Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Awal Cinta Terlarang Sopir & Istri Majikan Tumbuh hingga Siasat Bunuh Suami

Awal Cinta Terlarang Sopir & Istri Majikan Tumbuh hingga Siasat Bunuh Suami Rekonstruksi Rencana Pembunuhan Suami oleh Istri dan Selingkuhan. ©2019 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - BHS alias Bayu (33), salah seorang pelaku perencanaan pembunuhan VT (42) mengaku menyesal. Ia pun menceritakan mulai kedekatan dirinya dengan istri korban berinisial YL (40), yang mana telah ia kenal sekitar setahun lamanya.

Bayu mengatakan, perkenalan dirinya dengan YL di Surabaya, sekitar akhir 2018. Kala itu, dirinya tengah menjadi penyelenggara salah satu acara di ibu kota Jawa Timur tersebut.

"Pertama kenal di pelatihan di Surabaya, saya penyelenggara event, istri korban salah satu peserta," kata Bayu saat ditemui di Mapolsek Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (3/10).

Dari perkenalkan itu, dirinya sering sekali berkomunikasi lewat media sosial. Hingga akhirnya terbawa perasaan.

Singkat cerita, Bayu akhirnya disuruh ke Jakarta oleh YL untuk bekerja di bawah komando VT yang merupakan wiraswasta di bidang teknologi informasi. Namun, sampai di Jakarta Bayu dikerjakan sebagai sopir pribadi korban.

"Saat itu belum ada posisi apa-apa dikerjaan. Tapi suaminya sangat tertarik dengan skill dan kemampuan saya, yaudah untuk sementara waktu jadi driver, hingga saya kenal keluarga ibu dan bapak (YL dan VT), " kata Bayu.

Di Jakarta, hubungan Bayu dan YL makin erat, hingga melakukan hubungan intim. Hal ini dikarenakan keduanya mengaku merasa nyaman. "Jadi mungkin beliau nyaman dengan saya. Saya pun nyaman komunikasi dengan beliau, jadi deket seperti itu aja," ujar BHS.

Terkait pembunuhan, berawal dari adanya kecemburuan YL terhadap suaminya yang diduga berselingkuh. Selain itu, YL juga berencana menguasai harta suaminya bersama dengan Bayu. Hingga akhirnya, tercetus membunuh dengan racun sianida.

"Saya sudah beli, sudah racik. Tapi nggak jadi karena ibu (YL) takut. Akhirnya rencana lain dengan menyewa pembunuh bayaran," katanya.

Akhirnya mereka menyewa dua orang pembunuh bayaran berinisial HER dan BK. Sesuai perencanaan, eksekusi terhadap VT dilakukan 13 September lalu. Di mana kejadian itu di dalam mobil.

"Jadi ada saya, bapak, dan seorang pembunuh bayaran itu. Saya di samping bapak, bapak yang bawa mobil, dia di belakang. Seorang lagi (pembunuh bayaran) di luar. Saat itu saya minta izin karena mual. Lalu terjadi penusukan itu di leher dan perut," katanya.

Akan tetapi aksinya gagal. VT berhasil melepaskan diri dan mengemudikan mobilnya menjauhi TKP. Meskipun sudah ada tiga luka tusuk. VT pun lalu menuju ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan sebelum membuat laporan ke Mapolsek Kelapa Gading.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Detik-Detik Pembunuhan Pengusaha Tembaga di Boyolali, Pelaku Emosi Gara-Gara Duit Rp500.000
Detik-Detik Pembunuhan Pengusaha Tembaga di Boyolali, Pelaku Emosi Gara-Gara Duit Rp500.000

Sejumlah harta benda korban pengusaha tembaga digasak pelaku

Baca Selengkapnya
Kasus Pembunuhan Pengusaha Tembaga di Boyolali Berawal dari Hubungan Sesama Jenis
Kasus Pembunuhan Pengusaha Tembaga di Boyolali Berawal dari Hubungan Sesama Jenis

Pelaku untuk yang ketiga kalinya minta upah Rp500 ribu.

