Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jalan Trans Sulawesi di Majene Tertutup Longsor, Satu Mobil Tertimpa Batu

Jalan Trans Sulawesi di Majene Tertutup Longsor, Satu Mobil Tertimpa Batu Jalan trans Sulawesi di Kabupaten Majene Sulbar tertutup longsor. ©ANTARA/M Faisal Hanapi

Merdeka.com - Jalan trans Sulawesi poros Desa Onang Kecamatan Tubo Sendana Kabupaten Majene Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) tertutup longsor setelah hujan deras melanda wilayah itu. Satu mobil minibus tertimpa longsor dan mengalami kerusakan, namun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Longsor yang terjadi Selasa (7/12) dini hari membuat masyarakat terjebak kemacetan dan tidak bisa melintasi jalan poros di Desa Onang yang menghubungkan Kabupaten Majene dan Mamuju.

"Longsor tiba-tiba terjadi akibat hujan deras sehingga masyarakat terjebak kemacetan dan tidak dapat melintas karena badan jalan tertutup longsor," kata Asdar salah seorang warga yang akan melintasi lokasi tersebut seperti dikutip dari Antara.

"Alat berat mulai membersihkan longsor dan diberlakukan sistem buka tutup dan kemacetan terus terjadi karena kendaraan tidak bisa berpapasan," katanya.

Sementara itu longsor juga terjadi di wilayah Desa Takandeang Kecamatan Mamuju Kabupaten Mamuju yang menghubungkan antara Kota Mamuju dengan Kabupaten Mamuju sehingga jalan tersebut juga belum dapat dilintasi dan masih dibersihkan dengan alat berat setelah tertutup longsor.

Jalan poros tersebut diberlakukan sistem buka tutup karena longsor masih menutup sebagian badan jalan.

Antrean kendaraan terjadi, baik dari arah Kota Mamuju maupun dari Majene, beberapa kilometer karena sistem buka tutup yang terjadi di jalan poros itu.

"Masyarakat harus antre sampai bisa melintasi dengan sistem buka tutup ini, masyarakat dari Kota Mamuju juga menunda perjalanannya melintasi titik longsor tersebut karena jalanan masih licin dan hujan masih terjadi," kata Erwin warga lainnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tanah Longsor di Mamuju Tengah Tutup Jalan Trans Sulawesi
Tanah Longsor di Mamuju Tengah Tutup Jalan Trans Sulawesi

Jalan Trans Sulawesi yang menghubungkan Mamuju, ibukota Sulbar, dan Provinsi Sulteng, di Kabupaten Mamuju Tengah, tertutup longsor akibat hujan deras

Baca Selengkapnya
Longsor Timbun Jalan Lintas Sitinjau Lauik, Pengendara Terjebak sejak Siang
Longsor Timbun Jalan Lintas Sitinjau Lauik, Pengendara Terjebak sejak Siang

Longsor Timbun Jalan Lintas Sitinjau Lauik, Pengendara Terjebak sejak Siang

Baca Selengkapnya
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi

Bencana tanah longsor di Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu menyebabkan empat orang warga meninggal dan jalan provinsi terputus.

Baca Selengkapnya
Akses Jalan Nasional Jambi ke Kerinci Putus Akibat Banjir Bandang
Akses Jalan Nasional Jambi ke Kerinci Putus Akibat Banjir Bandang

Jalan nasional di Desa Pasar Tamiai lumpuh para pengendara tidak bisa melintas.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Dugaan Awal Penyebab Longsor di Jalan Tol Bocimi Tadi Malam
Terungkap, Ini Dugaan Awal Penyebab Longsor di Jalan Tol Bocimi Tadi Malam

Terungkap, Ini Dugaan Awal Penyebab Longsor di Jalan Tol Bocimi Tadi Malam

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fakta-Fakta Ngeri Longsor Tol Bocimi, Begini Penjelasan Pengelola
VIDEO: Fakta-Fakta Ngeri Longsor Tol Bocimi, Begini Penjelasan Pengelola

Pihak pengelola jalan tol menduga akibat gerusan air saat hujan deras.

Baca Selengkapnya
Empat Orang Meninggal Dunia dan Akses Jalan Terputus Akibat Longsor di Bastem Utara Luwu
Empat Orang Meninggal Dunia dan Akses Jalan Terputus Akibat Longsor di Bastem Utara Luwu

Korban meninggal dunia itu berdasarkan Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Selatan (Sulsel).

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Terkini Jalan Penghubung Tangerang-Bogor Terputus Akibat Longsor 15 Meter
FOTO: Kondisi Terkini Jalan Penghubung Tangerang-Bogor Terputus Akibat Longsor 15 Meter

Longsornya jalan alternatif penghubung Kabupaten Tangerang dan Kabupaten Bohor ini terjadi ketika instensitas hujan cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Horrornya Jalan Batu Jomba Sumut: Truk sampai ‘Ngetril’, Ambulans Lompat
Horrornya Jalan Batu Jomba Sumut: Truk sampai ‘Ngetril’, Ambulans Lompat

Ada truk maupun bus yang berhasil melintas. Namun tak sedikit yang kandas.

Baca Selengkapnya
Kapolri Beberkan Biang Kerok Penyebab Macet 12 Kilometer saat Mudik di Jalur Sumatera
Kapolri Beberkan Biang Kerok Penyebab Macet 12 Kilometer saat Mudik di Jalur Sumatera

Jalan lintas Sumatera terpantau macet parah sepanjang 12 kilometer pada Jumat (5/4) sore.

Baca Selengkapnya
Potret Terkini Banjir Bandang Grobogan, Arus Air Sangat Deras Hingga Sebabkan Jalan Lumpuh Total
Potret Terkini Banjir Bandang Grobogan, Arus Air Sangat Deras Hingga Sebabkan Jalan Lumpuh Total

Banjir bandang itu terjadi diuga disebabkan oleh tanggul yang jebol

Baca Selengkapnya
Tiga Warga Meninggal Dunia Akibat Longsor di Lumajang
Tiga Warga Meninggal Dunia Akibat Longsor di Lumajang

Korban meninggal bernama Galih Adi Perkasa (23), Candra Agustina (20) dan Galang Naendra Putra (4).

Baca Selengkapnya