Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gaya Santai Elon Musk Bertemu Jokowi, Pakai Kaus Bergambar Bumi

Gaya Santai Elon Musk Bertemu Jokowi, Pakai Kaus Bergambar Bumi Presiden Jokowi bertemu Elon Musk. ©2022 Merdeka.com/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev

Merdeka.com - Pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Pendiri SpaceX, Elon Musk berlangsung di Markas SpaceX, Boca Chica, Amerika Serikat, Sabtu 14 Mei 2022. Pakaian yang dikenakan orang terkaya di dunia itu kembali menjadi perhatian, karena dia mengenakan baju kaus saat menerima Jokowi.

Melalui foto yang disiarkan Instagram resmi Sekretariat Kabinet, keduanya terlihat sangat akrab dan santai dalam pertemuan itu. Saat diajak Elon Musk berkeliling Gedung Stargate SpaceX, Jokowi juga tampak membawa botol minum hitam berlogo SpaceX.

Keduanya juga tampak berjabat tangan dalam sebuah ruang rapat. Senyum merekah di wajah Elon Musk, begitu juga dengan Presiden Jokowi.

Meskipun yang dijamu Elon Musk kali ini adalah seorang kepala negara, dia tetap mengenakan setelan santainya, kaus polos bergambar Planet Bumi dan orang berkendara. Kasu itu dipadupadankan dengan celana panjang hitam.

Bukan yang Pertama

Stelan kaus bukan hal baru bagi Elon Musk. Sebelumnya, saat menjamu Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, dia juga mengenakan kaus.

Dalam pertemuan dengan Jokowi, Elon Musk mengatakan, dirinya sangat tertarik dengan masa depan Indonesia. Indonesia terlihat sangat optimistis terhadap masa depan dan memiliki energi positif.

"Saya rasa Indonesia memiliki potensi yang besar, dan saya rasa kita melalui Tesla dan Space X akan mencoba beberapa kerja sama dengan Indonesia," ujar Elon seperti dikutip dari keterangan pers, Minggu (15/5).

Elon Musk juga menyampaikan, ketertarikannya untuk bekerja sama dengan Indonesia karena negara ini memiliki potensi di banyak bidang.

"Kita akan melihat dari dekat bentuk kerja sama di banyak hal, karena Indonesia memiliki banyak potensi. Apalagi Indonesia memiliki jumlah populasi dan terus berkembang. Ini bagus karena kita membutuhkan banyak orang di masa depan," tandas Elon Musk.

Reporter: M Radityo/Liputan6.com.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bertemu Elon Musk, Jokowi Bahas Potensi Pengembangan Investasi di Indonesia
Bertemu Elon Musk, Jokowi Bahas Potensi Pengembangan Investasi di Indonesia

Jokowi mengundang Elon Musk untuk mengembangkan lebih lanjut investasinya di Indonesia.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Keris Emas untuk Elon Musk, Oleh-Oleh dari Prabowo Agar Hubungan Makin Lengket
VIDEO: Keris Emas untuk Elon Musk, Oleh-Oleh dari Prabowo Agar Hubungan Makin Lengket

Inilah momen spesial Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyerahkan keris emas kepada pemilik SpaceX Elon Musk.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bos SpaceX Elon Musk Depan Jokowi dan Prabowo, Cerita 'Kedatangan' Alien Ke Bumi
VIDEO: Bos SpaceX Elon Musk Depan Jokowi dan Prabowo, Cerita 'Kedatangan' Alien Ke Bumi

Dalam acara tersebut, Elon Musk sempat terkejut, ketika ditunjuk untuk berpidato.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Wajah Kaget Elon Musk Mendadak Pidato, Prabowo Sibuk Mencatat & Jokowi Serius Menyimak
VIDEO: Wajah Kaget Elon Musk Mendadak Pidato, Prabowo Sibuk Mencatat & Jokowi Serius Menyimak

Elon Musk juga dibuat terkejut di sebelah Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan ketika diminta berpidato.

Baca Selengkapnya
Luhut Ungkap Reaksi Elon Musk Usai Bertemu Prabowo di Bali
Luhut Ungkap Reaksi Elon Musk Usai Bertemu Prabowo di Bali

Elon Musk dan Prabowo bertemu di tengah rangkaian kegiatan World Water Forum ke-10 di Bali.

Baca Selengkapnya
FOTO: Gaya Elon Musk Berkemeja Batik Hijau Resmikan Layanan Internet Starlink di Bali
FOTO: Gaya Elon Musk Berkemeja Batik Hijau Resmikan Layanan Internet Starlink di Bali

Elon terlihat mengenakan batik lengan panjang berwarna hijau.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Keakraban Prabowo Ajak Elon Musk Makan Bareng ke Vila Mewah Milik Keluarga di Bali
VIDEO: Keakraban Prabowo Ajak Elon Musk Makan Bareng ke Vila Mewah Milik Keluarga di Bali

Prabowo Subianto mengundang secara khusus pemilik SpaceX Elon Musk dalam acara makan malam di vila mewah milik keluarganya di Bali

Baca Selengkapnya
VIDEO: Anies Tertawa & Bahlil Ngakak Dengar Jokowi Pidato 'Roasting' Surya Paloh di Kongres NasDem
VIDEO: Anies Tertawa & Bahlil Ngakak Dengar Jokowi Pidato 'Roasting' Surya Paloh di Kongres NasDem

Jokowi terlihat memakai pakaian biru lengan panjang yang identik dengan warna Nasdem

Baca Selengkapnya
VIDEO: Spesial Dijemput Menko Luhut, Ini Agenda Penting Elon Musk di Bali
VIDEO: Spesial Dijemput Menko Luhut, Ini Agenda Penting Elon Musk di Bali

Menko Marves Luhut B. Pandjaitan menjemput CEO SpaceX sekaligus Tesla Inc, Elon Musk di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali pada Minggu (19/5/2024).

Baca Selengkapnya
Saat Menteri Basuki Tawari Presiden Jokowi Jengkol di Pasar Senggol Dumai
Saat Menteri Basuki Tawari Presiden Jokowi Jengkol di Pasar Senggol Dumai

Pantauan merdeka.com, sejumlah pedagang dan masyarakat yang didominasi emak-emak tampak antusias dengan kedatangan Jokowi.

Baca Selengkapnya
Momen Keakraban Prabowo dan Elon Musk saat Makan Malam di Bali
Momen Keakraban Prabowo dan Elon Musk saat Makan Malam di Bali

Pertemuan itu dibuka dengan tarian Kecak Bali, yang mengiringi Prabowo dan Elon masuk ke ruang pertemuan.

Baca Selengkapnya
Elon Musk dan Presiden Jokowi Bakal Resmikan Starlink di Acara Ini
Elon Musk dan Presiden Jokowi Bakal Resmikan Starlink di Acara Ini

Elon Musk dan Presiden Jokowi Bakal Resmikan Starlink di Acara Ini

Baca Selengkapnya