Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pantau Napi, Lapas Musi Banyuasin Bakal Gunakan Gelang Elektrik

Pantau Napi, Lapas Musi Banyuasin Bakal Gunakan Gelang Elektrik Penggunaan Gelang Elektrik Untuk Napi. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Lembaga Pemasyarakatan Klas IIB Sekayu, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, menerapkan penggunaan gelang elektrik untuk memantau setiap narapidana. Gelang berupa tag radio frequency identification (RFID) itu pertama kali diterapkan di Indonesia.

Kepala Lapas Klas IIB Sekayu Pudjiono Gunawan menjelaskan, gelang tersebut menjadi salah satu terobosan terbarunya guna meminimalisir adanya perpindahan atau penempatan kamar bagi napi tidak sesuai dengan database yang dimiliki. Gelang ini digunakan untuk menghitung jumlah penghuni dengan berbasis teknologi dalam rangka menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

"Ini baru pertama kali di Indonesia karena di Lapas atau Rutan manapun belum ada yang menerapkan dengan sistem seperti ini. Mudah-mudahan dengan adanya inovasi, Lapas IIB Sekayu yang merupakan pilot project, bisa diterapkan di seluruh Indonesia," katanya seperti dalam keterangan pers yang diterima merdeka.com, Selasa (28/4).

Dia mengungkapkan, ide gelang ini muncul karena dirinya melihat kondisi di lapangan yang pada umumnya perhitungan napi dilakukan melalui absensi atau dengan cara-cara konvensional seperti buku catatan. Dia mencoba membuat terobosan dengan berbasis teknologi agar semua perhitungan warga binaan bisa lebih akurat dan terkendali.

"Diberikan masing-masing penghuni. Gelang ini sebagai alat sensor untuk memverifikasi warga binaan apakah sudah benar berada di kamarnya atau belum, dan apakah nanti jumlah keseluruhan sudah lengkap sebanyak isi hari itu," jelasnya.

Ke depan, Pudji melanjutkan, pihaknya akan membuat gelang kaki elektrik yang terbuat dari besi untuk warga binaan yang bekerja di luar. Hal ini guna mengantisipasi warga binaan yang kabur akan dengan sangat mudah dilacak.

"Kami akan terus berusaha berinovasi untuk memudahkan petugas dan tentunya demi keamanan serta kenyamanan warga binaan," kata dia.

Sementara itu, programmer gelang elektrik Nur Widi menjelaskan, pengembangan sisi teknologi untuk penghitungan warga binaan karena pada implementasinya di lapangan banyak warga binaan sering keluar kamar sehingga membuat data antara sistem database pemasyarakatan dengan nyata fisik berbeda. Gelang ini menjadi solusi sehingga data di lapangan sesuai dengan database.

"Gelang ini dibuat dengan aplikasi mandiri, RFID rider yang kebetulan digunakan bentuk gelang karet. Ini disematkan kepada semua warga binaan dan kita tidak perlu khawatir karena ketika tertukar pun pada saat mereka di tag mereka akan ketahuan bahwa mereka itu bukan pemilik gelang yang sah," terangnya.

Selain itu, kelebihan gelang ini adalah tidak mudah rusak. Artinya tidak masalah jika dibawa mandi, mencuci, atau terbentur sekalipun. "Karena gelang ini berbasis radio frequency identification, mudah digunakan," pungkasnya.

Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin mengapresiasi terobosan Lapas Klas II B Sekayu yang sangat menjaga keberadaan warga binaan di Lapas, terlebih menjadi satu-satunya di Indonesia yang menerapkannya. Pemerintah setempat akan mensupport program positif utamanya dalam pembinaan warga binaan.

"Semoga terobosan ini nanti dapat menginspirasi Lapas-lapas lain di Indonesia yang tentunya memberikan kontribusi positif dan memudahkan mengawasi warga binaan," pungkasnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sewakan Ponsel Rp50.000 per 2 Jam, Petugas Rutan Kupang Diadukan Napi ke Ombudsman
Sewakan Ponsel Rp50.000 per 2 Jam, Petugas Rutan Kupang Diadukan Napi ke Ombudsman

Sejumlah napi yang pernah mendekam di Rutan Kelas IIB Kupang mengadukan penyimpangan petugas penjara itu kepada Ombudsman NTT.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Lapas Narkotika Cipinang, Menkumham Supratman: Pandangan Saya Berubah 180 Derajat
Kunjungi Lapas Narkotika Cipinang, Menkumham Supratman: Pandangan Saya Berubah 180 Derajat

