Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KPU-Bawaslu Jember Disidang Terkait Dugaan Pelanggaran Syarat Dukungan Bupati Faida

KPU-Bawaslu Jember Disidang Terkait Dugaan Pelanggaran Syarat Dukungan Bupati Faida Bupati Jember dr Faida. ©2020 Istimewa/humas Pemkab Jember

Merdeka.com - Tiga hari usai menyelesaikan rekapitulasi penghitungan hasil Pilkada Jember 2020, KPU Jember akan mendapat tugas baru. Bersama dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jember, kedua lembaga penyelenggara pemilu itu akan menghadiri sidang yang digelar oleh Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI. Lembaga pimpinan mantan Ketua MK Jimly Asshiddiqie itu akan menyidangkan seluruh komisioner KPU dan Bawaslu Jember di Surabaya pada Senin (21/12) ini.

Berdasarkan surat panggilan DKPP yang diterima merdeka.com, terdapat dua laporan yang masing-masing ditujukan untuk KPU Jember dan Bawaslu Jember. Pokok perkara yang diadukan sama, yakni terkait dugaan pelanggaran pidana dalam proses pemenuhan syarat dukungan untuk pasangan calon petahana, yakni bupati Jember, dr Faida yang berpasangan dengan pengusaha konstruksi, Dwi Arya Nugraha Oktavianto alias Mas Vian.

Pasangan calon yang maju dari jalur perseorangan (independen) itu dilaporkan karena diduga menggunakan KTP dari sejumlah warga tanpa izin dari pemiliknya. Celakanya, puluhan dari warga yang merasa dicatut tersebut, ternyata merupakan penyelenggara pemilu, baik dari Bawaslu maupun KPU di tingkat desa dan kecamatan. Sesuai aturan, penyelenggara pemilu diwajibkan bersikap netral, termasuk dilarang memberikan dukungan KTP kepada calon perseorangan.

Kasus ini kemudian dilaporkan oleh sebuah lembaga swadaya masyarakat, yakni LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) kepada DKPP. LIRA melapor kepada DKPP karena menilai KPU-Bawaslu Jember tidak secara tegas memproses temuan dugaan pelanggaran pidana dalam pencatutuan KTP warga untuk syarat dukungan calon independen.

Bertindak sebagai pelapor adalah Achmad Sudiyono, ketua LSM Lira, yang mengkuasakan prosesnya kepada Dima Ahyar. Achmad Sudiyono merupakan mantan ASN yang pernah menjadi Kepala Dinas Pendidikan (Kadiknas) Jember. Sedangkan Dima Ahyar merupakan tokoh muda yang pernah menjadi Ketua Panwaslu Jember.

Saat dikonfirmasi, KPU Jember memastikan, seluruh komisionernya yang berjumlah lima orang, akan hadir memenuhi panggilan sidang. "Seluruh komisioner akan hadir. Kita tidak ada persiapan yang spesial. Apa yang mereka tanyakan, akan kita jawab sesuai fakta," tutur Ahmad Hanafi, komisioner KPU Jember saat dikonfirmasi pada Minggu (20/12).

Sesuai aturan yang berlaku, DKPP akan menyidangkan KPU Jember dan Bawaslu Jember melalui pembentukan Tim Pemeriksa Daerah (TPD) yang beranggotakan tiga orang. Mereka berasal dari tiga unsur yang berbeda, yakni DKPP, Bawaslu dan masyarakat yang masing-masing satu orang.

Surat panggilan sidang untuk KPU dan Bawaslu Jember sudah dilayangkan sejak 11 Desember 2020 lalu. Namun Hanafi mengaku, pihaknya baru mempersiapkan diri menghadapi sidang sejak tiga hari terakhir. Sebab, sebelumnya KPU Jember masih fokus menyelesaikan tahapan Pilkada yang rekapitulasi akhir. Tidak ada persiapan khusus yang dilakukan KPU Jember.

"Kita tidak ada tim hukum khusus. Persiapan ya paling kita puasa satu bulan," ujar Hanafi dengan nada bercanda.

Pernyataan senada juga disampaikan oleh Bawaslu Jember. "Bahan bukti baru kita persiapkan setelah proses rekapitulasi selesai kemarin. Fokus kita kemarin masih ke rekapitulasi," papar Imam Thobrony Pusaka, Ketua Bawaslu Jember.

Thobrony memastikan, seluruh anggota Bawaslu Jember yang berjumlah lima orang, akan menghadiri sidang panggilan DKPP tersebut. "Kita sudah siapkan jawaban untuk yang dilaporkan LSM LIRA. Itu kan terkait tahapan verifikasi faktual," pungkas Thobrony.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wacana Lawan Kotak Kosong Diprediksi Gagal, Ini Jagoan PDIP di Pilkada Jember
Wacana Lawan Kotak Kosong Diprediksi Gagal, Ini Jagoan PDIP di Pilkada Jember

PDIP memberikan rekomendasi untuk petahana bupati dan wabup, Jember Hendy Siswanto dan Muhammad Balya Firjaun Barlaman.

