Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Benda Mencurigakan Diduga Bom di Tempat Sampah di Bekasi Dibuang Pemotor

Benda Mencurigakan Diduga Bom di Tempat Sampah di Bekasi Dibuang Pemotor Tim Gegana ledakan benda diduga bom di Bekasi. ©2021 Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Warga di Jalan Caman Raya Kelurahan Jakasampurna, Kecamatan Bekasi Barat digegerkan dengan adanya benda mencurigakan diduga bom. Benda itu ditemukan warga di dalam tong dan langsung dilaporkan ke petugas kepolisian.

Setelah dilakukan pengecekan, ternyata benda tersebut bukan lah sebuah bom melainkan hanya berisi seutas kabel dan juga paku.

"Benda menyerupai bom, setelah kita olah TKP sama Gegana tadi ternyata tidak ada bahan peledaknya. Isinya kan itu kantong plastik, bentuknya kotak gitu. Dibungkus kantong plastik itu ada kabel, ada paku gitu isinya," kata Kapolres Metro Bekasi Kota, Komisaris Besar Polisi Aloysius Suprijadi saat dihubungi, Senin (23/8).

Ia menjelaskan, benda itu ditemukan warga pada pagi tadi sekitar pukul 07.00 Wib. Saat itu, warga melihat adanya tiga orang yang menggunakan motor membuang benda tersebut.

"Warga, sekitar jam 7 dia lihat ada orang dua sepeda motor tiga orang. Dia berhenti buang sampah di tong itu, penduduk ngecek," jelasnya.

Hasil pengecekan warga itulah, kemudian dilaporkan ke aparat kepolisian untuk memastikan apakah ada bahan peledaknya atau tidak.

Meski diketahui tidak ada bahan peledaknya, tetapi polisi masih melakukan penyelidikan terkait temuan warga tersebut dengan melakukan pemeriksaan terhadap saksi. Terlebih, tak ada kamera Closed Circuit Television (CCTV) di sekitar lokasi.

Namun, ia belum menyebutkan secara pasti berapa saksi yang dilakukan pemeriksaan oleh anggotanya terkait hal tersebut.

"Di sekitar enggak ada CCTV, kemudian kita kembangkan lagi, ini masih dikembangkan oleh anggota untuk penyelidikan ungkapnya," ungkapnya.

"(Saksi) Ini masih dalam penyelidikan, artinya saksi bisa bertambah. Belum di BAP dia (saksi) masih lidik," tutupnya.

Pembuang Diburu Polisi

Polisi memburu pembuang bom palsu yang gegerkan warga Bekasi. Benda menyerupai bom ditemukan di Jalan Caman Raya Kelurahan Jakasampurna Kecamatan Bekasi Barat, pada Senin (23/8/2021).

"Ini sedang kami lidik untuk si pembuang kami kejar semua di lokasi semoga terungkap," kata Kapolres Metro Bekasi Kota, Komisaris Besar Polisi Aloysius Suprijadi di lokasi.

Aloyius mengaku sedang mengumpulkan keterangan sejumlah saksi. Diketahui, ada tiga orang yang diduga sebagai pelaku.

"Ada dua motor, satu sendiri satu boncengan laki-laki semuanya. Tetapi yang membuang satu orang," ucap dia.

Sebelumnya, Aloyius memastikan benda itu fake bomb. Merujuk dari hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) bersama tim Gegana.

"Kita lakukan oleh TKP oleh Gegana kemudian dari hasil olah TKP diketahui benda tersebut tidak mengandung bahan peledak setelah didisposal oleh tim Gegana," ujar dia.

Aloysius menerangkan, pihaknya telah memintai keterangan sejumlah orang sebagai saksi. Pengakuannya, mereka melihat tiga orang pengendara sepeda motor. Salah seorang diantarnya membuang benda menyerupai bom ke tong sampah sekitar pukul 07.00 WIB.

"Kemudian warga mendekati. Warga curiga benda itu bentuknya menyerupai bom kemudian melapor ke Polsek dan diteruskan ke Polres," ucap dia.

Aloysius membenarkan adanya rangkaian kabel lengkap dengan MCB. Tak dipungkiri juga benda itu menyerupai bom tetapi tidak mengandung bahan peledak.

"Bentuknya dibungkus dengan kantong plastik hitam kotak. Di dalamnya ada paku juga," ujar dia.

