Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Penambangan Pasir Ilegal Rusak Pantai di Sumba Barat Daya

Penambangan Pasir Ilegal Rusak Pantai di Sumba Barat Daya Penambangan pasir di Pantai Ramadana Mananga Aba. ©2022 Merdeka.com/Istimewa

Merdeka.com - Aktivitas penggalian pasir secara ilegal merusak kawasan Pantai Ramadana Mananga Aba, Desa Keruni, Kecamatan Loura, Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur (NTT). Abrasi terjadi, lubang-lubang bekas galian yang muncul merusak keindahan pantai itu.

"Akibat penambangan secara liar sekarang, pantai yang terkenal dengan keindahannya itu menjadi abrasi," kata pegiat pariwisata yang juga pemilik Mario Hotel, Aloysius Purwa, Senin (17/1) siang.

Aloysius mengaku sering datang dan melihat langsung lokasi pantai berpasir putih yang mulai berlubang.

"Sedih sekali melihat Pantai Ramadana Mananga Aba yang indah, sekarang menjadi bopeng karena tanahnya hampir habis dan puluhan truk masih mengambil pasir di sini," katanya.

Menurut Aloysius, pengambilan pasir secara liar itu sudah terjadi selama berbulan-bulan. "Sayang sekali, anak dan cucu tidak akan menikmati keindahan pantai ini lagi," ujarnya.

Dia berharap, pemerintah setempat bisa segera menertibkan para penambang pasir itu, sehingga tidak merusak keindahan alam setempat.

Camat Perintahkan Tutup Lubang Bekas Galian

Dihubungi terpisah, Camat Loura Yengo Tada Kawi membenarkan aktivitas penggalian pasir liar di wilayahnya. Dia berencana menggelar kerja bakti untuk memperbaiki pantai yang rusak.

Yengo telah mengeluarkan surat bantuan pengamanan dan kerja bakti kepada Kapolsek Loura, Danramil Laratama, Kepala Desa Ramadana, Kepala Desa Karuni serta masyarakat pemerhati lingkungan Pantai Mananga Aba.

"Suratnya baru kita keluarkan tadi, untuk besok kita kerja bakti menutupi lubang-lubang bekas galian pasir dan menutup pintu masuk pengambilan pasir di Pantai Mananga Aba," ujarnya.

Dia mengakui, pengambilan pasir itu telah merusak Pantai Mananga Aba dan sekitarnya, yang selama ini menjadi daerah tujuan wisata para turis nusantara, maupun mancanegara. Yengo berharap, dengan adanya kerja bhakti menutupi bekas galian tersebut dan menutup pintu masuk bagi kendaraan pengangkut pasir, aktivitas ilegal itu bisa berhenti.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Deretan Pantai Terkotor di Indonesia, Ada Pantai Marunda Jakarta!
Ini Deretan Pantai Terkotor di Indonesia, Ada Pantai Marunda Jakarta!

Dikutip dari berbagai sumber, pantai terkotor di Indonesia tersebar di sejumlah daerah.

Baca Selengkapnya
Duka Warga Pesisir Padang Pariaman, Rumahnya Hancur Dihantam Abrasi Bertahun-Tahun
Duka Warga Pesisir Padang Pariaman, Rumahnya Hancur Dihantam Abrasi Bertahun-Tahun

Tingginya gelombang dan naiknya permukaan laut merusak rumah warga

Baca Selengkapnya
FOTO: Jejak Kehidupan di Pantai Muara Beting yang Tergerus Abrasi
FOTO: Jejak Kehidupan di Pantai Muara Beting yang Tergerus Abrasi

Sejak 1990-an, kawasan Pantai Muara Beting tergerus abrasi.

Baca Selengkapnya
Dikabarkan Akan Dibersihkan oleh Pandawara Group, Ini Deretan Fakta Pantai Loji Sukabumi
Dikabarkan Akan Dibersihkan oleh Pandawara Group, Ini Deretan Fakta Pantai Loji Sukabumi

Pantai Loji disebut sebagai pantai terkotor ke 4 di Indonesia menurut Pandawara Group. Mereka berencana membersihkan pantai tersebut.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Hamparan Sampah Plastik Rusak Keindahan Pantai Kedonganan Bali
FOTO: Penampakan Hamparan Sampah Plastik Rusak Keindahan Pantai Kedonganan Bali

Sampah kiriman yang terbawa ombak di lautan itu tampak menutupi hamparan pasir putih di Pantai Kedonganan.

Baca Selengkapnya
Empat Wilayah di Pantura Alami Abrasi, Garis Pantai Mundur sampai 5 Kilometer
Empat Wilayah di Pantura Alami Abrasi, Garis Pantai Mundur sampai 5 Kilometer

Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Tengah mengungkap garis pantai utara Jawa Tengah mengalami pergeseran dampak abrasi sejauh 5 kilometer dari titik awal.

Baca Selengkapnya
Ironi Kerusakan Sawah Jambi & Bisnis Gelap yang Menggiurkan
Ironi Kerusakan Sawah Jambi & Bisnis Gelap yang Menggiurkan

4.000 hektare lingkungan yang rusak di Kabupaten Merangin akibat PETI.

Baca Selengkapnya
Belasan Makam di Kepulauan Mentawai Terseret ke Laut
Belasan Makam di Kepulauan Mentawai Terseret ke Laut

Belasan makam di pesisir Pantai Muara Sikabaluan, Siberut Utara, Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, terseret ke laut akibat diterjang ombak dan abrasi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Lautan Sampah Penuhi Pantai Terkotor se-Indonesia di Pandeglang
FOTO: Penampakan Lautan Sampah Penuhi Pantai Terkotor se-Indonesia di Pandeglang

Pantai Teluk, Pandeglang, Banten, disebut-sebut sebagai salah satu pantai paling kotor di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Asa Warga Jambi Menanti Air Bersih di Tengah Kali Tercemar Tambang Ilegal
Asa Warga Jambi Menanti Air Bersih di Tengah Kali Tercemar Tambang Ilegal

aktivitas pertambangan emas ilegal yang marak di sekitarnya membuat air menjadi keruh pekat dan menyebabkan gatal-gatal.

Baca Selengkapnya
Protes Ada Tambang Pasir, Warga Sekampung di Lumajang Cor Jalan
Protes Ada Tambang Pasir, Warga Sekampung di Lumajang Cor Jalan

Budi, salah seorang warga mengaku resah dan khawatir jika ada aktivitas tambang pasir

Baca Selengkapnya
Jalan Nusa Penida Banyak yang Rusak, Ini Kata Ketua DPRD Klungkung
Jalan Nusa Penida Banyak yang Rusak, Ini Kata Ketua DPRD Klungkung

Kabupaten Klungkung tercatat memiliki jalan kabupaten sepanjang 464 kilometer.

Baca Selengkapnya