Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Freddy Budiman ke Nusakambangan, Baasyir terbang ke LP Gunung Sindur

Freddy Budiman ke Nusakambangan, Baasyir terbang ke LP Gunung Sindur Abu Bakar Baasyir. ©REUTERS/Darren Whiteside

Merdeka.com - Proses pemindahan terpidana teroris, Abu Bakar Baasyir dari Lembaga Pemasyarakatan (LP) Pasir Putih Pulau Nusakambangan Cilacap ke LP Gunung Sindur Kabupaten Bogor dilakukan hari ini, Sabtu (16/4).

Pantauan merdeka.com di lokasi, proses pemindahan Abu Bakar Baasyir dikawal ketat oleh polisi sejak dari Pulau Nusakambangan Cilacap menuju Bandara Tunggul Wulung. Pesawat Cassa mendarat di bandara Wirasaba sekitar pukul 10.10 WIB dan kemudian langsung terbang kembali membawa Abu Bakar Baasyir sekitar pukul 10.15 WIB.

Kepala Kepolisian Resor (Polres) Cilacap, Ajun Komisaris Besar Ulung Sampurna Jaya, mengatakan pihaknya hanya melakukan pengawalan untuk proses pemindahan Abu Bakar Baasyir.

Orang lain juga bertanya?

"Polres Cilacap dapat perintah dari Polda Jateng untuk pengamanan pemindahan Abu Bakar Baasyir. Situasi pemindahan aman dan kondusif," katanya usai di Bandara Tunggul Wulung, Cilacap, Sabtu (16/4).

Pengawalan sepanjang perjalanan berlangsung cukup ketat. Selain di perjalanan, penjagaan ketat juga dilakukan di area Bandara Tunggul Wulung. Ulung mengemukakan, sebelum berangkat, Abu Bakar Baasyir terlebih dahulu diperiksa kesehatannya.

"Abu Bakar Baasyir dipindah bersama pendampingnya, Nasir dengan menggunakan pesawat dari Polisi udara," jelasnya.

Perpindahan Abu Bakar Baasyir ke LP Gunung Sindur juga diikuti dengan kembalinya Freddy Budiman ke LP Nusakambangan. "Tadi Abu bakar Baasyir menggunakan pesawat yang sama dengan yang digunakan Fredi Budiman. Setelah turun, Fredi Budiman langsung dibawa menggunakan kendaraan barracuda menuju Pulau Nusakambangan," jelasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Pembajakan Pesawat Pertama di Indonesia, Ada Aksi Heroik Polisi Muda
Kisah Pembajakan Pesawat Pertama di Indonesia, Ada Aksi Heroik Polisi Muda

Drama pembajakan pesawat pertama di Indonesia menimpa salah satu maskapai bernama Merpati dengan nomor penerbangan MZ 171 pada tahun 1972 silam.

Baca Selengkapnya
Sosok Mayor 'Sphinx’ Sang Penjaga Kedaulatan Langit Indonesia dari Balik Kemudi Jet F16
Sosok Mayor 'Sphinx’ Sang Penjaga Kedaulatan Langit Indonesia dari Balik Kemudi Jet F16

Dalam bertugas, Mayor Yudhistira dan pasukannya selalu bersiaga.Sebab mereka tak bisa memprediksi setiap pelanggaran yang datang.

Baca Selengkapnya
Pelita Air Beber Identitas Penumpang yang Bercanda Soal Bom
Pelita Air Beber Identitas Penumpang yang Bercanda Soal Bom

Petugas keamanan langsung melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap pesawat dan penumpang.

Baca Selengkapnya
Nyaris Setahun Disandera KKB, Apa Kendala Pembebasan Pilot Susi Air?
Nyaris Setahun Disandera KKB, Apa Kendala Pembebasan Pilot Susi Air?

Satgas menyebut, saat ini Pj Bupati Nduga, Edison Gwijangge terus melakukan negosiasi dengan Egianus Kogoya.

Baca Selengkapnya
Polri Ungkap Negosiasi Bebaskan Pilot Susi Air Alot, Bupati Nyaris Mati karena Helikopter Ditembak KKB
Polri Ungkap Negosiasi Bebaskan Pilot Susi Air Alot, Bupati Nyaris Mati karena Helikopter Ditembak KKB

Hampir satu tahun pilot Susi Air disandera KKB Papua.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Pilot Susi Air Bebas: Dicek Kesehatan Dulu Baru Diterbangkan ke New Zealand
Jokowi soal Pilot Susi Air Bebas: Dicek Kesehatan Dulu Baru Diterbangkan ke New Zealand

Jokowi enggan membeberkan proses negosiasi yang dilakukan untuk membebaskan pilot Philip dari sandera KKB

Baca Selengkapnya
Panglima TNI Ungkap Kondisi Terkini Papua Usai Pembebasan Pilot Susi Air
Panglima TNI Ungkap Kondisi Terkini Papua Usai Pembebasan Pilot Susi Air

Setiap wilayah di Papua memiliki pengamanan atau operasi dan indikator yang berbeda-beda.

Baca Selengkapnya
Pilot Susi Air 9 Bulan Disandera KKB, Kapolda Papua: Kondisinya Sehat
Pilot Susi Air 9 Bulan Disandera KKB, Kapolda Papua: Kondisinya Sehat

Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya telah sembilan bulan menyandera Pilot Susi Air, Kapten Philips Mark Merthens (37).

Baca Selengkapnya
Pesawat Pelita Air Batal Take Off di Bandara Juanda Akibat Penumpang Bercanda Bilang Bawa Bom
Pesawat Pelita Air Batal Take Off di Bandara Juanda Akibat Penumpang Bercanda Bilang Bawa Bom

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda, Sisyani Jaffar pun membenarkan soal adanya ulah penumpang bercanda membawa bom.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik CCTV Rekam Bang Jago Curi Mobil Brimob Papua, Pelaku Tumbang Ditembak Polisi
VIDEO: Detik-Detik CCTV Rekam Bang Jago Curi Mobil Brimob Papua, Pelaku Tumbang Ditembak Polisi

Pelaku mencuri saat mobil dinas sedang terparkir menunggu personel Satgas Damai Cartenz

Baca Selengkapnya
Pilot Susi Air Disandera KKB Hampir Setahun, Beberapa Langkah Ini Sudah Dilakukan Pemerintah Indonesia
Pilot Susi Air Disandera KKB Hampir Setahun, Beberapa Langkah Ini Sudah Dilakukan Pemerintah Indonesia

Dalam hal ini, pemerintah daerah (pemda) dianggap menjadi ujung tombak untuk melakukan negosiasi dengan KKB.

Baca Selengkapnya