Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

La Nyalla Ingin DPD Ikut Dilibatkan Membangun Indonesia Sentris

La Nyalla Ingin DPD Ikut Dilibatkan Membangun Indonesia Sentris La Nyalla Mattalitti. ©istimewa

Merdeka.com - Anggota DPD RI terpilih, La Nyalla Mahmud Mattalitti menyambut baik komitmen Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memperkuat peran dan posisi lembaga senator untuk mempercepat terwujudnya konsep pembangunan Indonesia Sentris.

Menurutnya, orientasi Jokowi membangun Indonesia secara menyeluruh dari Sabang sampai Merauke dengan tujuan memajukan kesejahteraan umum sesuai cita-cita pendiri bangsa. Yaitu negara maju dan berdaulat dalam bingkai NKRI serta Pancasila.

"Era baru percepatan pembangunan Indonesia telah dimulai oleh Presiden Jokowi, tentu eksekutif tidak bisa dibiarkan sendirian," kata La Nyalla lewat keterangan tertulisnya, Rabu (18/9).

Orang lain juga bertanya?

Dalam mewujudkan percepatan pembangunan Indonesia Sentris ala Jokowi, La Nyalla mengajak para Senator agar menjalin hubungan harmonis antar lembaga negara baik dengan DPR, MPR maupun Presiden Republik Indonesia.

"Ini bagi saya sangat penting, karena tidak jarang kebuntuan yang terjadi di republik ini akibat kebuntuan komunikasi. Saya yakin kalau kita duduk satu meja dan komunikasi dengan baik, semua kendala dan hambatan akan terpecahkan, akan lahir solusi-solusi yang win-win," ujarnya.

Dia menjelaskan salah satu hubungan harmonis dengan Presiden adalah dukungan kepada DPD, yakni keterlibatan secara aktif senator dalam agenda pemerintah pusat di daerah. Sebab, selama ini belum menjadi protap protokol kepresidenan bahwa anggota DPD bagian melekat dalam agenda pemerintah pusat di daerah.

"Padahal, para senator sejatinya adalah figur yang mewakili seluruh elemen yang ada di daerah. Salah satu kewajiban sumpah Senator memberikan pertanggungjawaban secara moral dan politik kepada masyarakat di daerah yang diwakili," jelas dia.

Selain itu, La Nyalla menilai hubungan harmonis dengan DPR RI juga tak kalah penting. Harusnya DPD dapat memberi kontribusi aktif dalam pembahasan anggaran transfer ke daerah.

"Karena, anggaran tersebut jelas harus tepat sasaran dan memang benar-benar dibutuhkan oleh masing-masing daerah yang diwakili," ucap La Nyalla.

Oleh karena itu, dia ingin memperbanyak ruang aksi positif bagi masing-masing anggota DPD. Menurut dia, semua bisa dilakukan bermitra dengan kementerian atau badan dan lembaga terkait bahkan langsung kepala daerah.

"Jadi tidak hanya melalui alat kelengkapan yang ada, tapi bisa memperbanyak ruang aksi positif lainnya. Ada banyak pekerjaan yang bisa kita lakukan dengan muara satu tujuan, membantu mempercepat pembangunan dan memajukan kesejahteraan umum," papar dia.

Sementara Deputi IV Kantor Staf Presiden, Eko Sulistyo mengatakan Presiden Jokowi memang memberikan peran dan fungsi DPD RI untuk mewujudkan program pembangunan pemerintah yakni Indonesia Sentris. Karena, DPD punya peran menjaga persatuan dan kesatuan di daerah.

"Kebijakan Indonesia Sentris Pak Presiden terutama daerah terluar, daerah terdepan, daerah pinggiran itu sangat sesuai dengan fungsi dan peran DPD. Jadi, tidak hanya berorientasi di Jawa saja. Oleh karena itu, DPD ke depan akan lebih maksimal jika melihat kebijakan ini sebagai narasi yang diperjuangkan oleh teman-teman DPD," tandasnya.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Presiden Jokowi Tanggapi Permintaan Prabowo, Pembangunan IKN Makin Dipercepat
VIDEO: Presiden Jokowi Tanggapi Permintaan Prabowo, Pembangunan IKN Makin Dipercepat

