Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bupati jadi tersangka usai tutup pabrik semen, polisi dinilai arogan

Bupati jadi tersangka usai tutup pabrik semen, polisi dinilai arogan Ilustrasi borgol. shutterstock

Merdeka.com - Bupati Bolaang Mongondow Yasti Soepredjo Mokoagow ditetapkan sebagai tersangka oleh polisi. Politikus PAN itu disebut melakukan provokator atas pengrusakan aset pabrik semen milik PT Conch North Sulawesi Cement

"Polisi arogan menetapkan tersangka terhadap Bupati Bolaang Mongondow Yasti Soepredjo Mokoagow yang dianggap provokator," kata Anggota Komisi III DPR RI Ahmad M Ali di Jakarta, Jumat (28/7).

Ali menilai, polisi tidak mempertimbangkan hukum dan kewenangan yang melekat pada jabatan Yasti sebagai kepala daerah. Ali mengungkapkan, dari hasil investigasi menunjukkan aktivitas penambangan PT Conch North Sulawesi Cement tidak memiliki izin mendirikan bangunan (IMB) atau ilegal.

Lantaran ilegal, maka petugas Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bolaang Mongondow melakukan penertiban pada lahan penambangan tersebut pada Juni 2017.

Ali mengatakan, Bupati Yasti inspeksi mendadak (sidak) dan menertibkan izin perusahaan pada lokasi PT Conch North Sulawesi Cement.

"Dua rangkaian peristiwa hukum itu tidak dijadikan dasar kepolisian untuk menyelidiki sebagai kesatuan yang tidak terpisahkan," tutur anggota DPR RI Fraksi Partai Nasional Demokrat (NasDem).

Ali mengingatkan, polisi harus mempertimbangkan aspek kewenangan pemerintah daerah untuk melindungi sumber daya alam dan potensi kebocoran anggaran negara akibat aktivitas penambangan ilegal.

Ali menganggap, langkah polisi tersebut akan menjadi blunder dalam menjalani proses hukum karena tidak komperhensif.

Sebelumnya, Bupati Yasti memerintahkan petugas Satpol PP Kabupaten Bolaang Mongondow menertibkan bangunan PT Conch North Sulawesi Cement lantaran diduga tidak memiliki izin usaha pertambangan.

Selanjutnya, pihak perusahaan melapor ke kepolisian terkait dugaan tindak pidana pengrusakan dengan mengklaim mengalami kerugian materil akibat kerusakan pada 11 unit bangunan, 240 kaca jendela pecah dan 100 pintu. (mdk/rnd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kejagung Melawan, Ajukan Kasasi Terhadap Vonis Bebas Mantan Bupati Langkat dalam Kasus Kerangkeng Manusia
Kejagung Melawan, Ajukan Kasasi Terhadap Vonis Bebas Mantan Bupati Langkat dalam Kasus Kerangkeng Manusia

Jaksa punya waktu 14 hari untuk menyatakan kasasi, dan menyusun memori kasasi, setelah sidang putusan.

Baca Selengkapnya
Kejagung Ungkap Pengakuan Mengejutkan Mantan Gubernur Babel, Tidak Tahu Potensi Kekayaan Timah
Kejagung Ungkap Pengakuan Mengejutkan Mantan Gubernur Babel, Tidak Tahu Potensi Kekayaan Timah

Dia disebut tidak mengetahui potensi kekayaan alam di wilayah yang dipimpinnya itu.

Baca Selengkapnya
Jadi Tersangka, Bupati Sidoarjo Dicegah ke Luar Negeri
Jadi Tersangka, Bupati Sidoarjo Dicegah ke Luar Negeri

KPK menetapkan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya
Kejagung Tetapkan Anggota DPR Inisial IT Tersangka Terkait Pemalsuan Dokumen Tambang
Kejagung Tetapkan Anggota DPR Inisial IT Tersangka Terkait Pemalsuan Dokumen Tambang

IT kemudian ditahan selama 20 hari ke depan sampai dengan 3 September 2023.

Baca Selengkapnya
Kapolda Akui Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan karena Kontra Pengusutan Tambang Ilegal
Kapolda Akui Kabag Ops Tembak Kasat Reskrim Polres Solok Selatan karena Kontra Pengusutan Tambang Ilegal

Kasus Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar menembak Kasat Reskrim AKP Ryanto Ulil Anshar hingga kini masih diselidiki Polda Sumbar.

Baca Selengkapnya
Alasan KPK Hentikan Penyidikan Kasus Korupsi Eks Bupati Kotawaringin Timur
Alasan KPK Hentikan Penyidikan Kasus Korupsi Eks Bupati Kotawaringin Timur

Dalam kasus ini, Supian hadi ditetapkan sebagai tersangka pada Februari 2019 silam.

Baca Selengkapnya
Eks Gubernur Aceh Diperiksa Kejari Aceh Barat Terkait Dugaan Korupsi Perkebunan
Eks Gubernur Aceh Diperiksa Kejari Aceh Barat Terkait Dugaan Korupsi Perkebunan

Penyidik menanyakan 35 pertanyaan terkait izin usaha perkebunan PT CA pada 2007.

Baca Selengkapnya
Cemari Lingkungan dengan Sianida, Izin Usaha Perusahaan Tambang di Aceh Ditutup
Cemari Lingkungan dengan Sianida, Izin Usaha Perusahaan Tambang di Aceh Ditutup

Izin sudah dicabut sejak 12 September 2023 karena perusahaan tersebut melakukan pelanggaran.

Baca Selengkapnya
Hari Ini, KPK Panggil Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali
Hari Ini, KPK Panggil Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali

Ahmad Mudhlor Ali akan diperiksa sebagai saksi untuk para tersangka lain

Baca Selengkapnya
PKB Pecat Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Usai Ditetapkan Tersangka KPK
PKB Pecat Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Usai Ditetapkan Tersangka KPK

Gus Muhdlor tersangka kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN

Baca Selengkapnya
VIDEO: Polisi Tembak Polisi di Kantor Polres Solok, Kronologi Diduga Soal Tambang Ilegal
VIDEO: Polisi Tembak Polisi di Kantor Polres Solok, Kronologi Diduga Soal Tambang Ilegal

Adapun kronologi penembakan dua perwira ini diduga akibat proyek tambang ilegal

Baca Selengkapnya
Tegas! Kapolda Sulsel Copot Dua Kasat dan Kapolsek Kahu Bone Terlibat Judi
Tegas! Kapolda Sulsel Copot Dua Kasat dan Kapolsek Kahu Bone Terlibat Judi

Kapolda Sulsel mengaku sudah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) pencopotan

Baca Selengkapnya