp1,1 M Akibat Kena Tipu Penelpon Misterius, Begini Modusnya
Rugi Rp1,1 M Akibat Kena Tipu Penelpon Misterius, Begini Modusnya

Awalnya menerima telepon dari seseorang yang mengklaim mengenal dekat keluarganya

Baca Selengkapnya