Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pantau banjir Jakarta lewat aplikasi siagabanjir.org

Pantau banjir Jakarta lewat aplikasi siagabanjir.org aplikasi siaga banjir. ©siagabanjir.org

Merdeka.com - Berbekal keprihatinan pada kondisi Jakarta yang selalu dikepung banjir setiap datang musim penghujan, enam mahasiswa dari Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (UI) mengembangkan sebuah aplikasi yang dapat membantu warga menghadapi banjir. Aplikasi yang diberi nama Siaga Banjir itu dapat memberikan informasi tentang peta lokasi banjir hingga database posko banjir.

Dari keterangan pers yang diterima merdeka.com Senin (9/2), selain memberikan informasi, melalui Siaga Banjir, masyarakat dapat berpartisipasi dengan memberikan informasi tentang lokasi di Jakarta yang dilanda banjir. Terdapat tiga fitur utama yang disediakan Siaga Banjir.

1. Peta lokasi banjir Jakarta

Siaga Banjir mengumpulkan laporan banjir dari Twitter dan memetakannya ke dalam peta Google Maps. Pengguna dapat melakukan pencarian lokasi banjir melalui search box yang tersedia.

Warga dapat berkontribusi memberikan laporan dengan cara:

• melakukan Tweet dengan menyertakan hashtag #siagabanjir dan menyebutkan nama lokasi di dalam isi Tweet-nya.

• melakukan post dari aplikasi Path dengan menyertakan kata 'banjir' dan mengaktifkan share ke Twitter.

Sistem Siaga Banjir kemudian akan mendeteksinya dan dalam beberapa waktu akan muncul di peta. Selain itu, aplikasi ini juga memetakan laporan banjir dari akun-akun pemberi informasi banjir seperti @TMCPoldaMetro, @lewatmana, dan @RadioElshinta. Keunggulan peta lokasi banjir Siaga Banjir terletak pada interaksi yang bisa dilakukan melalui web, seperti melakukan upvote untuk laporan banjir yang dianggap paling membantu, serta report as fake untuk memvalidasi laporan banjir yang tidak valid.

2. Database posko bantuan banjir

Selain berisi laporan banjir, Siaga Banjir juga akan memetakan lokasi posko bantuan yang tersebar di Jakarta. Info yang ditampilkan mencakup kuota posko, jenis bantuan yang dibutuhkan, serta contact person dari posko tersebut. Hal ini ditujukan untuk memudahkan distribusi dan pemerataan bantuan di seluruh Jakarta. Untuk menghindari adanya posko palsu/gadungan, kami hanya akan menampilkan lokasi posko dari partner yang sudah verified. Pendaftaran untuk menjadi partner tidak dikenakan biaya apapun dan saat ini pihak yang telah bergabung adalah BPBD DKI Jakarta dan Disaster Management Center Dompet Dhuafa.

3. Notifikasi banjir berdasarkan lokasi:

Untuk memudahkan pengguna yang memiliki mobilitas tinggi, Siaga Banjir menyediakan layanan notifikasi banjir berdasarkan lokasi. Cukup daftarkan nama lokasi yang ingin dipantau dan pilih periode pengiriman notifikasi yang diinginkan, yaitu per 1/3/6/12 jam. Nantinya jika ada banjir yang terjadi dalam radius 2,5 km dari lokasi yang dipantau, maka pengguna akan mendapatkan notifikasi melalui e-mail. Layanan ini dijadikan fitur premium sebagai upaya menggalang dana untuk korban banjir. Senilai 70% dari total dana yang diperoleh dari fitur ini akan didonasikan ke Dompet Dhuafa. Pengguna dapat mengirimkan one-time-payment sebesar Rp 50.000 untuk memantau 1 lokasi yang akan dikirim ke e-mail pengguna.