Baca Selengkapnya
Pembunuh Pengusaha Tembaga Boyolali Ditangkap di Terminal Tirtonadi Solo
Pembunuh Pengusaha Tembaga Boyolali Ditangkap di Terminal Tirtonadi Solo

Pembunuh Pengusaha Tembaga Boyolali Ditangkap di Terminal Tirtonadi Solo

Baca Selengkapnya
Fakta Baru Viral Polisi Arogan Tonjok Sopir Taksi Online: Cuti ke Jakarta buat Nikah
Fakta Baru Viral Polisi Arogan Tonjok Sopir Taksi Online: Cuti ke Jakarta buat Nikah

Hingga saat ini juga Bambang dikatakan Aries masih berada di Jakarta.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ini Akhir Pelarian Pria Pembunuh Bos Tembaga, Ternyata Sudah 4 Kali Nginap di Rumah Korban
VIDEO: Ini Akhir Pelarian Pria Pembunuh Bos Tembaga, Ternyata Sudah 4 Kali Nginap di Rumah Korban

Kapolres Boyolali AKBP Petrus Parningotan Silalahi menyebut hubungan IR dan Bayu hanya pertemanan.

Baca Selengkapnya
Janda Jadi Korban Penipuan Agen Intelijen Gadungan
Janda Jadi Korban Penipuan Agen Intelijen Gadungan

Pelaku mengaku bekerja sebagai agen di Badan Intelejen Indonesia (BIN).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kronologi Pengusaha Tembaga Boyolali Dibunuh Kenalannya, Pelaku Diciduk Motif Terungkap
VIDEO: Kronologi Pengusaha Tembaga Boyolali Dibunuh Kenalannya, Pelaku Diciduk Motif Terungkap

Pelaku pembunuhan Bayu Handono diketahui berinisial IR alias IB, 27 tahun,

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sosok Bayu Pengusaha Tembaga Boyolali Dibunuh Pria Kenalannya, Hobi Lari sampai Eropa
VIDEO: Sosok Bayu Pengusaha Tembaga Boyolali Dibunuh Pria Kenalannya, Hobi Lari sampai Eropa

Bayu Handono, 36 tahun, pengusaha muda asal Desa Tumang Gunungsari, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah ditemukan tewas di rumahnya.

Baca Selengkapnya
Nafsu Memuncak karena Tubuh Menempel saat Berboncengan, Pria Banyumas Bunuh dan Perkosa Teman Kencan
Nafsu Memuncak karena Tubuh Menempel saat Berboncengan, Pria Banyumas Bunuh dan Perkosa Teman Kencan

Nafsu birahi yang memuncak membuat SR (22) gelap mata. Dia tega membunuh lalu memerkosa teman kencannya TIL (21).

Baca Selengkapnya
Tertipu Lowongan Kerja, Kisah Ayah Terpaksa Jalan Kaki dari Jakarta ke Blitar Ini Bikin Pilu
Tertipu Lowongan Kerja, Kisah Ayah Terpaksa Jalan Kaki dari Jakarta ke Blitar Ini Bikin Pilu

Bapak satu anak ini kehabisan uang sehingga tidak bisa pulang naik kendaraan umum.

Baca Selengkapnya
Ditangkap Usai Berpindah-pindah Tempat hingga Banyuwangi, Pelaku Pembunuhan Pensiunan PTPN ternyata Sopir Korban
Ditangkap Usai Berpindah-pindah Tempat hingga Banyuwangi, Pelaku Pembunuhan Pensiunan PTPN ternyata Sopir Korban

Pelaku sempat kabur dengan mobil korban selama dua pekan ke Bengkulu usai pembunuhan

Baca Selengkapnya
Begini Cara Otak Pelaku Pembunuhan Karyawan MRT Kelabuhi Korban
Begini Cara Otak Pelaku Pembunuhan Karyawan MRT Kelabuhi Korban

Tiga orang berhasil diringkus polisi, satu orang masih buron

Baca Selengkapnya