Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mbah Supri pernah pakai sepatu roda ke Klaten dan coba medan ekstrem

Mbah Supri pernah pakai sepatu roda ke Klaten dan coba medan ekstrem mbah Supri. ©2015 merdeka.com/kresna

Merdeka.com - Pengalaman Mbah Supri menaklukan sejumlah jalan membuatnya layak dijuluki raja i-line skate jalanan Yogyakarta. Dia sudah mencoba banyak medan ekstrem hingga pernah menggunakan i-line skate dari Yogyakarta ke Klaten, Jawa Tengah.

Pengalaman paling berkesan menurutnya, yaitu ketika dia mencoba medan ekstrem seperti jembatan layang Janti, jembatan layang Lempuyangan dan jembatan layang Jombor.

"Katanya saya tidak bisa ikut kompetisi, jadi diajari yang ekstrem. Sekalian saja saya cari yang ekstrem. Jembatan layang di Yogya sudah saya coba semua, musuhnya kendaraan motor, mobil, truk," katanya pada merdeka.com saat ditemui di rumahnya, Sabtu (17/10).

Saat mencoba tiga jembatan layang tersebut tantangan terbesar adalah ketika turun. Sebab, jika tidak bisa mengendalikan akibatnya bisa fatal karena banyak kendaraan bermotor yang ramai.

"Saya diajari, kalau turun harus ada tekniknya, supaya tidak jatuh. Karena susah mengendalikannya. Kalau naik tanjakan itu mudah. Saya ingat kata pelatih, kalau jatuh jangan mencoba menahan, tapi biar jatuh saja, lalu bangun lagi jangan nunggu dibantu orang lain," terangnya.

Selain itu, dia juga pernah menempuh jarak yang jauh yaitu dari Yogyakarta ke Klaten. Untuk menempuh jarak tersebut dia membutuhkan waktu sekitar tiga jam.

"Waktu ke Klaten jalanannya biasa saja. Tapi panasnya itu yang berat. Pulangnya nggak kuat, akhirnya naik kereta," tandasnya.

Mbah Supri menjadi terkenal setelah aksinya menyalip kendaraan bermotor di Malioboro membuat kagum warga. Fotonya yang diunggah di Facebook pun mendapat ribuan like dan pujian dari netizen.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kembalinya Tawa Sukarno, Dulu Minder Kaki Diamputasi Kini Bangkit Sabet Medali
Kembalinya Tawa Sukarno, Dulu Minder Kaki Diamputasi Kini Bangkit Sabet Medali

Di tengah keterbatasan, sosok Sukarno begitu menginspirasi di Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVII Solo 2024.

Baca Selengkapnya
Momen Wanita Lewati Jalanan Ekstrem di Perdesaan Sukabumi, Aksinya Bikin Ngeri
Momen Wanita Lewati Jalanan Ekstrem di Perdesaan Sukabumi, Aksinya Bikin Ngeri

Jalur yang dilaluinya sangat sempit dengan tikungan tajam serta pendakian dan turunan yang ekstrem.

Baca Selengkapnya