Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bahas Penyelenggaraan Olahraga Saat Pandemi, Menpora Temui Kapolri di Mabes Polri

Bahas Penyelenggaraan Olahraga Saat Pandemi, Menpora Temui Kapolri di Mabes Polri Menpora Zainudin Amali menghadiri Kampanye Nasional Gerakan Pakai Masker. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolri Jenderal Sigit dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengadakan pertemuan di Mabes Polri, Jakarta Selatan. Pertemuan itu salah satunya membahas penyelenggaraan kegiatan kepemudaan dan olahraga di masa pandemi Covid-19.

Sigit mengatakan, Polri siap merumuskan bersama langkah terbaik dalam penyelenggaraan kegiatan kepemudaan dan olahraga yang selama ini ditiadakan sementara imbas Covid-19. Terlebih, di beberapa negara pun telah mulai melangsungkan aktivitas tersebut.

"Kami dari kepolisian membuka ruang untuk dibicarakan lebih lanjut terkait dengan hal-hal yang perlu disiapkan, baik yang bersifat administrasi, mengutamakan penegakan aturan terkait dengan protokol kesehatan, namun demikian juga kegiatan yang terkait dengan kepemudaan dan olahraga bisa dilaksanakan," kata Sigit di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (8/2).

Sigit menjelaskan sejauh ini pemerintah bersama pihak terkait lainnya sedang bekerja keras untuk menurunkan angka penyintas Covid-19. Polri pun selalu terlibat dalam berbagai macam skema, mulai dari kegiatan PSBB, PPKM, hingga rencana PPKM Mikro.

"Tentunya perlu ada kesepakatan-kesepakatan. Kesepakatan yang apabila kemudian itu dilanggar, itu akan berdampak kepada terlaksananya kegiatan tersebut. Ini yang nanti tentunya akan kita bicarakan secara detail dan intensif, sehingga yang pertama bagaimana pemerintah betul-betul bisa melaksanakan program menurunkan laju pertumbuhan Covid ini bisa berhasil, sehingga aktivitas dan pertumbuhan ekonomi cepat pulih," ujar Sigit.

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali menambahkan diperlukan koordinasi dan komunikasi dengan Polri mengenai pelbagai hal yang berkaitan dengan tugas Kementerian Pemuda dan Olahraga.

"Karena sekarang kita sadari bahwa situasi kita masih posisi mengatasi pandemi Covid. Situasi kita bukan normal dan pemerintah sudah menetapkan pemberlakuan PPKM skala mikro. Di dalam berbagai kesempatan saya sampaikan bahwa kita mengutamakan keselamatan dan kesehatan masyarakat," ujar Zainudin.

Meski demikian, Zainudin berharap juga agar berbagai pihak tidak lupa dengan kegiatan masyarakat, khususnya yang melibatkan Kemenpora.

"Maka saya sampaikan ke Pak Kapolri untuk cari jalan keluar yang terbaik. Penerapan prokes secara disiplin dan ketat, tetapi kegiatan masyarakat khususnya di bidang pemuda dam olahraga itu tetep bisa berjalan," Zainudin menandaskan.

Reporter: Nanda Perdana PutraSumber: Liputan6.com

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10.085 Personel Gabungan Diterjunkan Amankan PON XXI Aceh
10.085 Personel Gabungan Diterjunkan Amankan PON XXI Aceh

Untuk pengamanan VVIP sebanyak 5.093 personel gabungan.

Baca Selengkapnya
Bertemu Menparekraf, Menpora Dito Sampaikan Masukan untuk Perpres Industri Game Nasional
Bertemu Menparekraf, Menpora Dito Sampaikan Masukan untuk Perpres Industri Game Nasional

Salah satu agenda yang dibahas dalam pertemuan tersebut adalah perihal finalisasi Peraturan Presiden (Perpres) Industri Game Nasional.