Reporter: Ady Anugrahadi (mdk/gil)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Warga Bekasi Digegerkan Benda Berkabel Mirip Bom dalam Plastik Hitam, Ini Fakta Sebenarnya
Warga Bekasi Digegerkan Benda Berkabel Mirip Bom dalam Plastik Hitam, Ini Fakta Sebenarnya

Warga Wisma Asri Bekasi curiga benda berkabel itu bom rakitan

Baca Selengkapnya
Koper Berisi 12 Lempengan Alumunium Bikin Geger Warga Tamansari Jakbar
Koper Berisi 12 Lempengan Alumunium Bikin Geger Warga Tamansari Jakbar

Polisi telah mengamankan koper mencurigakan tersebut Senin (23/9) malam.

Baca Selengkapnya
Warga Poso Temukan Bom Lontong Saat Bersihkan Kebun Pakai Parang
Warga Poso Temukan Bom Lontong Saat Bersihkan Kebun Pakai Parang

Sejumlah benda diduga bom rakitan tersebut akhirnya diamankan tim Gegana Satuan Brimob Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) bersama Unit Inafis Polres Poso.

Baca Selengkapnya
TKP Ledakan di Markas Gegana Surabaya Ditutup Kain Spanduk dan Dipasangi Garis Polisi
TKP Ledakan di Markas Gegana Surabaya Ditutup Kain Spanduk dan Dipasangi Garis Polisi

Lokasi ledakan di Markas Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Jatim, Senin (4/3) siang terlihat sudah dipasangi gari polisi atau police line.

Baca Selengkapnya
Viral Driver Ojol Temukan Empat Kantong Plastik Berisi Paku Diduga untuk Ranjau di Jalan Gatot Soebroto
Viral Driver Ojol Temukan Empat Kantong Plastik Berisi Paku Diduga untuk Ranjau di Jalan Gatot Soebroto

Seorang driver ojek online (ojol) menemukan banyak paku diduga untuk ranjau bertebaran di Jalan Gatot Subroto

Baca Selengkapnya
Koper Biru Mencurigakan Bikin Geger Warga Koja, Ternyata Ini Isinya
Koper Biru Mencurigakan Bikin Geger Warga Koja, Ternyata Ini Isinya

Warga Koja digegerkan dengan penemuan koper biru mencurigakan di pinggir Jalan Sindang Terusan, RT 003 RW 014, Kelurahan Rawa Badak Utara, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya
Bangunan hingga Mobil Terdampak Ledakan di Kantor Subdensi Pom Detasemen I Polda Jatim
Bangunan hingga Mobil Terdampak Ledakan di Kantor Subdensi Pom Detasemen I Polda Jatim

Ledakan diduga berasal dari sisa-sisa temuan bahan peledak yang akan dimusnahkan atau didisposal.

Baca Selengkapnya
Dipergoki Pemilik Rumah, Komplotan Maling di Bekasi Letuskan Senjata
Dipergoki Pemilik Rumah, Komplotan Maling di Bekasi Letuskan Senjata

Dipergoki Pemilik Rumah, Komplotan Maling di Bekasi Letuskan Senjata

Baca Selengkapnya
VIDEO: Penjelasan Kapolda Jatim Terkait Ledakan di Markas Brimob, Akui Gudang Tak Layak
VIDEO: Penjelasan Kapolda Jatim Terkait Ledakan di Markas Brimob, Akui Gudang Tak Layak

Ledakan diduga bersumber dari sisa temuan bahan ledakan yang akan dimusnahkan.

Baca Selengkapnya
Tas Hitam Tak Bertuan di Stasiun LRT Sumsel Bikin Heboh, Gegana Lakukan Evakuasi
Tas Hitam Tak Bertuan di Stasiun LRT Sumsel Bikin Heboh, Gegana Lakukan Evakuasi

Suasana di Stasiun Ligth Rail Transit (LRT) Sumsel RSUD Siti Fatimah Palembang mendadak dihebohkan dengan keberadaan tas tak bertuan, Jumat (31/5).

Baca Selengkapnya
Sangat sial! Roda mobil menjadi kempis karena terkena besi panjang, terasa seperti tertusuk paku bumi.
Sangat sial! Roda mobil menjadi kempis karena terkena besi panjang, terasa seperti tertusuk paku bumi.

Ban bocor gara-gara tertancap besi berukuran panjang. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
Heboh Jasad Bayi Diseret Hewan Liar di Bekasi
Heboh Jasad Bayi Diseret Hewan Liar di Bekasi

Saat ditemukan, jasad bayi berjenis kelamin perempuan itu sudah dalam kondisi membusuk.

Baca Selengkapnya