Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cegah Kasus Covid-19 Jelang Lebaran, Bandara Palembang Dipasang GeNose

Cegah Kasus Covid-19 Jelang Lebaran, Bandara Palembang Dipasang GeNose Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang. ©Angkasa Pura II

Merdeka.com - Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang mulai hari ini dipasang GeNose untuk mengecek kesehatan penumpang. Alat ini akan dioptimalkan dalam pendeteksi Covid-19, terlebih saat kepadatan penumpang pada mudik lebaran nanti.

Executive General Manager Angkasa Pura II Cabang Bandara SMB II Palembang Tommy Arisdianto memprediksi penumpang akan mengalami lonjakan signifikan pada lebaran tahun ini. Secara angka, jumlahnya hampir sama saat libur Tahun Baru 2021 lalu yang mencapai 5.000 orang per hari.

"Kemungkinan lebaran nanti terjadi kepadatan penumpang, bisa sama dengan liburan tahun baru kemarin," ungkap Tommy, Jumat (26/3).

Orang lain juga bertanya?

Oleh karena itu, pemasangan Genose dipandang perlu untuk mempercepat pemeriksaan penumpang. Hanya saja, pihaknya menerapkan pendaftaran secara daring agar mencegah antrean panjang di loket GeNose.

"Jika hasil GeNose positif, maka diarahkan tes swab PCR atau rapid antigen dan jika negatif diperkenankan melanjutkan penerbangan," kata dia.

Tommy menjelaskan, pihaknya akan mengujicoba penggunaan Genose selama lima hari ke depan dengan batasan sasaran pemeriksaan sebanyak 100 orang per hari. Pada masa ini pemeriksaan dilakukan terhadap karyawan bandara, Airnav, petugas maskapai, dan semua pihak yang ada di bandara.

Kemudian mulai 1 April 2021, GeNose akan diterapkan kepada calon penumpang. Setidaknya ada enam unit Genose yang disediakan secara umum.

"Selama ujicoba tidak dipungut biaya, setelah itu baru dikenakan tarif, kita masih tunggu aturan dari pemerintah pusat," ujarnya.

Kepala Otoritas Bandara Wilayah VI Kementerian Perhubungan Agoes Subagio mengatakan, penggunaan GeNose bukan berarti menghilangkan fungsi swab PCR dan rapid antigen. Menurut dia, alat itu difungsikan untuk mendeteksi secara dini calon penumpang terpapar Covid-19 atau tidak.

"Tarifnya berkisar Rp40 ribu sekali tes. Untuk regulasi penggunaan Genose mudah-mudahan segera dikeluarkan," kata dia.

Selain Bandara SMB II Palembang, ada lima bandara lagi yang ditetapkan untuk pemasangan GeNose. Yakni Bandara Internasioan Juanda Surbaya, Bandara Internasional Yogyakarta, Bandara Internasional Husein Sastranegara, Bandung, dan Bandara Aji Pangeran Temenggung Pranoto Samarinda.

"Bandara lain akan menyusul secara bertahap. Tujuan kami tak lain untuk memberikan kemudahan bagi penumpang dan minat pengguna jasa bandara terus meningkat," pungkasnya.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Cegah Penyebaran Virus Cacar Monyet atau Mpox, BBKK Soekarno-Hatta dan Angkasa Pura Perketat Pengawasan Pendatang dari Luar Negeri
FOTO: Cegah Penyebaran Virus Cacar Monyet atau Mpox, BBKK Soekarno-Hatta dan Angkasa Pura Perketat Pengawasan Pendatang dari Luar Negeri

Meningkatnya kasus cacar monyet atau MPOX di sejumlah negara, BBKK Soekarno-Hatta bersama Angkasa Pura meningkatkan pengawasan penumpang dari luar negeri.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Covid-19 dan Pneumonia, 5 Pendeteksi Suhu Tubuh Dipasang di Bandara I Gusti Ngurah Rai
Antisipasi Covid-19 dan Pneumonia, 5 Pendeteksi Suhu Tubuh Dipasang di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mengantisipasi lonjakan Covid-19 dan temuan mycoplasma pneumonia di luar negeri.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Naik Lagi, Penumpang Pesawat di Bandara Diimbau untuk Pakai Masker
Kasus Covid-19 Naik Lagi, Penumpang Pesawat di Bandara Diimbau untuk Pakai Masker

Bandara sebagai pintu masuk pertama perlu melakukan persiapan terkait mitigasi Covid-19.

Baca Selengkapnya
Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya
Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya

Dari semua perang yang dihadapi manusia, melawan patogen mencatatkan kematian yang paling banyak.

Baca Selengkapnya
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI
Menkes Ungkap Asal Usul Omicron EG.5 Pemicu Kenaikan Covid-19 di RI

Saat ini, Omicron EG.5 mendominasi di tengah kenaikan kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Tinjau Bandara Soekarno-Hatta, Menhub Pastikan Prosedur Penerbangan dan Fasilitas Jelang Mudik Aman
Tinjau Bandara Soekarno-Hatta, Menhub Pastikan Prosedur Penerbangan dan Fasilitas Jelang Mudik Aman

Menhub Budi Karya Sumadi memastikan kesiapan pelayanan angkutan penumpang Lebaran di Bandara ]asional Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Imbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Kapolri dan Menhub Tinjau Persiapan Mudik di Gilimanuk hingga Purabaya
Kapolri dan Menhub Tinjau Persiapan Mudik di Gilimanuk hingga Purabaya

Pemerintah mengimbau sebisa mungkin masyarakat sudah memiliki tiket pada H-1 lebaran.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya