Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berdalih Terdesak Kebutuhan Ekonomi, Pasutri di Sukoharjo Nekat Jual Sabu

Berdalih Terdesak Kebutuhan Ekonomi, Pasutri di Sukoharjo Nekat Jual Sabu Kapolres Surakarta Kombes Ade Safri Simanjuntak. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Polresta Surakarta berhasil mengamankan 22 tersangka kasus penyalahgunaan narkoba dalam Operasi Antik Candi 2021. Operasi yang digelar dalam kurun waktu 20 hari, mulai 15 Maret hingga minggu ketiga bulan April 2021, berhasil mengamankan 22 tersangka dengan total barang bukti 242,47 gram sabu dan 87,82 gram.

Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengatakan, dari 22 tersangka tersebut 2 di antaranya merupakan pasangan suami istri. Keduanya warga Sukoharjo bernama Sri Mulyani alias Lia (38) dan Doni Susanto alias Bebek (30).

"Kasus yang menonjol ini di antaranya, tersangka SM dan DS, ini merupakan suami istri, warga Sukoharjo. Di mana petugas berhasil melakukan penyitaan atas nama tersangka sebanyak 4 plastik klip sabu seberat 0,94 gram," ujar Kapolresta, saat konferensi pers di Mapolresta Surakarta, Jumat (23/4).

Orang lain juga bertanya?

Mantan Kapolres Karanganyar itu menjelaskan, keduanya ditangkap di depan Hotel Tiara Jalan Kebangkitan Nasional, Sriwedari, Laweyan, Solo pada hari Rabu (21/4) dini hari atau sekitar pukul 00.30 WIB.

"Mereka ini kita tangkap di pinggir jalan, di depan hotel," katanya.

Saat petugas menanyakan perbuatan mereka, keduanya mengaku baru pertama kali mengedarkan sabu. Mereka juga mengaku terpaksa lantaran terdesak kebutuhan hidup. "Kami baru pertama kali ini berjualan sabu. Ini karena desakan ekonomi," ucap Doni.

Doni yang selama ini bekerja di bengkel sepeda motor mengaku jika pendapatannya belum cukup untuk memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga sehari-hari. Apalagi, lanjut dia, dirinya hanya ikut bekerja di bengkel milik ayahnya.

Kapolresta menambahkan, penangkapan pasutri tersebut berawal dari adanya informasi seseorang yang diduga sebagai pengedar narkotika di Jalan Kebangkitan Nasional. Setelah dilakukan penyelidikan ke lokasi, pelaku berhasil diamankan.

"Setelah kita lakukan penggeledahan, ternyata pelaku memiliki, menyimpan, menguasai sabu," jelasnya.

Dari hasil pemeriksaan, lanjut dia, mereka membeli paket sabu secara patungan dari pelaku berinisial A yang masih dalam proses penyelidikan. Kedua pelaku mengakui sebagai pemiliknya. Mereka membeli sabu dengan maksud akan dijual kembali ke orang lain.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Digulung Polisi Residivis Kasus Narkoba Masuk Bui Lagi, Barabuk 6,6 Kilogram Sabu
VIDEO: Digulung Polisi Residivis Kasus Narkoba Masuk Bui Lagi, Barabuk 6,6 Kilogram Sabu

Kasus terungkap berkat informasi masyarakat yang melaporkan adanya seorang bandar narkotika

Baca Selengkapnya
Polda Metro Jaya Gerebek Gudang Narkoba di Tangerang, 72 Kg Sabu Diamankan
Polda Metro Jaya Gerebek Gudang Narkoba di Tangerang, 72 Kg Sabu Diamankan

Polisi masih mendalami jaringan narkoba tersangka R dan A ini.

Baca Selengkapnya
Kampung Bahari Digerebek, Puluhan Orang Ditangkap & Senpi, Narkoba Hingga Bom Asap Disita
Kampung Bahari Digerebek, Puluhan Orang Ditangkap & Senpi, Narkoba Hingga Bom Asap Disita

Pihaknya masih mendalami peran-peran dari pada pelaku. Hasil tes urine menujukkan 21 orang positif narkoba jenis sabu.

Baca Selengkapnya
Gerebek Kampung Bahari Jakut, Polisi Amankan Senpi Rakitan dan Granat
Gerebek Kampung Bahari Jakut, Polisi Amankan Senpi Rakitan dan Granat

Polisi menggerebek Kampung Bahari di Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Minggu (10/3).

Baca Selengkapnya
Sepak Terjang Pasutri Muda di Palembang Simpan 111,642 Kg Sabu dan Ratusan Ribu Butir Ekstasi
Sepak Terjang Pasutri Muda di Palembang Simpan 111,642 Kg Sabu dan Ratusan Ribu Butir Ekstasi

Kasus ini terungkap setelah kepolisian mendapatkan laporan dari masyarakat.

Baca Selengkapnya
Razia Gabungan Polri-Bea Cukai, Sita 29 Kg Sabu dan 32 Ribu Miras
Razia Gabungan Polri-Bea Cukai, Sita 29 Kg Sabu dan 32 Ribu Miras

Razia di tempat hiburan malam kian digalakkan karena di situlah peredaran barang-barang terlarang bersarang.

Baca Selengkapnya
Pengedar 72 Kg Sabu di Tangerang Manfaatkan Momen HUT Bhayangkara Untuk Beraksi
Pengedar 72 Kg Sabu di Tangerang Manfaatkan Momen HUT Bhayangkara Untuk Beraksi

Guna penyelidikan lebih lanjut, kedua pelaku berserta barang bukti akan dibawa ke Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Jelang Pilkada, Polres Inhil Amankan 21,8 Kg Sabu dari Bandar Besar dan Ringkus Tiga Tersangka
Jelang Pilkada, Polres Inhil Amankan 21,8 Kg Sabu dari Bandar Besar dan Ringkus Tiga Tersangka

Sabu tersebut merupakan pesanan dari seorang bandar besar yang berinisial 'Keling'.

Baca Selengkapnya
Polisi Gerebek Rumah Kontrakan di Ciledug, 72 Bungkus Sabu Diamankan
Polisi Gerebek Rumah Kontrakan di Ciledug, 72 Bungkus Sabu Diamankan

Dari tangan salah satu pelaku yaitu R (29) diamankan sejumlah barang bukti narkoba di dalam tas yang dibawa.

Baca Selengkapnya
Polri Tangkap 17.707 Tersangka Narkoba dalam Periode Lima Bulan
Polri Tangkap 17.707 Tersangka Narkoba dalam Periode Lima Bulan

“Di mana 14.447 tersangka sedang menjalani proses penyidikan, dan ada 3.260 tersangka lainnya sedang menjalani proses rehabilitasi,”

Baca Selengkapnya
Polisi Gerebek Kampung Bahari, Sita Seperangkat Alat Isap Sabu & 31 Orang Ditangkap
Polisi Gerebek Kampung Bahari, Sita Seperangkat Alat Isap Sabu & 31 Orang Ditangkap

Gidion mengatakan, pihaknya turut menemukan barang bukti berupa narkoba jenis sabu dengan berat yang bervariatif

Baca Selengkapnya
Edarkan 6,7 Kg Sabu di Makassar, Pensiunan ASN dan Istri Terancam Hukuman Mati
Edarkan 6,7 Kg Sabu di Makassar, Pensiunan ASN dan Istri Terancam Hukuman Mati

Pensiunan ASN ini tercatat sebagai warga Jakarta Utara. Dia mengaku mendapatkan sabu-sabu dari istrinya.

Baca Selengkapnya