Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ikan Arsik Goda Sales Mission #AyoKeToba Edisi Makassar

Ikan Arsik Goda Sales Mission #AyoKeToba Edisi Makassar Ikan Arsik ala Toba di Makassar. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Sales Mission #AyoKeToba edisi Makassar benar-benar istimewa. Semua potensi Danau Toba diperkenalkan ke publik. Salah satunya, godaan kuliner ikan arsik yang kaya rempah dan cerita.

Soal makanan, Danau Toba memang termasuk juaranya. Pilihan rasanya hanya dua. Nikmat dan nikmat banget. Tak ingin tampil hampa, Kemenpar pun ikut mengenalkan menu ikan arsik dalam cooking demo di Trans Studio Mall Makassar, Sabtu (8/12).

Lantas mengapa harus ikan arsik? Kenapa juga bukan menu ikan lainnya?

“Karena Ikan Arsik adalah kuliner tradisional khas Toba. Kulinernya kaya dengan bumbu dan rempah. Makanan ini juga punya citarasa tinggi,” kata pakar kuliner, Chef Lucky Suherman, Minggu (9/12).

ikan arsik ala toba di makassar

Ikan Arsik ala Toba di Makassar ©2018 Merdeka.com

Dan kebetulan, penamaan makanan batak sebagian besar didasarkan pada proses memasak. “Na Niarsik berarti di-marsik-kan atau dikeringkan. Dengan kata lain, Dekke Na Niarsik, ikan yang dimasak terus-menerus sampai kuahnya kering, bumbunya menyerap ke ikan mas tersebut,” tambahnya.

Selain punya nama yang unik, story telling tentang ikan arsik ini juga sangat menarik simak. Dari paparan Lucky, ikan arsik adalah makanan yang menjadi bagian dari adat Batak.

“Na Niarsik itu penting dalam upacara adat Batak. Itu terkait dengan siklus kehidupan,” katanya, sembari menambahkan jumlah ikan yang dihadirkan dalam tiap hantaran punya makna tersendiri.

“Satu ekor diperuntukan bagi pasangan yang baru menikah. Tiga ekor bagi pasangan yang baru mempunyai anak. Lima ekor untuk pasangan yang baru mempunyai cucu. Tujuh ekor diperuntukan bagi pemimpin bangsa Batak. Itu adat mereka.”

Aturamya jelas. Semua diatur adat.

“Tidak sembarang orang bisa memberikan Na Niarsik. Hanya hula-hula atau kerabat dari pihak istri saja yang boleh memberikan, baik itu orang tua kandung, saudara laki-laki pihak istri, atau komunitas marga pihak istri,” paparnya.

Jenis ikan yang dimasak juga tidak bisa sembarangan. Harus jenis ikan mas terbaik yang boleh disajikan. Warnanya harus merah.

Bumbunya? Jangan ditanya lagi. Dijamin kaya rempah. Setidaknya ada 16 macam bumbu dalam masakan tersebut. Beberapa di antaranya hanya bisa ditemui di Tanah Batak. Itulah sebabnya, ikan arsik punya citarasa yang khas.

“Ada pengaruh andaliman, kecombrang dan bawang Batak yang memberikan cita rasa khas dan hanya ditemui di Tanah Batak,” jelas dia.

ikan arsik ala toba di makassar

Ikan Arsik ala Toba di Makassar ©2018 Merdeka.com

Hal itu juga yang membuat ikan arsik potensial diperkenalkan sebagai kekayaan kuliner khas Toba. Oleh karena itu, wajar jika Na Niarsik menjadi salah satu primadona di Sales Mission #AyoKeToba Edisi Makassar.

“Cerita di balik Na Niarsik adalah kekayaan budaya kuliner yang bisa dikatakan sebagai kekayaan gastronomi Indonesia, yang kini mulai dilirik mancanegara,” timpal Plt Deputi Bidang Pemasaran I Kementerian Pariwisata, Ni Wayan Giri Adnyani.

Menteri Pariwisata Arief Yahya juga ikut mengamini. Dia tidak bisa membantah, jika Toba di Sumatera Utara itu Kota Kuliner! Kaya akan formasi makanan yang setengah mati kalau dicari di kota lain. Kalaupun ada, sensasi rasanya hambar, seperti ada setitik bumbu yang alpa. Seperti beda tangan, beda rasa, beda selera.

“Makanan Batak termasuk punya sejarah yang amat panjang, itu bagian dari budaya dan jadi daya tarik bagi wisatawan asing. Bila kebetulan libur akhir tahun di sana, silakan cicipi Ikan Arsik. jangan sampai kehilangan momentum!" kata Menpar Arief Yahya meyakinkan.

