Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembukaan Ubud Food Festival 2019 Berlangsung Meriah

Pembukaan Ubud Food Festival 2019 Berlangsung Meriah Pembukaan Ubud Food Festival 2019. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Ubud Food Festival 2019 resmi dibuka, Kamis (25/4). Pembukaan yang ditandai dengan pemotongan tumpeng, berlangsung meriah. Pemotongan tumpeng dilakukan Festival Founder & Director, Janet DeNeefe, perwakilan Kementerian Pariwisata, dan para pejabat instansi setempat. Event ini akan berlangsung hingga 28 April, di Festival Hub @ Taman Kuliner, Jl. Raya Sanggingan, Ubud-Bali.

Tahun ini, Ubud Food Festival mengusung tema 'Spice Up the World'. Rangkaian acaranya beragam. Ada demo masak, seminar, tur kuliner, workshop. Ada juga pasar makanan yang siap memanjakan para pecinta kuliner. UFF 2019 menghadirkan 75 stand dan 70 chef bertaraf internasional. Event ini juga diwarnai tarian, pertunjukan live musik & art.

Menurut Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kementerian Pariwisata Rizki Handayani, setiap tahun Ubud selalu menjadi tempat pelaksanaan festival makanan.

Orang lain juga bertanya?

"Ubud sangat rutin menggelar event kuliner. Kita membutuhkan itu. Karena, Indonesia kaya akan kuliner. Jenisnya sangat beragam. Setiap daerah punya cita rasa dan kekhasan. Mulai dari proses memasak, penggunaan bumbu dan bahan, hingga keunikan lainnya. Hal ini yang harus kita tonjolkan. Salah satunya melalui Ubud Food Festival," papar Rizki.

Sedangkan Wakil Gubernur Provinsi Bali Tjokorda Oka Artha yang diwakili oleh Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Ubud, Gede Indra Dewa, mengatakan, makanan bukan hanya soal rasa.

"Dibalik sebuah sajian ada cerita, sejarah, keahlian, dan perjuangan orang-orang yang memasaknya. Di UFF ini pencinta makanan dapat mencicipi berbagai masakan tradisional dan menggali wawasan tentang dunia kuliner," terangnya.

Gede Indra menambahkan, di tahun kelimanya ini, Ubud Food Festival di Bali yang berskala internasional membawa spirit yang positif membawa kuliner Bali mendunia. Rangkaian festival mempromosikan Bali bukan cuma alam dan seni namun juga budaya kuliner dan Pariwisata.

Ubud Food Festival sendiri telah diselenggarakan sejak 2015. Tahun ini, UFF memasuki penyelenggaraan untuk kelima kalinya.

Tahun ini, salah satu stand yang mampu menarik perhatian adalah Stand Aceh Culinary. Isinya tentu kuliner khas Serambi Mekah. Mulai dari Martabak Aceh, Kopi Aceh hingga Khanduri Kuah Beulangong. Pengunjung bahkan hingga rela mengantre di stand Aceh Culinary.

Menariknya, Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah datang langsung untuk mendukung stand Aceh Culinary. Nova mengaku sangat senang dengan ramainya stand Aceh Culinary. Ia pun mengajak para peserta UFF untuk menikmati Festival Halal Food yang diselenggarakan di Aceh.

"Kami mengapresiasi kolaborasi Ubud Food Festival ini, saya juga mengumumkan secara tahunan bahwa kita sudah punya halal food festival, kalian bisa datang ke Sabang dan sangat menyenangkan serta aman," jelas Nova.

Menteri Pariwisata Arief Yahya, mengatakan kuliner adalah identitas bangsa. Banyak negara yang dikenal kulinernya. Lantas bagaimana dengan Indonesia?

"Kita memang belum memiliki masakan nasional. Mengapa? Karena kita memiliki banyak jenis kuliner. Dan semuanya lezat. Bahkan rendang Indonesia telah disebut sebagai salah satu makanan terenak di dunia," paparnya.

Kemenpar sendiri telah memilih 5 masakan nasional Indonesia. Yaitu Rendang, Nasi Goreng, Sate, Soto, dan Gado-Gado.

"Saya berharap event-event kuliner seperti Ubud Food Festival juga intensif memperkenalkan kuliner-kuliner itu. Sekaligus mempertegas jika kuliner Indonesia sangat luar biasa," paparnya.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelajah 1001 Kuliner Nusantara di Kampoeng Tempo Doeloe di  La Piazza Summarecon Mall Kelapa Gading
Jelajah 1001 Kuliner Nusantara di Kampoeng Tempo Doeloe di La Piazza Summarecon Mall Kelapa Gading

JF3 Food Festival menghadirkan dua acara utama: Kampoeng Tempo Doeloe (KTD) dan Wonderful Culinary Expo (WCE). Yuk simak kemeriahannya.

