Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cuaca buruk, penerbangan ke Bali terpaksa dialihkan ke Sidoarjo

Cuaca buruk, penerbangan ke Bali terpaksa dialihkan ke Sidoarjo Bandara Juanda. ©blogspot.com

Merdeka.com - Sejumlah penerbangan dari Jakarta dengan tujuan Bandara Internasional Ngurah Rai, Bali, terpaksa mendarat di Bandara Internasional Juanda, Sidoarjo, akibat cuaca buruk terjadi di Bali.

Manager Operasional PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda Surabaya, Haruman Sulaksono mengatakan, sejumlah penerbangan dialihkan ke Juanda mengingat kondisi cuaca di Bandara Ngurah Rai Bali sedang tidak bagus.

"Sedikitnya ada lima penerbangan yang dialihkan ke Bandara Internasional Juanda ini karena kondisi cuaca di Bali sedang tidak baik," kata Haruman saat dikonfirmasi di Bandara Juanda, seperti dilansir dari Antara, Rabu (3/2).

Orang lain juga bertanya?

Haruman mengemukakan, lima penerbangan tujuan Jakarta-Bali itu adalah Lion Air, Citilink dan beberapa penerbangan lainnya dengan tujuan Bali.

"Cuaca buruk yang terjadi di bandara Ngurah Bali ini terjadi sekitar pukul 11.00 WIB sampai dengan pukul 13.30 WIB," ujar Haruman.

Haruman melanjutkan, terkait dengan situasi cuaca buruk, pihak bandara memang tidak diperkenankan menutup bandara. Namun kondisi cuaca itu harus disampaikan kepada pilot yang akan mendarat atau tinggal landas.

"Jadi pihak bandara nantinya akan menginformasikan kepada pilot pesawat yang akan mendarat. Kemudian pilot itulah yang akan menentukan apakah pesawat yang dikemudikannya itu dialihkan pendaratannya, atau kembali lagi ke bandara semula," ucap Haruman.

Hal itu, kata Haruman, dilakukan buat mengantisipasi terjadinya kecelakaan saat akan mendarat.

"Untuk penumpang yang mengalami pengalihan ini, sementara ditampung di salah satu terminal di Bandara Juanda sambil menunggu kondisi cuaca kembali normal," lanjut Haruman.

Haruman mengemukakan, saat ini penumpang ditampung sementara di terminal bandara dan belum mengganggu operasional bandara. Sebab jumlah penumpang di Bandara Juanda tidak begitu padat.

"Untuk seluruh penumpang bisa tertangani dengan baik, mengingat di Bandara Juanda ini jumlah penumpangnya tidak begitu penuh dan tidak mengganggu operasional," tutup Haruman. (mdk/ary)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pelabuhan Padangbai Bali Ditutup Sementara, Ini Penyebabnya
Pelabuhan Padangbai Bali Ditutup Sementara, Ini Penyebabnya

BMKG menyebut cuaca ekstrem dengan curah hujan ringan dan lebat hampir terjadi di seluruh wilayah Pulau Bali.

Baca Selengkapnya
Cuaca Buruk, Lion Air Batal Mendarat di Aceh dan Kembali ke Bandara Kualanamu
Cuaca Buruk, Lion Air Batal Mendarat di Aceh dan Kembali ke Bandara Kualanamu

Cuaca Buruk, Lion Air Batal Mendarat di Aceh dan Kembali ke Bandara Kualanamu

Baca Selengkapnya
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan

Seperti diketahui, erupsi Gunung Ruang yang terjadi sejak Rabu (17/3) tengah malam membuat Bandara Sam Ratulangi di Manado harus ditutup sementara.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Pihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.

Baca Selengkapnya
Update Erupsi Lewotobi, 8 Rute Penerbangan Antar Wilayah di NTT Masih Ditutup Terdampak Abu Vulkanik
Update Erupsi Lewotobi, 8 Rute Penerbangan Antar Wilayah di NTT Masih Ditutup Terdampak Abu Vulkanik

Pembatalan sementara ini diakibatkan penyebaran abu vulkanik gunung Lewotobi Laki-laki di ruang udara dan sisi darat yang mempengaruhi lalu lintas penerbangan.

Baca Selengkapnya
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, 90 Penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Dibatalkan
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, 90 Penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Dibatalkan

Dari 90 penerbangan itu, yang paling banyak adalah pembatalan rute dari Australia ke Bali dan sebaliknya, sebanyak 36 penerbangan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Bule 'Ngemper' di Bandara Ngurah Rai Imbas Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki
FOTO: Potret Bule 'Ngemper' di Bandara Ngurah Rai Imbas Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

Penerbangan dari dan menuju Bandara Ngurah Rai Bali terdampak letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki yang disertai muntahan kolom abu vulkanik setinggi 9.000 meter.

Baca Selengkapnya
Jarak Pandang Tertutup Kabut Asap, Lion Air Gagal Landing di Palembang & Putar Arah ke Batam
Jarak Pandang Tertutup Kabut Asap, Lion Air Gagal Landing di Palembang & Putar Arah ke Batam

Tiba-tiba jarak pandang berkurang diduga akibat pengaruh angin yang membawa asap di sekitar bandara.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Bandara Sam Ratulangi Usai Ditutup Akibat Tertutup Abu Vulkanik Gunung Ruang
Kondisi Terkini Bandara Sam Ratulangi Usai Ditutup Akibat Tertutup Abu Vulkanik Gunung Ruang

Banyak warga juga menggunakan masker penutup hidung untuk menghindari paparan debu.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Super Air Jet Gagal Terbang di Bandara Lombok
Ternyata Ini Penyebab Super Air Jet Gagal Terbang di Bandara Lombok

Pesawat Super Air Jet mengalami kerusakan atau muncul dari salah satu panel di ruang kokpit.

Baca Selengkapnya
Bandara Ditutup Akibat Abu Vulkanik, Ratusan Penumpang Menumpuk di Labuan Bajo
Bandara Ditutup Akibat Abu Vulkanik, Ratusan Penumpang Menumpuk di Labuan Bajo

Ratusan penumpang yang didominasi wisatawan dilaporkan menumpuk di Labuan Bajo, Manggarai Barat

Baca Selengkapnya
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara

Sebaran abu vulkanik dapat membahayakan dan menghentikan kerja mesin pesawat terbang.

Baca Selengkapnya