Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kadis Kebersihan kaget ada anak buah menyelam di gorong penuh sampah

Kadis Kebersihan kaget ada anak buah menyelam di gorong penuh sampah PPSU masuk gorong-gorong. ©2017 merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Video seorang pria diduga petugas kebersihan masuk ke dalam gorong-gorong dan membersihkan sampah, viral di media sosial. Tanpa pelindung diri, pria itu beraksi menyelam di dalam gorong-gorong penuh air berwarna hitam untuk mengambil sampah yang mengendap terbawa air hujan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Isnawa Adji mengaku sudah melihat video tersebut. Namun dia belum bisa memastikan apakah petugas yang masuk gorong-gorong itu adalah pasukan oranye atau PPSU.

"Videonya agak samar itu PPSU atau pasukan oranye. Tapi saya lagi lacak itu kelurahan mana," kata Isnawa saat dikonfirmasi merdeka.com, Rabu (22/2).

Orang lain juga bertanya?

Isnawa mengatakan, reaksi cepat yang dilakukan petugas kebersihan di video itu sangat baik. Namun, disayangkan karena dilakukan dengan cara ekstrem, tanpa ada pelindung diri.

"Okelah tindakannya kita kasih jempol. Tapi yang lebih penting harus dibarengi aspek keselamatan diri. Petugas ini harusnya tetap pakai alat pelindung diri."

Menurutnya, lebih baik jika membersihkan gorong-gorong menunggu sampai situasi memungkinkan air surut. Atau dengan cara lain yakni menggunakan alat pemecah penutup gorong-gorong sehingga pembersihan bisa tetap dilakukan dari atas daripada harus masuk ke dalam gorong-gorong.

"Atau juga airnya disedot dulu minta bantuan dinas terkait, kan kita enggak tahu di bawah itu ada apa, mungkin kabel, mungkin binatang," jelasnya.

Diakui Isnawa, seperti PHL di bawah Dinas Kebersihan, perlengkapan mereka saat di lapangan tak sedetail tim SAR. Mereka diberi rompi, sepatu karet, sarung tangan, dan helm.

"Pelatihan juga sudah ada untuk pasukan oranye. Tapi harapan saya yang seperti ini alangkah lebih baik minta petugas PU bongkar penutup gorong-gorong cari titik terdekatnya, atau minta bantuan agar disedot pakai mesin, cara konvensional itu berbahaya," kata Isnawa.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Aksi Petugas Bersihkan Gorong-Gorong Tanpa Pelindung Berujung Disemprot Bupati
Viral Aksi Petugas Bersihkan Gorong-Gorong Tanpa Pelindung Berujung Disemprot Bupati

Bupati heran kenapa petugas tidak menggunakan pelindung yang sebenarnya sudah tersedia.

Baca Selengkapnya
Petugas Kebersihan Ketahuan Buang Sampah ke Sungai, Ternyata Ada Alasan Penting di Baliknya
Petugas Kebersihan Ketahuan Buang Sampah ke Sungai, Ternyata Ada Alasan Penting di Baliknya

Viral petugas kebersihan sengaja buang sampah ke sungai sampai bikin pro kontra warganet. Simak ulasannya.

Baca Selengkapnya
Petugas Kebersihan Buang Sampah ke Kali Lalu Diambil Lagi Pakai Excavator ke Truk
Petugas Kebersihan Buang Sampah ke Kali Lalu Diambil Lagi Pakai Excavator ke Truk

DKI menindak tegas oknum petugas UPS Badan Air yang dengan sengaja membuang sampah ke bantaran kali.

Baca Selengkapnya
Aksi Heroik Para Pemuda Bangkalan Bersihkan Sampah, Angkut Segunung Popok Bayi
Aksi Heroik Para Pemuda Bangkalan Bersihkan Sampah, Angkut Segunung Popok Bayi

Sejumlah pemuda Bangkalan bersih-bersih area jembatan Serdang dan kewalahan mengangkut gunungan popok bayi.

Baca Selengkapnya
Polwan Cantik Tegur Tukang Sayur Bermotor Gara-Gara Ini
Polwan Cantik Tegur Tukang Sayur Bermotor Gara-Gara Ini

Polwan itu ialah Brigadir Eka Ata bertugas sebagai polisi RW.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Tumpukan Sampah di Sungai Pesanggrahan Depok yang Semakin Memprihatinkan
FOTO: Potret Tumpukan Sampah di Sungai Pesanggrahan Depok yang Semakin Memprihatinkan

Sampah yang menumpuk di area tersebut sebagian besar terdiri dari sampah rumah tangga.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Hamparan Sampah Plastik Rusak Keindahan Pantai Kedonganan Bali
FOTO: Penampakan Hamparan Sampah Plastik Rusak Keindahan Pantai Kedonganan Bali

Sampah kiriman yang terbawa ombak di lautan itu tampak menutupi hamparan pasir putih di Pantai Kedonganan.

Baca Selengkapnya
Ngeri! Penampakan 'Lautan Sampah' di Simpang Ciawi yang Bikin Bupati Bogor Ditegur Pj Gubernur
Ngeri! Penampakan 'Lautan Sampah' di Simpang Ciawi yang Bikin Bupati Bogor Ditegur Pj Gubernur

Lokasi tumpukan sampah tersebut milik Kementerian PUPR yang dikelola oleh PT Jasa Marga.

Baca Selengkapnya
Usai Viral, Sampah Cemari Hutan Mangrove Angke Dibersihkan Polisi & Pemprov DKI
Usai Viral, Sampah Cemari Hutan Mangrove Angke Dibersihkan Polisi & Pemprov DKI

Usai viral di media sosial, semua pihak mulai bergerak untuk membersihkan tumpukan sampah yang mencemari Hutan mangrove, Muara Angke.

Baca Selengkapnya
FOTO: Minim Pengetahuan akan Bahaya Membuat Anak-Anak Ini Nekat Berenang Tanpa Pengawasan Orang Tua di Area Tanggul Laut Raksasa Muara Baru
FOTO: Minim Pengetahuan akan Bahaya Membuat Anak-Anak Ini Nekat Berenang Tanpa Pengawasan Orang Tua di Area Tanggul Laut Raksasa Muara Baru

Sejumlah anak masih nekat berenang di area tanggul raksasa di kawasan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta.

Baca Selengkapnya