Baca Selengkapnya
Menteri Basuki Tinjau Taman Bhagawan di Tanjung Benoa, Venue Cultural Night World Water Forum ke-10
Menteri Basuki Tinjau Taman Bhagawan di Tanjung Benoa, Venue Cultural Night World Water Forum ke-10

Menteri Basuki menginstruksikan panitia penyelenggara untuk memastikan seluruh tahapan persiapan dilakukan dengan matang.

Baca Selengkapnya
Jelajah Rasa Jalur Mudik, Serunya Mencicipi Kuliner di Festival Kuliner Serpong 2023
Jelajah Rasa Jalur Mudik, Serunya Mencicipi Kuliner di Festival Kuliner Serpong 2023

Summarecon Mall Serpong kembali menghadirkan Festival Kuliner Serpong dengan tema “Jelajah Rasa Jalur Mudik” mulai tanggal 16 Agustus--1 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Gelar Festival Budaya di Tiga Kota, Kedubes RI di Korsel Raih Rekor MURI
Gelar Festival Budaya di Tiga Kota, Kedubes RI di Korsel Raih Rekor MURI

Acara dibuka dengan penampilan angklung oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) KBRI Seoul di bawah kepemimpinan Ibu Susi Sulistiyanto.

Baca Selengkapnya
Tempe, Rendang dan Ribuan Produk Semarakkan Indonesia Festival di Abu Dhabi
Tempe, Rendang dan Ribuan Produk Semarakkan Indonesia Festival di Abu Dhabi

Sejumlah makanan khas Indonesia dihadirkan di Abu Dhabi.

Baca Selengkapnya
Mengusung Tema
Mengusung Tema "Kembul Mumbul", Begini Keseruan Agenda FKY 2023

Acara itu dimeriahkan berbagai agenda yang dipusatkan di Alun-Alun Wates, Kulon Progo.

Baca Selengkapnya
Nikmati Seni Budaya hingga Kuliner Khas Nusantara, Ribuan Orang Antusias Hadiri Festival Indonesia 2024 di Korea Selatan
Nikmati Seni Budaya hingga Kuliner Khas Nusantara, Ribuan Orang Antusias Hadiri Festival Indonesia 2024 di Korea Selatan

Melalui Festival Indonesia diharapkan masyarakat Korea akan semakin mengenal Indonesia.

Baca Selengkapnya
Dukung Kemajuan UMKM, Pj Wali Kota Tarakan Hadiri Pameran Dagang Bangayo Gusher
Dukung Kemajuan UMKM, Pj Wali Kota Tarakan Hadiri Pameran Dagang Bangayo Gusher

Pameran ini juga menampilkan berbagai kuliner nusantara, jajanan jalanan atau street food yang memang tidak dijual pada umumnya.

Baca Selengkapnya
Cara Pj Bupati Buleleng Genjot Potensi Lokal
Cara Pj Bupati Buleleng Genjot Potensi Lokal

Hal ini didorong dengan tingginya kunjungan masyarakat ke festival.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antusiasme Ribuan Pengunjung Serbu KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024
FOTO: Antusiasme Ribuan Pengunjung Serbu KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024

Di hari pertama, Kapanlagi Buka Bareng BRI Festival 2024 hadir dengan sederet musisi ternama, seperti Kunto Aji, Nadin Amizah, dan JKT 48.

Baca Selengkapnya
PASAR SENGGOL 2023, Menjelajahi Kuliner Khas Asia di Summarecon Mall Bekasi
PASAR SENGGOL 2023, Menjelajahi Kuliner Khas Asia di Summarecon Mall Bekasi

Festival kuliner Pasar Senggol kembali menyapa pengunjung Summarecon Mall Bekasi, membawa kemeriahan pasar malam hadir dengan konsep dan nuansa yang lebih fresh

Baca Selengkapnya
Lestarikan Warisan Budaya Nusantara, BRI Dukung Event Jelajah Kuliner Indonesia 2024
Lestarikan Warisan Budaya Nusantara, BRI Dukung Event Jelajah Kuliner Indonesia 2024

Event ini menjadi salah satu kegiatan yang bertujuan untuk mempromosikan dan mendukung pengembangan UMKM.

Baca Selengkapnya