Baca Selengkapnya
Mendagri: Persiapan Peparnas XVII Solo 2024 Terus Dimatangkan
Mendagri: Persiapan Peparnas XVII Solo 2024 Terus Dimatangkan

Rapat ini untuk mematangkan persiapan ajang olahraga bagi atlet disabilitas tersebut.

Baca Selengkapnya
Kemenpora Dapat Tambahan Anggaran Rp500 Miliar di 2025, Bakal Dialokasikan untuk Ini
Kemenpora Dapat Tambahan Anggaran Rp500 Miliar di 2025, Bakal Dialokasikan untuk Ini

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengungkap untuk apa saja anggaran tersebut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Gantikan Jokowi Buka HAORNAS 2023, Prabowo Gelorakan Semangat Olahraga Bangun Pertahanan
VIDEO: Gantikan Jokowi Buka HAORNAS 2023, Prabowo Gelorakan Semangat Olahraga Bangun Pertahanan

Dalam sambutannya, Menhan Prabowo mengatakan keterkaitannya olahraga dengan pertahanan.

Baca Selengkapnya
Ini Kegiatan Prabowo dan Menteri Usai Latihan Berbaris di Akmil Magelang
Ini Kegiatan Prabowo dan Menteri Usai Latihan Berbaris di Akmil Magelang

Presiden Prabowo dan Wapres Gibran bersama para menteri sebelumnya melakukan olahraga dan latihan baris-berbaris mengawali kegiatan ospek di Akmil Magelang.

Baca Selengkapnya
Peringatan Haornas 2024, Puan Maharani Dorong Peningkatan Kualitas Olahraga Indonesia
Peringatan Haornas 2024, Puan Maharani Dorong Peningkatan Kualitas Olahraga Indonesia

Ketua DPR RI Puan Maharani mendorong pentingnya peningkatan kualitas keolahragaan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Mendagri Tito Minta Pemprov Segera Alokasikan Anggaran untuk Atlet PON XXI Aceh-Sumut
Mendagri Tito Minta Pemprov Segera Alokasikan Anggaran untuk Atlet PON XXI Aceh-Sumut

Tito juga menegaskan agar Pemerintah Daerah (pemda) mengkoordinasikan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) masing-masing.

Baca Selengkapnya
Belum Pastikan Korupsi, Menpora Jelaskan Alasan Bareskrim Hingga Kejaksaan Turun Tangan Cek Venue PON Bermasalah
Belum Pastikan Korupsi, Menpora Jelaskan Alasan Bareskrim Hingga Kejaksaan Turun Tangan Cek Venue PON Bermasalah

Menpora akan langsung terbang ke Medan untuk mengecek kondisi venue-venue yang dipakai untuk PON pascaviral venue voli di media sosial.

Baca Selengkapnya
Jelang Olimpiade 2024, Kemenpora Minta Atlet Atasi Masalah Keluarga hingga Asmara
Jelang Olimpiade 2024, Kemenpora Minta Atlet Atasi Masalah Keluarga hingga Asmara

Dengan persiapan yang matang dan fokus menyiapkan mental, Kemenpora optimis bahwa atlet Indonesia akan mampu meraih prestasi gemilang di Olimpiade.

Baca Selengkapnya
Usut Dugaan Korupsi PON, Polri Terbang ke Aceh dan Sumut Besok
Usut Dugaan Korupsi PON, Polri Terbang ke Aceh dan Sumut Besok

Polri menyatakan segera menuju Aceh untuk mengusut dugaan dugaan penyelewengan dana penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Aceh dan Sumut.

Baca Selengkapnya
Polri Langsung Selidiki Kasus Dugaan Korupsi Dana PON XXI Aceh dan Sumut Hari Ini
Polri Langsung Selidiki Kasus Dugaan Korupsi Dana PON XXI Aceh dan Sumut Hari Ini

Polri telah berkoodinasi dengan Menpora perihal dugaan penyelewengan keuangan kegiatan PON ini.

Baca Selengkapnya