Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lagi tunggu penumpang, driver GO-JEK di Solo dikeroyok

Lagi tunggu penumpang, driver GO-JEK di Solo dikeroyok aksi long march go-jek. ©2016 merdeka.com/arie sunaryo

Merdeka.com - Kristian Wibowo (31) seorang driver GO-JEK di Solo asal Jalan KH Mudzakir RT 06 RA 10, Semanggi, Pasar Kliwon menjadi korban pengeroyokan sejumlah orang tak dikenal. Aksi pengeroyokan terjadi pada hari Selasa (11/10) sekitar pukul 21.30 Wib, di jalan Slamet Riyadi (barat pintu perlintasan kereta api Purwosari).

Informasi yang dihimpun di Kepolisian Sektor Laweyan menyebutkan sebelum kejadian, korban di hubungi oleh seseorang yang mendapatkan order untuk ojek. Pemakai jasa GO-JEK mengirimkan pesan untuk bertemu disekitar Rumah Makan Dapur Solo, barat perlintasan kereta api Purwosari.

Saat korban menunggu di sekitar lokasi, tiba tiba ada beberapa orang yang datang memakai sepeda motor dan memakai rompi oranye langsung memukuli korban tanpa jelas permasalahannya.

Orang lain juga bertanya?

"Memang ada pengeroyokan kepada teman kami semalam di Purwosari. Ini permasalahannya soal area di sekitar stasiun Purwosari. Beberapa teman kami sudah dimintai keterangan di Polsek Laweyan. Siang nanti kami akan ke polsek untuk mencari penyelesaian," ujar Yoga, salah satu driver Gojek, Rabu (12/10).

Kapolsek Laweyan Kompol Agus Puryadi mengatakan korban dibawa ke Rumah Sakit Kasih Ibu untuk menjalani perawatan. "Korban mengalami luka memar dan lecet di pipi sebelah kiri, tangan sebelah kiri dan pinggang terasa nyeri dan dalam keadaan sadar," ujarnya.

Agus mengatakan saat ini pihaknya memeriksa sejumlah saksi. Pihaknya juga melakukan pendalaman dan penyelidikan serta antisipasi adanya balas dendam dari rekan-rekan korban Driver GO-JEK.

Buntut pengeroyokan itu, ratusan pengemudi GO-JEK di Solo menggelar aksi solidaritas di depan Stasiun Purwosari, Rabu (12/10). Aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk solidaritas terhadap salah satu pengemudi GO-JEK, Kristian Wibowo, yang mengalami penganiayaan di barat perlintasan Kereta Api Purwosari, Selasa (11/10) malam.

Dalam aksi tersebut, mereka mendesak kepolisian mengusut dan menghukum pelaku penganiayaan yang diduga dilakukan oleh oknum pengemudi ojek pangkalan Stasiun Purwosari. Aksi tersebut berjalan damai, peserta membubarkan diri setelah menyampaikan tuntutannya.

"Ini hanya aksi solidaritas mas. Kami bukan merebut lahan para pengemudi ojek pangkalan Purwosari. Kami hanya meminta kepolisian untuk mengusut tuntas siapa pelaku penganiayaan teman kami," ujar Yoga, salah satu peserta aksi.

Kapolsek Laweyan Kompol Agus Puryadi mengatakan, para pengemudi GO-JEK hanya melakukan aksi solidaritas terhadap rekannya.

"Aksi mereka berjalan damai, tidak ada balas dendam atau tindakan kekerasan. Sekaligus memberi penjelasan bahwa tidak merebut area ojek pangkalan stasiun," ujar Agus saat dihubungi merdeka.com.

Agus menjelaskan, siang ini kedua pihak akan dimediasi di Mapolresta Solo. "Kasusnya sudah ditangani oleh Polresta Solo," tandasnya.

