Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pempek dan songket jadi andalan promosi di Asian Games 2018

Pempek dan songket jadi andalan promosi di Asian Games 2018 Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda memegang songket. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Pemerintah Kota Palembang memetakan industri rumahan yang bakal menjadi andalan untuk dipromosikan saat Asian Games 2018. Hasilnya, pempek dan songket menjadi pilihan utama di samping kuliner dan pakaian khas lain.

Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda mengungkapkan, pihaknya tengah menjajaki kerja sama dengan pengusaha pempek dan songket agar terlibat memeriahkan sekaligus mengenalkannya ke seluruh negara peserta pesta olahraga terbesar di Asia itu. Mereka akan diberikan fasilitas dalam produksi dan memasarkan melalui pesta kuliner saat gelaran itu berlangsung.

"Pempek dan songket jadi andalan promosi di Asian Games 2018. Tapi tetap kuliner, pakaian, dan produk khas lain juga ditampilkan, kita maksimalkan apa yang ada di Palembang," ungkap Fitri, Kamis (2/11).

Dia mengapresiasi banyak pengusaha dan kelompok rumahan yang tetap menjalankan bisnis industri kreatif di tengah gempuran modernisasi. Jika tak mendapat perhatian, industri bisa saja berkurang peminatnya, terutama di kalangan generasi muda.

"Industri ini, apalah songket harus tetap ada, ini warisan budaya, itu bisa meningkatkan perekonomian masyarakat. Anak-anak muda juga harus dilibatkan," ujarnya.

Karena itu, Fitri mengaku kerap mengunjungi industri kreatif di Palembang sebagai motivasi. Baru-baru ini dirinya mendatangi kelompok usaha tenun songket di Jalan Kemas Rindo, Kecamatan Kertapati, yang menaungi 35 binaan selama puluhan tahun.

"Kami bisa mencarikan solusi jika industri-industri itu ada kendala. Terpenting mereka tetap eksis," kata dia.

Sementara itu, salah satu pengrajin tenun songket, Nurhayani (90) mengaku usahanya bergantung dengan permodalan dan pemasaran. Sebab, pengerjaannya membutuhkan waktu lama, sehelai songket bisa diselesaikan sebulan oleh dua penenun.

"Tidak banyak yang kami harapkan, cuma bantuan biar usaha kami lancar. Alhamdulillah sejauh ini sudah kami rasakan," ucapnya. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tak Cuma Pempek, Kuliner Maknyos Ini Wajib Dijajal Saat Liburan ke Palembang
Tak Cuma Pempek, Kuliner Maknyos Ini Wajib Dijajal Saat Liburan ke Palembang

Cara membuatnya terbilang gampang, hampir sama dengan memasak pindang. Bahan-bahannya juga mudah didapat, terlebih bagi masyarakat pedesaan.

Baca Selengkapnya
Tingkatkan Pemasaran ke Lingkup Global, Puluhan UMKM Dipamerkan di Pertamina SMEXPO
Tingkatkan Pemasaran ke Lingkup Global, Puluhan UMKM Dipamerkan di Pertamina SMEXPO

Mereka merupakan usaha mikro kecil, dan menengah (UMKM) lokal binaan Pertamina yang telah dikurasi untuk menjajakan produknya.

Baca Selengkapnya
Megabuild & Keramika Indonesia, Memastikan Industri Lokal Bersaing Secara Global
Megabuild & Keramika Indonesia, Memastikan Industri Lokal Bersaing Secara Global

Gelaran Megabuild Indonesia ke-21 dan Keramika Indonesia ke-10 resmi dibuka.

Baca Selengkapnya
Pemkot Pematang Siantar Fokus pada Pengembangan UMKM, Ini Tujuannya
Pemkot Pematang Siantar Fokus pada Pengembangan UMKM, Ini Tujuannya

Bangkitkan perekonomian pasca pandemi Covid-19, Pemkot Pematang Siantar akan fokus pada pengembangan UMKM.

Baca Selengkapnya
29 UMKM Binaan Pertamina Mejeng di Pameran Inacraft 2024, Ini Dia Produknya
29 UMKM Binaan Pertamina Mejeng di Pameran Inacraft 2024, Ini Dia Produknya

Melalui ajang-ajang tersebut, para pelaku UMKM dapat berinteraksi dengan konsumen baru, baik dari dalam maupun luar negeri.

Baca Selengkapnya
Usai Hadir di Sarinah, Kini Produk UMKM Trenggalek Tampil di Galeri Gemilang
Usai Hadir di Sarinah, Kini Produk UMKM Trenggalek Tampil di Galeri Gemilang

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Trenggalek terus berupaya mendorong pertumbuhan ekonomi di daerahnya.

Baca Selengkapnya
Produk Jamu hingga Bumbu  Asal Indonesia Laris Manis di Pameran Fine Food Australia, Potensi Transaksinya hingga Rp12,81 Miliar
Produk Jamu hingga Bumbu Asal Indonesia Laris Manis di Pameran Fine Food Australia, Potensi Transaksinya hingga Rp12,81 Miliar

Keenam ekshibitor tersebut yaitu Sony Trading Pty Ltd, Oishi Trading Pty Ltd, PT Alam Scientia Asia, Orang Tua Group, PT Sekar Bumi, dan Laguna Group.

Baca Selengkapnya
Pertamina Boyong 60 UMKM di Perhelatan Pertamina Grand Prix 2024, Curi Perhatian Turis Asing
Pertamina Boyong 60 UMKM di Perhelatan Pertamina Grand Prix 2024, Curi Perhatian Turis Asing

Event ini berlangsung dari 27 hingga 29 September 2024 di Pertamina Mandalika International Circuit.

Baca Selengkapnya
Terkenal Punya Beras Kualitas Unggulan, Ini Fakta Menarik Kota Solok di Sumatra Barat
Terkenal Punya Beras Kualitas Unggulan, Ini Fakta Menarik Kota Solok di Sumatra Barat

Salah satu wilayah di Sumatra Barat ini memiliki beragam tempat wisata dan ragam kuliner yang menarik untuk dicoba sekaligus penghasil beras unggulan.

Baca Selengkapnya
Sambut BEC, Pameran UMKM Creative Expo Mulai Dibuka
Sambut BEC, Pameran UMKM Creative Expo Mulai Dibuka

Parade Kolosal Banyuwangi Ethno Carnival (BEC) 2024 akan digelar besok, Sabtu 13 Juli 2024.

Baca Selengkapnya
Ratusan UMKM Binaan Anak Muda Aceh Meriahkan Bhayangkara Fest 2024
Ratusan UMKM Binaan Anak Muda Aceh Meriahkan Bhayangkara Fest 2024

Festival ini dimeriahkan oleh berbagai kegiatan, termasuk pentas seni, pameran budaya, pameran alutsista, bazar UMKM, dan pasar murah.

Baca Selengkapnya
5 Kuliner Khas Sumatera Selatan Ini Nggak Kalah Enak dari Pempek, Wajib Dicoba!
5 Kuliner Khas Sumatera Selatan Ini Nggak Kalah Enak dari Pempek, Wajib Dicoba!

Mana nih yang sudah pernah kamu cobain selain pempek?

Baca Selengkapnya