Selama delapan bulan terakhir, Siaga Banjir telah mendapatkan empat penghargaan nasional dan dua penghargaan Internasional, termasuk Overall Winner pada Hackathon di Startup Asia Jakarta 2014 dan Grand Prize Winner pada Code for Resilience di London, UK. Siaga banjir dikembangkan oleh Fauzan Helmi Sudaryanto, Riska Fadilla, Rasmunandar Rustam, Taufan Satrio, Caraka Nur Azmi, dan Enreina Annisa Rizkiasri.

Aplikasi Siaga Banjir dapat diakses melalui situs siagabanjir.org atau bagi pengguna Android, dapat mengunduh di Google Play. (mdk/amn)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hujan Deras Guyur Jakarta Sore Ini, 3 RT dan 4 Ruas Jalan Terendam Banjir
Hujan Deras Guyur Jakarta Sore Ini, 3 RT dan 4 Ruas Jalan Terendam Banjir

Banjir ini membuat status Pos Angke Hulu Siaga 3 (Waspada).

Baca Selengkapnya
Hujat Lebat, Lima RT di Jakarta Tergenang Banjir Siang Ini
Hujat Lebat, Lima RT di Jakarta Tergenang Banjir Siang Ini

Ada pula genangan yang terjadi karena disebabkan oleh banjir pesisir atau Rob

Baca Selengkapnya
30 RT di DKI Jakarta Masih Terendam Banjir, Berikut Rinciannya
30 RT di DKI Jakarta Masih Terendam Banjir, Berikut Rinciannya

Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat

Baca Selengkapnya
Hujan Mengguyur Sejak Subuh, Ini Daftar Titik Genangan di Jakarta Hingga Pukul 10
Hujan Mengguyur Sejak Subuh, Ini Daftar Titik Genangan di Jakarta Hingga Pukul 10

BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan.

Baca Selengkapnya
Begini Strategi Pemprov DKI Antisipasi Banjir saat Musim Hujan
Begini Strategi Pemprov DKI Antisipasi Banjir saat Musim Hujan

Hendri berujar, sarana dan prasarana juga disiagakan.

Baca Selengkapnya
48 RT di Jakarta Banjir, Ketinggian Capai 75 Centimeter
48 RT di Jakarta Banjir, Ketinggian Capai 75 Centimeter

hujan yang melanda menyebabkan kenaikan status pintu air (PA) Karet menjadi Siaga 3 (Waspada).

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Semalaman, Ini Titik-titik Wilayah Tergenang Banjir
Jakarta Diguyur Hujan Semalaman, Ini Titik-titik Wilayah Tergenang Banjir

Wilayah di DKI Jakarta tergenang karena hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang terjadi dari Rabu (29/11) malam hingga Kamis (30/11).

Baca Selengkapnya
Antisipasi Pemprov DKI Jelang Musim Penghujan
Antisipasi Pemprov DKI Jelang Musim Penghujan

Teguh bilang, diperlukan sinergi lintas perangkat daerah untuk mengantisipasi banjir.

Baca Selengkapnya
Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir
Jakarta Diguyur Hujan Deras, Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang Banjir

Sejumlah ruas jalan di Jakarta Utara tergenang banjir akibat hujan deras yang melanda wilayah ibu kota.

Baca Selengkapnya
16 RT di DKI Jakarta Terendam Banjir, Ini Penyebabnya
16 RT di DKI Jakarta Terendam Banjir, Ini Penyebabnya

Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 pada malam hari.

Baca Selengkapnya
Lima Ruas Jalan di Jakarta Banjir Pagi Ini
Lima Ruas Jalan di Jakarta Banjir Pagi Ini

BPBD DKI telah memetakan 25 kelurahan rawan banjir di Jakarta

Baca Selengkapnya
Ini Lokasi di Jakarta yang Masih Terendam Banjir
Ini Lokasi di Jakarta yang Masih Terendam Banjir

Banjir masih menggenangi sejumlah wilayah di Jakarta

Baca Selengkapnya