(mdk/paw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fakta Ikan Tuhuk, Jadi Maskot Kota Lampung hingga Olahan Menu Masakan yang Lezat
Fakta Ikan Tuhuk, Jadi Maskot Kota Lampung hingga Olahan Menu Masakan yang Lezat

Ikan Tuhuk, maskot Kota Lampung hingga menu masakannya yang lezat dengan sejuta manfaat bagi tubuh.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Sambal Rusip, Kuliner Hasil Fermentasi Ikan Asli Bangka Belitung
Mencicipi Sambal Rusip, Kuliner Hasil Fermentasi Ikan Asli Bangka Belitung

Sambal Rusip terbuat dari fermantasi ikan yang didiamkan selama tujuh hari.

Baca Selengkapnya
Potret Ikan Salmon hingga Tuna Asap Dijual di Pinggir Jalan Tuban, Cocok untuk Oleh-Oleh Lebaran
Potret Ikan Salmon hingga Tuna Asap Dijual di Pinggir Jalan Tuban, Cocok untuk Oleh-Oleh Lebaran

Menjelang Idulfitri, pedagang ikan asap Tuban bisa mengantongi omzet penjualan lebih dari Rp20 juta per hari.

Baca Selengkapnya
Bukan DIpresto, Ini Trik Biar Duri Ikan Mas Jadi Lunak dan Bisa Disantap
Bukan DIpresto, Ini Trik Biar Duri Ikan Mas Jadi Lunak dan Bisa Disantap

Walaupun banyak dan menyebar, duri ikan mas bisa dilunakkan dan dimakan. Begini caranya.

Baca Selengkapnya
Terkenal Punya Beras Kualitas Unggulan, Ini Fakta Menarik Kota Solok di Sumatra Barat
Terkenal Punya Beras Kualitas Unggulan, Ini Fakta Menarik Kota Solok di Sumatra Barat

Salah satu wilayah di Sumatra Barat ini memiliki beragam tempat wisata dan ragam kuliner yang menarik untuk dicoba sekaligus penghasil beras unggulan.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Bau Peapi, Kuliner Ikan Berkuah Asam Pedas Khas Polewali Mandar yang Menggugah Selera
Mencicipi Bau Peapi, Kuliner Ikan Berkuah Asam Pedas Khas Polewali Mandar yang Menggugah Selera

Selain bumbu rempah, dalam masakan ini juga ditambahkan berupa bumbu-bumbu lokal dari Polewali Mandar yang memberikan sensasi rasa yang khas dan unik.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Asam Keueng, Kuliner Olahan Ikan Khas Aceh dengan Cita Rasa Asam Pedas
Mencicipi Asam Keueng, Kuliner Olahan Ikan Khas Aceh dengan Cita Rasa Asam Pedas

Masakan unik khas Serambi Mekkah ini sudah hadir cukup lama yang diolah dari ikan dengan kuah kuning dengan cita rasa asam pedas yang khas.

Baca Selengkapnya
5 Wisata Kuliner Balikpapan yang Enak dan Menggugah Selera, Wajib Dicoba
5 Wisata Kuliner Balikpapan yang Enak dan Menggugah Selera, Wajib Dicoba

Selain terkenal dengan pesona pantainya yang menawan, Balikpapan juga mempunyai aneka kuliner khas yang lezat dan menggugah selera.

Baca Selengkapnya
Mengenal Lempah Kuning, Kuliner Olahan Hasil Laut Khas Masyarakat Bangka Belitung
Mengenal Lempah Kuning, Kuliner Olahan Hasil Laut Khas Masyarakat Bangka Belitung

Lempah Kuning, masakan khas Bangka Belitung yang lahir dari akulturasi olahan laut dan juga darat.

Baca Selengkapnya
Menyeruput Sup Gangan, Hidangan Kuah Menggugah Selera Khas Bangka Belitung
Menyeruput Sup Gangan, Hidangan Kuah Menggugah Selera Khas Bangka Belitung

Mencicipi segarnya Sup Gangan, cita rasa kuah gurih dan asam yang menggugah lidah khas Pulau Belitung.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Barat yang Banyak Digemari karena Keunikan Rasanya
Rekomendasi Makanan Khas Jawa Barat yang Banyak Digemari karena Keunikan Rasanya

Jawa Barat termasuk salah satu daerah yang kaya dengan jajanan khasnya. Yuk, simak rekomendasi makanan khas Jawa Barat yang banyak digemari ini!

Baca Selengkapnya
Mantap, Warung di Indonesia Ini Masuk Daftar Restoran Paling Legendaris di Dunia
Mantap, Warung di Indonesia Ini Masuk Daftar Restoran Paling Legendaris di Dunia

Tembok-tembok di Warung Mak beng memperlihatkan foto-foto dari pejabat hingga artis yang pernah menikmati masakan serba ikan ini.

Baca Selengkapnya