Presiden Jokowi menyerahkan sepenuhnya pada Prabowo

Baca Selengkapnya
Jokowi Bentuk Satgas Percepatan Investasi di IKN, Diketuai Bahlil Lahadalia dengan Wakil AHY
Jokowi Bentuk Satgas Percepatan Investasi di IKN, Diketuai Bahlil Lahadalia dengan Wakil AHY

Pembentukan satgas ini tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 25 Tahun 2024 tentang Satgas Percepatan Investasi di IKN.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ikuti Jokowi, Prabowo Gibran Siap Bekerja di Kantor Garuda Ibu Kota Nusantara
VIDEO: Ikuti Jokowi, Prabowo Gibran Siap Bekerja di Kantor Garuda Ibu Kota Nusantara

Jokowi mengatakan pemerintah tidak akan terburu-buru memulai operasional IKN.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Depan Pejabat Penting Negara, Jokowi Titip Pesan ini Jelang Pensiun Jadi Presiden
VIDEO: Depan Pejabat Penting Negara, Jokowi Titip Pesan ini Jelang Pensiun Jadi Presiden

Menurutnya, Indonesia harus mampu memanfaatkan potensi besar digital Indonesia untuk membawa kemajuan

Baca Selengkapnya
Dasco: Keppres IKN Masih Dikaji, Prabowo Masih Sibuk Susun Kabinet
Dasco: Keppres IKN Masih Dikaji, Prabowo Masih Sibuk Susun Kabinet

Dasco menjelaskan, Prabowo tengah mengkaji Keppres itu dan pada saat yang tepat bakal diumumkan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Jawab Keberlanjutan IKN: Ada Undang-Undangnya, Apa Lagi yang Mau Ditanyakan
Jokowi Jawab Keberlanjutan IKN: Ada Undang-Undangnya, Apa Lagi yang Mau Ditanyakan

Banyak pihak yang mempertanyakan keberlanjutan pembangunan IKN usai Jokowi tak lagi menjabat sebagai presiden.

Baca Selengkapnya
Groundbreaking Kantor Bank Mandiri di IKN, Jadi Bank Pertama di Nusantara
Groundbreaking Kantor Bank Mandiri di IKN, Jadi Bank Pertama di Nusantara

Hal ini menandai langkah penting dalam pengembangan infrastruktur dan layanan digital di ibu kota baru Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025
Jokowi Siapkan Program Unggulan Prabowo-Gibran Masuk RAPBN 2025

Jokowi mendukung penuh keberlanjutan pembangunan Indonesia dalam pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Jokowi Jawab Pihak Ragukan Pembangunan IKN: Biar Waktu yang Berbicara
Jokowi Jawab Pihak Ragukan Pembangunan IKN: Biar Waktu yang Berbicara

Menurut Jokowi, nyatanya bangunan Istana Negara dan Istana Garuda sudah dapat digunakan untuk acara-acara.

Baca Selengkapnya
Usai Bertemu Jokowi, Pengusaha Minta Agar Diberi Kemudahan Izin Berniaga di IKN
Usai Bertemu Jokowi, Pengusaha Minta Agar Diberi Kemudahan Izin Berniaga di IKN

Jokowi melakukan tukar pikiran dengan para pelaku bisnis di IKN

Baca Selengkapnya
Sektor Konstruksi Siap Berkolaborasi untuk Genjot Pembangunan Proyek Infrastruktur
Sektor Konstruksi Siap Berkolaborasi untuk Genjot Pembangunan Proyek Infrastruktur

Salah satu calon Ketua Umum BPP Gapensi yang juga sebagai Sekretaris Jenderal BPP Gapensi Andi Rukman Nurdin (ARN) berkomitmen untuk memajukan industri.

Baca Selengkapnya
Diungkap Luhut, Prabowo Tak Ingin Ada Pihak yang Memecah Belah Dirinya dengan Jokowi
Diungkap Luhut, Prabowo Tak Ingin Ada Pihak yang Memecah Belah Dirinya dengan Jokowi

Prabowo menegaskan bahwa pemerintahannya nanti akan melanjutkan program Jokowi.

Baca Selengkapnya