Anies: Turnamen Sepak Bola IYC Bali-Jakarta Beri Pesan Covid-19 di RI Terkendali
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, gelaran International Youth Championship (IYC) Bali-Jakarta bukan hanya dimaknai sebagai ajang olahraga biasa. Menurutnya, acara tersebut juga sebagai alat penyampai pesan ke dunia bahwa pandemi Covid-19 di Indonesia terkendali.
"Jadi bukan sekedar event sepakbola tapi ini sebuah kesempatan untuk mengirimkan pesan kepada dunia bahwa Indonesia aman, bahwa Indonesia terkendali kondisi pandeminya," kata Anies dalam konferensi pers daring pada Kamis (18/11/2021).
Anies berharap peserta dari luar negeri dapat menjadi duta bagi Indonesia untuk mengirimkan pesan ke dunia internasional bahwa pandemi di Jakarta dan Bali terkendali. Sehingga harapannya dapat memupuk kepercayaan turis asing untuk berwisata ke kedua daerah tersebut.
-
Bagaimana Anies meminta para pendukungnya bersikap? 'Saya berharap kepada semuanya untuk tertib, untuk menaati semua peraturan bagi semua yang ikut hadir dan kita akan dengarkan bersama,' kata Anies.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Bagaimana menurut Anies Baswedan asap bisa sampai ke Kalimantan? Selain itu, dia juga menegaskan kembali bahwa asap dibawa angin.
-
Apa nama lengkap Anies Baswedan? Anies Baswedan, dengan nama lengkap Anies Rasyid Baswedan, merupakan salah satu kandidat presiden untuk tahun 2024, dilahirkan di Kuningan pada tanggal 7 Mei 1969.
-
Siapa yang dijemput Anies? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa pesan utama kampanye Anies? 'Sudah lama dari dulu kita kampanye, satu pesan utama, melahirkan keadilan. Visinya Indonesia adil makmur untuk semua,' kata dia.
"Karena itu welcome back to Bali and Jakarta kepada international tourist di tempat-tempat ini," ujar dia.
Dia juga ingin Jakarta International Stadium (JIS) yang dilengkapi dengan fasilitas bertaraf internasional dapat menjadi lahan subur untuk menumbuhkan atlet-atlet berkelas global.
"Bahwa fasilitas yang kita miliki sudah berskala internasional. Harapannya nanti akan tumbuh pemain-pemain kelas internasional. Itu sebabnya pertandingan besok [Gelaran International Youth Championship (IYC) Bali-Jakarta] yang dihadiri klub-klub internasional ada tiga dan satu klub Indonesia All Star U-20," katanya.
Acara olahraga International Youth Championship (IYC) Bali-Jakarta rencananya akan digelar di dua stadion, yakni Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dan Jakarta International Stadium (JIS). Rencananya, turnamen kelas dunia ini akan diikuti Real Madrid U-18, Barcelona U-18, Atletico Madrid U-18 dan Indonesia Selection U-20.
Sebelum tampil di Jakarta International Stadium, peserta menjalani fase grup pada 4 sampai dengan 8 Desember 2021 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Pada babak final dan perebutan posisi ketiga akan digelar Jakarta International Stadium pada 11 Desember 2021.
Anies mengatakan, JIS akan mulai dibuka namun jumlah pengunjung tetap dibatasi. "Kita belum bisa mengisi penuh walaupun stadion ini kapasitasnya 82 ribu, tetapi yang mungkin bisa dipakai tentu tidak sebanyak itu," katanya.
Reporter: Yopi Makdori
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Anies enggan menanggapi perdebatan rumput JIS layak atau tidaknya. Ia menyerahkan masalah teknis kepada orang yang ahlinya.
Baca SelengkapnyaAnies mengatakan, kampanye akbar Anies-Cak Imin di JIS bukan kegiatan wajib yang harus dihadiri pendukungnya.
Baca SelengkapnyaAnies mengungkapkan hal itu dalam pidato politik calon presiden terkait arah dan strategi politik luar negeri digelar CSIS.
Baca SelengkapnyaTim voli pantai indonesia akan tampil dalam AVC Beach Volley Ball Continental Cup Semi Final & Final di Ningbo, China.
Baca SelengkapnyaKampanye akbar pasangan AMIN yang menjadi penutup massa kampanye Pemilu 2024 dihadiri ratusan ribu pendukung di JIS.
Baca SelengkapnyaJK hanya membicarakan soal Kampanye Akbar di Jakarta Internasional Stadium.
Baca SelengkapnyaMenurut Anies, biarkan warga Indonesia di luar negeri sebagai sebuah representasi, supaya bisa menduduki jabatan penting di dunia internasional.
Baca SelengkapnyaBurj Khalifa menjadi salah satu lokasi yang paling ditunggu olehmasyarakat Indonesia.
Baca SelengkapnyaIndonesia mendapat pujian dari FIFA karena berhasil menyelenggarakan ajang olahraga internasional berskala besar tersebut.
Baca SelengkapnyaJokowi para kabinetnya untuk berkaca pada pengalaman penanganan pandemi covid.
Baca SelengkapnyaBerbagai upaya dilakukan polisi dalam mendinginkan suasana Pilkada.
Baca SelengkapnyaSelain itu, Anies mengajak masyarakat melawan intimidasi.
Baca Selengkapnya