Kedatangan Menkumham Supratman Andi Agtas dan rombongan disambut langsung oleh Kalapas Narkotika Cipinang Fonika Affandi

Baca Selengkapnya
Intip Kegiatan Narapidana Lapas Sijunjung Sulap Limbah Kayu Jadi Benda Bernilai Ekonomi, Bikin Jam hingga Almari Estetik
Intip Kegiatan Narapidana Lapas Sijunjung Sulap Limbah Kayu Jadi Benda Bernilai Ekonomi, Bikin Jam hingga Almari Estetik

Para narapidana ini siap membuktikan dirinya telah berubah dan siap bermanfaat untuk masyarakat di sekitarnya

Baca Selengkapnya
Razia Mendadak di Lapas Kelas IIB Sampit, Upaya Wujudkan Zero Halinar
Razia Mendadak di Lapas Kelas IIB Sampit, Upaya Wujudkan Zero Halinar

Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah preventif dalam mendeteksi dini potensi gangguan keamanan dan ketertiban di dalam Lapas.

Baca Selengkapnya
Kemenkumham: Ada Tren Napi Narkoba Terpapar Terorisme
Kemenkumham: Ada Tren Napi Narkoba Terpapar Terorisme

Menurut Kemenkumham, saat ini ada sebanyak 135.823 orang yang mendekam di lapas se-Indonesia, terdiri atas 21.198 orang tahanan dan 114.625 orang narapidana.

Baca Selengkapnya
Bikin Merinding, Cerita Pegawai Lapas Nusakambangan Cara Pendekatan Para Napi yang Akan Dieksekusi Mati
Bikin Merinding, Cerita Pegawai Lapas Nusakambangan Cara Pendekatan Para Napi yang Akan Dieksekusi Mati

Seorang tokoh di Nusakambangan membeberkan cara ia melakukan pendekatan kepada narapidana yang akan dieksekusi mati.

Baca Selengkapnya
Pungli di Lapas Cebongan, 1 Pegawai dan 8 Warga Binaan Terlibat
Pungli di Lapas Cebongan, 1 Pegawai dan 8 Warga Binaan Terlibat

Kedelapan warga binaan itu terindikasi membantu pegawai berinisial M.

Baca Selengkapnya
3.743 Napi di Bali Masuk DPT, KPU Siapkan 18 TPS Khusus dalam Lapas dan Rutan
3.743 Napi di Bali Masuk DPT, KPU Siapkan 18 TPS Khusus dalam Lapas dan Rutan

Ribuan narapidana yang berada di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dan Rumah Tahanan (Rutan) di Bali memiliki hak pilih saat Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Temukan Rutan dan Lapas Dikuasai Segelintir Caleg, Junimart PDIP Minta Bawaslu Kawal Ketat saat Pencoblosan
Temukan Rutan dan Lapas Dikuasai Segelintir Caleg, Junimart PDIP Minta Bawaslu Kawal Ketat saat Pencoblosan

Hal itu dikatakan Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Junimart Girsang dalam rapat dengar pendapat dengan KPU, Bawaslu, DKPP dan Mendagri di kompleks parlemen.

Baca Selengkapnya
Cegah Kerawanan, Kapolresta Pekanbaru Pantau TPS di Rutan
Cegah Kerawanan, Kapolresta Pekanbaru Pantau TPS di Rutan

Kombes Jeki juga menyampaikan apresiasi kepada jajaran Rutan Kelas I Pekanbaru yang telah menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan.

Baca Selengkapnya
Pungli Rutan KPK, Petugas Terima Duit 'Tutup Mata' Masukkan Ponsel dari Tahanan Tiap Bulan
Pungli Rutan KPK, Petugas Terima Duit 'Tutup Mata' Masukkan Ponsel dari Tahanan Tiap Bulan

Pungli Rutan KPK, Petugas Terima Duit 'Tutup Mata' Masukkan Ponsel dari Tahanan Tiap Bulan

Baca Selengkapnya
Polres Bengkalis dan Lapas Pekanbaru Kolaborasi Terkait Pilkada Serentak
Polres Bengkalis dan Lapas Pekanbaru Kolaborasi Terkait Pilkada Serentak

Kerja sama ini diharapkan mampu memperkuat langkah-langkah pencegahan peredaran narkoba dan mengoptimalkan tugas pemasyarakatan.

Baca Selengkapnya