Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Meluas, Kebakaran Hutan di Ponorogo Mendekati Pemukiman Warga

Meluas, Kebakaran Hutan di Ponorogo Mendekati Pemukiman Warga Kebakaran Hutan Pinus di Ponorogo. ©2019 Merdeka.com/BPBD Ponorogo

Merdeka.com - Kebakaran hutan pinus milik perhutani terjadi di KPH 105 Ngebel. Kebakaran yang terjadi mulai Rabu (20/11) hingga Kamis (21/11) ini, mulai meluas mendekati pemukiman warga.

Awalnya api hanya sebatas di hutan pinus wilayah Desa Wates, Kecamatan Jenangan. Namun karena angin, api meluas hingga wilayah Kecamatan Pulung.

"Kebakarannya hutan pinus di Jenangan belum padam. Bahkan meluas hingga hutan pinus yang berada di Kecamatan Pulung," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Ponorogo, Setyo Budiono, Kamis (21/11).

Bahkan, kata dia, api hingga pagi ini masih terus menyala dan sudah mulai mendekati pemukiman warga.

"Ya kurang 1 kilometeran lagi mendekati wilayah pemukiman. Bisa saja merambat mendekat lagi," tegas Budi, sapaan akrab Setyo Budiono.

Petugas Kesulitan Padamkan Kebakaran

Dia mengaku petugas belum bisa memadamkan api, karena kondisi di lokasi yang curam. Medan titik api juga sulit dijangkau dengan kendaraan roda 4.

"Pemadaman akhirnya menggunakan cara tradisional. Dengan gepyok daun kering. Sementara itu yang bisa dilakukan," tegasnya.

Untuk itu, dia mengatakan masih belum bisa menyampaikan berapa luasan hutan pinus yang terbakar. Karena hingga kini api belum padam. Terakhir, kata dia, petugas sudah membuat ilaran agar api tidak merembet semakin mendekat. "Sudah dibuat ilaran. Petugas juga masih berjaga di sekitar lokasi," pungkasnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Gunung Sumbing Terbakar Hebat, Api Terlihat dari Permukiman
Potret Gunung Sumbing Terbakar Hebat, Api Terlihat dari Permukiman

Kini semua jalur pendakian Gunung Sumbing ditutup hingga batas yang belum ditentukan.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Hutan dan Lahan di Sungai Rotan Muara Enim Meluas ke Permukiman Warga
Kebakaran Hutan dan Lahan di Sungai Rotan Muara Enim Meluas ke Permukiman Warga

Dari laporan karhutla hari ke-10 di Desa Suka Maju untuk sektor kiri api sudah dapat dikendalikan namun masih berasap.

Baca Selengkapnya
Karhutla di Gunung Arjuno Meluas, Tim Pemadam Kesulitan Hadapi Medan Terjal
Karhutla di Gunung Arjuno Meluas, Tim Pemadam Kesulitan Hadapi Medan Terjal

Sementara BNPB sejak Sabtu (31/8) terus melakukan water boombing dari udara ke lokasi Karhutla Kawasan Gunung Arjuno untuk Wilayah Kabupaten Malang dan Pasuruan

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Kebakaran Hutan Lereng Gunung Lawu, Terjadi Tiga Kali dalam Sebulan
Kondisi Terkini Kebakaran Hutan Lereng Gunung Lawu, Terjadi Tiga Kali dalam Sebulan

Miris, hutan lindung di lereng Gunung Lawu sudah terbakar tiga kali dalam sebulan.

Baca Selengkapnya
Jalur Berbukit, Kebakaran Hutan di Lereng Gunung Arjuno Sulit Dipadamkan
Jalur Berbukit, Kebakaran Hutan di Lereng Gunung Arjuno Sulit Dipadamkan

Awalnya, Sabtu (26/8) terpantau 3 titik Api di atas Bukit Budug Asu, dan meluas ke Curah Sriti dan Bukit Lincing.

Baca Selengkapnya
Gudang Rosok di Solo Terbakar Hebat, Puluhan Warga Mengungsi Akibat Api Merembet ke Pemukiman Padat
Gudang Rosok di Solo Terbakar Hebat, Puluhan Warga Mengungsi Akibat Api Merembet ke Pemukiman Padat

Api yang terus membesar menyambar ke sejumlah rumah warga di sekitar gudang.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Gunung Agung Meluas Capai 145 Hektar, BPBD Rancang Hujan Buatan
Kebakaran Gunung Agung Meluas Capai 145 Hektar, BPBD Rancang Hujan Buatan

Sebelumnya, kebakaran terjadi di kawasan hutan di lereng Gunung Agung, di Kabupaten Karangasem, Bali, dan hingga kini masih ada titik api yang belum padam.

Baca Selengkapnya
Api di Lereng Gunung Agung Belum Padam Sepenuhnya, Hampir Merembet ke Pura dan Rumah Warga
Api di Lereng Gunung Agung Belum Padam Sepenuhnya, Hampir Merembet ke Pura dan Rumah Warga

Jarak lokasi lahan terbakar ke rumah warga sekitar kian dekat yakni berjarak 500 meter.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Gunungan Sampah di TPA Sarimukti Bandung Barat Belum Padam, Asap Kepung Permukiman Warga
Kebakaran Gunungan Sampah di TPA Sarimukti Bandung Barat Belum Padam, Asap Kepung Permukiman Warga

Proses pemadaman hingga kini terus masih dilakukan

Baca Selengkapnya
300 Hektare Hutan Lindung di Danau Toba Terbakar, Ini Penyebabnya
300 Hektare Hutan Lindung di Danau Toba Terbakar, Ini Penyebabnya

Kepastian karhutla akibat ulah petani, kata Yuliani, setelah kepolisian bersama Dinas LHK Sumut melakukan penyelidikan.

Baca Selengkapnya
Karhutla Mulai Marak di Sumsel, Puluhan Hektare Lahan Terbakar dalam Sehari
Karhutla Mulai Marak di Sumsel, Puluhan Hektare Lahan Terbakar dalam Sehari

Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) mulai marak terjadi di Sumatera Selatan bersamaan dengan datangnya puncak musim kemarau.

Baca Selengkapnya
Area Terbakar Capai 100 Ha, Apa Kendala Pemadaman Kobaran Api di Lereng Gunung Agung
Area Terbakar Capai 100 Ha, Apa Kendala Pemadaman Kobaran Api di Lereng Gunung Agung

Titik api pertama kali terdeteksi di kawasan hutan di sekitar Pura Pengubengan pada ketinggian kurang lebih 2000 mdpl pada Minggu (13/10).

Baca Selengkapnya