Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita Balita Selamat Kecelakaan Balikpapan: Mobil Melayang, Aku Terhimpit di Kursi

Cerita Balita Selamat Kecelakaan Balikpapan: Mobil Melayang, Aku Terhimpit di Kursi Kecelakaan beruntun di Balikpapan. ©istimewa

Merdeka.com - Balita laki-laki berusia 4 tahun, Azka jadi salah satu korban selamat kecelakaan beruntun di Balikpapan, Kalimantan Timur. Dia sempat bercerita mobil yang dikemudikan orang tuanya melayang usai ditabrak dari belakang truk kontainer.

Azka dan kedua orang tuanya adalah warga Samarinda. Kondisinya relatif lebih baik pascakejadian itu dalam perawatan RS Ibnu Sina. Dia dijenguk saudara sepupunya, Afifah (18).

Afifah mengetahui kejadian itu melalui media sosial. Dia lalu mengecek grup WhatsApp keluarga. Diketahui salah satu korbannya adalah M Yamin.

"Itu om saya. Saya pastikan ke orang tua saya, ternyata itu benar," kata Afifah di RS Ibnu Sina Balikpapan, Jumat (21/1).

Afifah dan keluarganya berangkat ke Balikpapan dan menemui Azka. M Yamin sedang dirawat di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo (RSKD) Balikpapan. Sedangkan ibu Azka, Wiwik Sulastini, sedang dirawat di RSUD Beriman.

"Om saya (M Yamin) sedang operasi. Saya kurang tahu persis (kondisi luka diderita M Yamin)," ujar Afifah.

Afifah menjelaskan, dia mendapatkan kabar Azka dan orang tuanya di Balikpapan hendak mengantar ke Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman di Balikpapan.

"Kabarnya, dari Samarinda mau antar ke bandara. Sudah sempat mengantar," terang Afifah.

Kondisi Azka sudah lebih baik. Dia sempat bercerita, mobilnya sempat melayang usai ditabrak dari belakang oleh truk.

"Azka cerita, kak mobil aku tadi melayang, terbang. Aku terhimpit di kursi mobil. Kaca mobil sobek," sebut Afifah menirukan cerita Azka.

Saat kejadian nahas itu, Azka sedang berada duduk di kursi belakang. "Dia (Azka) duduk di belakang, di depan orang tuanya (M Yamin dan Wiwik Sulastini). Kalau jalan, dia (Azka) memang suka duduk di tengah. Tidak suka duduk di depan," ungkap Azka.

Saat ini, Azka sedang menjalani trauma healing guna memulihkan traumatiknya. Lewat media sosial, orang tua Azka sempat dikabarkan meninggal.

Dirlantas Polda Kaltim Kombes Sony Irawan memastikan kabar itu tidak benar. Polisi mengecek langsung kondisi M Yamin dan Wiwik Sulastini di rumah sakit.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Cerita Penumpang Mobil Selamat dari Truk Tak Kuat Nanjak di Sitinjau Lauik
Viral Cerita Penumpang Mobil Selamat dari Truk Tak Kuat Nanjak di Sitinjau Lauik

Truk Tak Kuat Nanjak Tabrak Sejumlah Mobil di Sitinjau Lauik. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
Balita di Makassar Tewas Terlindas Truk, Begini Kronologinya
Balita di Makassar Tewas Terlindas Truk, Begini Kronologinya

Akibat kejadian tersebut, dua orang yakni sopir dan kernet. Dua orang diamankan yakni Agustinus Woda (37) dan Arsyad (55).

Baca Selengkapnya
Kisah Haru Penumpang KA Brantas saat Kecelakaan, Panik hingga Handphone Tertinggal
Kisah Haru Penumpang KA Brantas saat Kecelakaan, Panik hingga Handphone Tertinggal

KA Brantas mengalami kecelakaan di Semarang. KA Brantas menabrak truk dan tertabrak.

Baca Selengkapnya
Penyebab Truk Kontainer Terbalik Menimpa Mobil Hyundai Sampai Ringsek di Jakut
Penyebab Truk Kontainer Terbalik Menimpa Mobil Hyundai Sampai Ringsek di Jakut

Edy menjelaskan penyebab kecelakaan berawal dari truk kontainer yang melaju dari arah Selatan ke Utara tepatnya di Tanjakan Kamal Muara.

Baca Selengkapnya
Montir Bengkel Tertegun Melihat Toyota Innova Mengangkut Honda Beat Seperti Motor Lipat
Montir Bengkel Tertegun Melihat Toyota Innova Mengangkut Honda Beat Seperti Motor Lipat

Sungguh tak terduga, Honda Beat bisa masuk Innova. Simak yuk!

Baca Selengkapnya