Jalan Hijrah Anak-Anak Punk Depok
Merdeka.com - Keberadaan anak Punk di jalanan kerap menjadi momok bagi masyarakat. Mereka dianggap sebagai kelompok yang meresahkan dan terindikasi berkaitan dengan kejahatan jalanan. Dengan tampilan yang terlihat urakan dan lusuh, membuat anak Punk ini menjadi termarjinalkan. Mereka kerap terlihat di pinggir jalan mengamen ataupun tidur di emperan toko.
Melihat kondisi tersebut, Wirawan Yosh selaku pendiri Komunitas Seniman Terminal (Senter) Depok pun merasa terpanggil untuk mengajak anak Punk hijrah ke jalan yang benar. Di tangannya, ratusan anak Punk, pengamen dan anak jalanan diajak dan dibawa menuju jalan Tuhan.
Komunitas Senter mengajak anak Punk belajar mengaji dan mendalami ilmu agama. Diakui Wawan, begitu biasa disapa, memperkenalkan anak Punk menuju jalan Tuhan memang tidak mudah. Perlu strategi tersendiri agar anak-anak Punk itu mau datang berkumpul dan akhirnya belajar agama.
-
Dimana saja pemudik motor terlihat ramai? Mudik motor masih jadi primadona Jutaan pemudik dengan motor menyemut selama musim mudik 2023. Memadati ruas-ruas jalan demi bertemu keluarga di kampung halaman.
-
Di mana anak motor sering berkumpul? Dari berbagai momen kebersamaan anak motor kerap terlontar kata-kata keren yang inspiratif.
-
Kenapa anak motor suka mengunjungi tempat-tempat tertentu? Biasanya, anak motor akan mengunjungi tempat-tempat tertentu secara bersama-sama. Hal ini yang kemudian membuat komunitas anak motor kini menjamur di Indonesia.
-
Kenapa anak-anak merasa tertekan untuk mengikuti tren? Ini adalah jenis tekanan yang membuat seseorang terpapar terhadap perilaku, tren, atau pilihan orang lain tanpa harus diucapkan. Pengaruh ini membuat anak-anak merasa tertekan untuk menyesuaikan diri dengan apa yang dianggap sebagai norma.
-
Kenapa orang mudik? Momentum Lebaran dipandang baik untuk merajut silaturrahim dengan sanak saudara membuat tradisi mudik awet hingga kini.
-
Apa saja perilaku kenakalan remaja? Kenakalan remaja bisa berbentuk kenakalan biasa, seperti berkelahi, keluyuran, membolos sekolah atau pergi dari rumah tanpa pamit.
"Pertama saya pakai metode sebar beras. Jadi saya carter gerobak bakso dan saya panggil anak-anak itu. Terus mereka ngumpul di kelas dan saya panggil ustaz. Nah mulailah mereka dikenalkan dengan agama perlahan-lahan," katanya kepada merdeka.com baru-baru ini.
Kebiasaan hidup di jalanan dan ketika menimba ilmu agama memang berbeda jauh. Wawan mengingat betul bagaimana perilaku anak-anak tersebut ketika pertama kali diajak berkumpul untuk belajar agama dengan imbalan makan bakso.
"Yah namanya anak jalanan. Pas di kelas ada yang tiduran ada yang sambil ngelakuin apa aja. Tapi saya bilang ke ustaznya ini jihad kita dan Alhamdulillah dimengerti," ceritanya.
Singkat cerita, kelamaan anak-anak jalanan itu pun menjadi terbiasa berkumpul dan belajar agama. Sehingga tanpa imbalan makan bakso pun mereka sudah datang dengan sendirinya untuk mengaji. Kegiatan ini kata Wawan sudah dimulai sejak Komunitas Senter berdiri di tahun 2010. Hingga akhirnya kegiatan ini berkembang pesat.
"Namun di tahun 2014-2015 terjadi kendala. Sehingga saya meminta mereka untuk kembali sendiri-sendiri. Mereka ada yang ke jalanan lagi dan dengan kehidupan yang lalu. Di tahun 2018 kemarin ternyata mereka rindu untuk belajar agama lagi. Mereka meminta saya untuk kembali mengaktifkan pengajian. Dan dengan Bismillah kami jalan lagi sampai sekarang," tuturnya.