Baca Selengkapnya
Sudah Datang ke KPU, Mantan Bupati Jember Gagal Daftar Pilkada 2024
Sudah Datang ke KPU, Mantan Bupati Jember Gagal Daftar Pilkada 2024

Faida datang sekitar pukul 23:48, atau sebelas menit jelang ditutupnya pendaftaran calon peserta Pilkada.

Baca Selengkapnya
Terbukti Kampanyekan Andra-Dimyati, Ketua Apdesi Kabupaten Serang Terseret Pidana
Terbukti Kampanyekan Andra-Dimyati, Ketua Apdesi Kabupaten Serang Terseret Pidana

Anwar dinilai turut serta mendukung dan mengkampanyekan calon gubernur-wakil gubernur Banten Andra Soni-Dimyati Nataksumah.

Baca Selengkapnya
PDIP Buka Penjaringan Bakal Cabup Jember, Ada Peluang Berkoalisi dengan Gerindra
PDIP Buka Penjaringan Bakal Cabup Jember, Ada Peluang Berkoalisi dengan Gerindra

DPC PDIP Jember telah membentuk Tim Penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Jember Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Kepala Bappilu Demokrat Andi Arief Jadi Saksi Sidang Kasus Korupsi PPU di Samarinda dari Gedung KPK
Kepala Bappilu Demokrat Andi Arief Jadi Saksi Sidang Kasus Korupsi PPU di Samarinda dari Gedung KPK

Kasus tersebut bermula dari KPK mengembangkan kasus dugaan suap proyek di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara yang menjerat Abdul Gafur Masud.

Baca Selengkapnya
Pilkada Jember: Hendy-Firjaun Nomor Urut 01, Fawait-Djoko 02
Pilkada Jember: Hendy-Firjaun Nomor Urut 01, Fawait-Djoko 02

Pengundian nomor urut itu berlangsung cukup meriah, dengan diawali pentas musik, budaya serta doa bersama.

Baca Selengkapnya
Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Bata-Tegal, Kontraktor dan Pejabat Pemkab Bondowoso Ditahan Jaksa
Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Bata-Tegal, Kontraktor dan Pejabat Pemkab Bondowoso Ditahan Jaksa

Penanganan kasus ini pernah terjaring OTT KPK. Kajari Bondowoso saat itu Puji Triasmoro dan Kasi Pidsus Alexander Silaen ditangkap karena diduga menerima suap.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Cek Dugaan Pengerahan Kades untuk Dukung Paslon di Pilkada Jateng, Ini Hasilnya
Bawaslu Cek Dugaan Pengerahan Kades untuk Dukung Paslon di Pilkada Jateng, Ini Hasilnya

Pilkada Jateng diwarnai dengan dugaan pengerahan kepala desa (kades) untuk mendukung salah satu paslon cagub cawagub.

Baca Selengkapnya
Pilkada Banten Panas, Cagub Andra Soni Dilaporkan ke Bawaslu
Pilkada Banten Panas, Cagub Andra Soni Dilaporkan ke Bawaslu

Dalam video tersebut, seseorang bicara tentang dukungan terhadap Andra Soni dan Ratu Zakiyah

Baca Selengkapnya
Saksi Kubu AMIN di Jawa Timur Ungkap Kepala Desa Dimobilisasi dan Diancam Jika Tidak Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran
Saksi Kubu AMIN di Jawa Timur Ungkap Kepala Desa Dimobilisasi dan Diancam Jika Tidak Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

Temuan itu berdasarkan aduan diterima Tim Hukum Nasional AMIN Jatim melalui layanan call center yang dibuka sebelum pencoblosan pada 14 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
4 Paslon Resmi Berlaga di Pilkada Jabar, Kenali Sosoknya
4 Paslon Resmi Berlaga di Pilkada Jabar, Kenali Sosoknya

Keempat paslon akan mengikuti tahapan pengundian dan penetapan nomor urut pada hari Senin (23/9) di Kantor KPU Provinsi Jabar.

Baca Selengkapnya
Pilkada Banten Makin Panas, Ketua Apdesi Serang Jadi Tersangka Buntut Kampanyekan Andra-Dimyati
Pilkada Banten Makin Panas, Ketua Apdesi Serang Jadi Tersangka Buntut Kampanyekan Andra-Dimyati

Kepala Desa Sindanglaya, Kecamatan Cinangka ini terjerat tindak pidana pemilu karena terindikasi mengkampanyekan pasangan Andra Soni-Dimyati

Baca Selengkapnya