Lebih lanjut Agus mengutarakan, para pengemudi Gojek akan meminta penjelasan kepada polisi terkIt kelanjutan penyelidikan kasus penganiayaan semalam. Kendati ia mengakui telah terjadi penganiayaan, pihaknya belum bisa memastikan bahwa pelakunya merupakan pengemudi ojek pangkalan Stasiun Purwosari. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KRL Jogja-Solo Sempat Alami Gangguan saat Beroperasi di Malam Hari, Begini Kelanjutannya
KRL Jogja-Solo Sempat Alami Gangguan saat Beroperasi di Malam Hari, Begini Kelanjutannya

Beberapa hari lalu, KRL Jogja-Solo mengalami gangguan dan mati mesin saat beroperasi. Sempat mati, begini kelanjutan nasib penumpang KRL Jogja-Solo.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Pengemudi Ojol Ado Jotos dengan Sekuruti Stasiun LRT Kuningan
Duduk Perkara Pengemudi Ojol Ado Jotos dengan Sekuruti Stasiun LRT Kuningan

Duduk Perkara Pengemudi Ojol Ado Jotos dengan Sekuruti Stasiun LRT Kuningan

Baca Selengkapnya
Pengemudi Grab Dikeroyok Tiga Juru Parkir Gara-Gara Uang Rp1.000
Pengemudi Grab Dikeroyok Tiga Juru Parkir Gara-Gara Uang Rp1.000

Saat itu korban baru saja mengambil orderan di warung Reachess. Ketika keluar, korban ditagih uang parkir.

Baca Selengkapnya
Ugal-ugalan Sambil Bunyikan Sirine, Sopir Truk Arogan Banget Cegat lalu Pukul Driver Ojol karena Tak Terima Ditegur
Ugal-ugalan Sambil Bunyikan Sirine, Sopir Truk Arogan Banget Cegat lalu Pukul Driver Ojol karena Tak Terima Ditegur

Aksi pemukulan antara sopir truk dan driver ojol viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Baca Selengkapnya
Sopir Angkot Lawan Arah Ditegur Pemotor Malah Ngamuk Sampai Main Tangan, Menantang Dilaporkan ke Polisi
Sopir Angkot Lawan Arah Ditegur Pemotor Malah Ngamuk Sampai Main Tangan, Menantang Dilaporkan ke Polisi

Aksi tak terpuji sopir angkot tantang pemotor usai ditegur lawan arah viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Serobot Antrean BBM di Rest Area, Sopir Truk Ditusuk Kernet Bus
Gara-Gara Serobot Antrean BBM di Rest Area, Sopir Truk Ditusuk Kernet Bus

Kronologi kejadian diawali cekcok karena dua kernet tidak terima antrean BBM diserobot korban.

Baca Selengkapnya
Buat Eksperimen Sosial, Aksi Sopir Bus Bantu Orang yang Kesusahan Ini Tuai Pujian
Buat Eksperimen Sosial, Aksi Sopir Bus Bantu Orang yang Kesusahan Ini Tuai Pujian

Buat eksperimen sosial, aksi sopir bus bantu orang yang kesusahan ini tuai pujian.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Ucapan 'Terima Kasih Sudah Tutup Jalan', Sopir Truk Diamuk Buruh Demo di Cikarang
Gara-Gara Ucapan 'Terima Kasih Sudah Tutup Jalan', Sopir Truk Diamuk Buruh Demo di Cikarang

Seorang sopir truk menjadi sasaran amukan massa buruh yang sedang demo di Cikarang.

Baca Selengkapnya
Sopir TransJakarta Ngamuk ke Puluhan Pemotor Lawan Arah di Busway: Sampai Malam Saya Tungguin!
Sopir TransJakarta Ngamuk ke Puluhan Pemotor Lawan Arah di Busway: Sampai Malam Saya Tungguin!

Sopir TransJakarta Ngamuk ke Puluhan Pemotor Lawan Arah di Busway: Sampai Malam Saya Tungguin!

Baca Selengkapnya
Antisipasi LRT Cegah Adu Jotos Sekuriti dengan Ojol di Stasiun Terulang Lagi
Antisipasi LRT Cegah Adu Jotos Sekuriti dengan Ojol di Stasiun Terulang Lagi

Peristiwa adu jotos antara sekuriti dan driver ojol terjadi di Stasiun LRT Kuningan

Baca Selengkapnya
Polisi di Garut Dianiaya Sopir Angkot, Begini Kronologinya
Polisi di Garut Dianiaya Sopir Angkot, Begini Kronologinya

Polisi tersebut diketahui pada awalnya hanya hendak melerai karena ada senggolan kendaraan.

Baca Selengkapnya
Reaksi Gibran Viral Pria Paruh Baya Dianiaya di Stasiun Solo Balapan: Saya Cari Orangnya
Reaksi Gibran Viral Pria Paruh Baya Dianiaya di Stasiun Solo Balapan: Saya Cari Orangnya

Video penganiayaan pria paruh baya itu viral di media sosial.

Baca Selengkapnya