Aktivitas mengaji Komunitas Senter ini mulanya digelar pada Kamis malam di Masjid Sekolah Terminal (Master) Depok. Di sana mereka bersama-sama membaca Surat Yasin. Namun sekarang pengajian digelar pada Jumat malam.
"Jadi mereka sama-sama membaca Alquran dengan dibimbing oleh relawan kami. Alhamdulillah ada beberapa relawan yang dengan sukarela mau berbagi ilmu dengan teman-teman di sini," tukasnya.
Selain mengaji, Komunitas Senter ini juga memiliki segudang kegiatan keagamaan. Mulai dari buka bersama, berbagi takjil, santunan dan zakat. Wawan memiliki harapan agar jejak kecil yang dilakukannya bersama teman-temanya ini bisa bermanfaat bagi anak-anak yang hidup di jalanan. Kemudian dapat mengubah pandangan masyarakat bahwa anak Punk itu menyeramkan dan cenderung kriminal.
"Ini yang kami ingin ubah mengenai stigma negatif anak Punk. Kalau kita sudah bergaul dengan mereka kita bisa mendapatkan nilai positifnya, di mana solidaritas mereka sangat kental dan bisa bertahan hidup dengan kondisi apapun itu. Ini yang seharusnya kita ambil pelajaran dari mereka," paparnya.
Mengajarkan Alquran pada anak-anak tersebut kata Wawan memang bukan hal mudah. Sehingga harus dilakukan secara perlahan. Namun setidaknya anak-anak jalanan tersebut sudah memiliki niat dan kemauan untuk hijrah ke jalan yang lebih baik.
"Kami juga ada kerja sama dengan komunitas lain. Kami ada program hapus tato dengan syarat bayar dengan hapalan Surah Ar Rahman. Intinya kami ingin membawa mereka ke jalan lebih baik," katanya.
Edo, salah satu anak Punk yang ikut mengaji mengaku hidupnya kini lebih tenang dan nyaman. Dia seolah merasakan hal berbeda setelah 10 tahun tidak menyentuh dan membaca Kitab Suci. Edo adalah anak Punk asal Padang yang datang ke Depok 10 tahun lalu.
"Pertama kali baca Alquran lagi ada rasa sedih. Saya nyesal kenapa dulu saya tinggalkan Alquran," katanya.
Edo adalah mantan hafiz (penghapal Alquran). Dulu dia sudah menghafal empat juzz. Bahkan dulu dia sering mengajarkan keluarganya untuk membaca Alquran. Kini Edo hanya berharap jalan hijrah yang dipilihnya dapat membawa keberkahan dan ketenangan baginya dan keluarga kecilnya. "Saya sudah berkeluarga jadi saya berharap bisa lebih baik lagi," pungkasnya.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ipda Purnomo bantu belasan anak punk yang tinggal di bawah jembatan tol.
Baca SelengkapnyaKemunculan 'pocong' di Jalan Margonda Raya membuat resah warga Depok.
Baca SelengkapnyaTotal ratusan pelajar, petasan, hingga puluhan motor yang digunakan untuk konvoi telah diamankan.
Baca SelengkapnyaMereka melakukan TOTR dengan maksud untuk mencari kelompok lain agar terjadi kerusuhan.
Baca SelengkapnyaPemuda ini malamnya gagah perkasa. Saat ditemui anggota polri, dia langsung berubah jadi Ultramen.
Baca SelengkapnyaMotif anak-anak tersebut melakukan tawuran hanya iseng dan agar diakui.
Baca SelengkapnyaLelahnya fisik seolah hilang, setelah hasil mengamen mereka belanjakan untuk makan.
Baca SelengkapnyaRusak Jembatan Agar Truk Sound Bisa Lewat, 10 Pemuda Diamankan
Baca SelengkapnyaArak-arak penganten sunat dengan 11 delman merupakan rangkaian dari acara sunatan masal menyambut HUT ke-497 DKI Jakarta.
Baca SelengkapnyaPolisi menyita barang-barang digunakan para remaja saat konvoi menggunakan sepeda motor dan membawa bendera dari penangkapan tersebut.
Baca SelengkapnyaKota Depok selalu bisa memberikan kejutan setiap tahunnya. Mulai dari keberadaan babi ngepet, hingga lampu merah menyanyi.
Baca SelengkapnyaKetika itu mereka berkonvoi dengan delapan motor berhasil diberhentikan petugas yang sedang berpatroli.
Baca Selengkapnya