Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi mulai selidiki soal akun Facebook Find Angeline

Polisi mulai selidiki soal akun Facebook Find Angeline Facebook Find Angeline. ©2015 Facebook/Find Angeline

Merdeka.com - Banyak kejanggalan yang dijadikan bukti kuat Polda Bali untuk menjerat Margriet sebagai pelaku pembunuhan berencana terhadap Angeline. Termasuk soal motif mengumumkan hilangnya Angeline di media sosial (Medsos) Facebook dalam akun Find Angeline - Bali's Missing Child.

Saat diumumkan di media sosial, sempat pula disayembarakan senilai Rp 40 juta sebagai imbalan bagi yang menemukan Angeline.

"Kita sidik dan lidik soal sayembara hilangnya Angeline di media sosial. Termasuk mencari dana dari pihak asing," kata Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Hery Wiyanto di Mapolda Bali, Selasa (30/6).

Hery meyakinkan bahwa pembunuhan terhadap Angeline direncanakan sejak lama dan itu sangat masuk akal. Hal itu setelah penyidik menelisik dari awal Margriet dan Angeline tinggal di Jalan Sedap Malam Nomor 26 Denpasar.

Menurut Hery, sebelum suami Margriet, Douglas meninggal, rumah tersebut sangat terbuka, bahkan para tetangga setempat begitu sering melihat keharmonisan keluarga ini. Namun beberapa bulan setelah meninggalnya Douglas, dari keterangan warga rumah tersebut menjadi tertutup dan kumuh.

"Sebelumnya tidak memelihara ayam. Tetapi setelah Douglas meninggal, ada kesan sengaja memelihara banyak binatang untuk dipelihara oleh Angeline," paparnya.

Saat itu, 2007 hanya ada seekor anjing, 2 kucing dan 10 ekor ayam. Sampai jasad Angeline ditemukan, ada 5 ekor anjing, 17 kucing dan 200 lebih ekor ayam. Ini terjadi setelah Margriet ditinggal suaminya. Hal inilah kata Hery, yang dijadikan acuan penyidik bahwa apa yang dilakukan terhadap Angeline sudah terencana.

Bahkan pemukulan dan penyiksaan kepada Angeline terjadi justru setelah Douglas meninggal. "Pada titik ini ada beberapa kejanggalan yang perlu mendapatkan perhatian," ungkapnya.

Siapa saja yang meng-upload hilangnya Angeline di ‎media sosial, apa motifnya, apa tujuannya, kenapa harus disayembarakan, dan siapa saja yang terlibat dalam media sosial tersebut. Itu juga jadi acuan penyidik dan saat ini sedang dilakukan penyidikan mendalam.

Bilamana yang membuat sayembara hilangnya Angeline di media sosial ternyata tahu bahwa sesungguhnya Angeline sudah mati maka akan ada tersangka baru lagi dalam pembunuhan berencana ini.

Berdasarkan keterangan Agus, bahwa saat kejadian dan usai dikuburkannya Angeline. Jelang petang, Iyvonne datang bersama kawannya menjumpai ibunya. Dan, dipastikan malam itu Iyvonne yang membuat akun soal hilangnya Angeline di Facebook. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perempuan Muda Jadi Bandar Arisan Bodong, Raup Cuan Rp1,2 Miliar
Perempuan Muda Jadi Bandar Arisan Bodong, Raup Cuan Rp1,2 Miliar

Dari hasil pemeriksaan seorang korban membeli lelang arisan sebesar Rp 4,1 juta kemudian ia akan mendapatkan uang Rp 5 juta.

Baca Selengkapnya
Motornya yang Hilang Dibegal Dijual di FB, Korban Lapor Polisi Malah Dipalak Rp1 Juta
Motornya yang Hilang Dibegal Dijual di FB, Korban Lapor Polisi Malah Dipalak Rp1 Juta

Anggota yang diduga memalak korban begal sedang diperiksa propam.

Baca Selengkapnya
Kasus Video Vulgar Bersama Anak Kandung: Polisi Buru Sosok M, Diduga Palsukan Akun Icha Shakila
Kasus Video Vulgar Bersama Anak Kandung: Polisi Buru Sosok M, Diduga Palsukan Akun Icha Shakila

Sosok M terungkap dari hasil pemeriksaan S sebagai pemilik akun Icha Shakila.

Baca Selengkapnya
Cerita Selebgram Cantik Nekat Promosikan Judi Online Supaya Bisa Bayar Indekos
Cerita Selebgram Cantik Nekat Promosikan Judi Online Supaya Bisa Bayar Indekos

S diharuskan mengunggah muatan judi online tersebut dua kali sehari di Instagram Story-nya.

Baca Selengkapnya
Penipuan Berkedok Arisan Online Beromset Rp3 Miliar, Pelaku Berhasil Diringkus di Ende NTT
Penipuan Berkedok Arisan Online Beromset Rp3 Miliar, Pelaku Berhasil Diringkus di Ende NTT

Seorang wanita ditangkap Polres Ende karena terlibat penipuan arisan online.

Baca Selengkapnya
Tipu Puluhan Orang dengan Modus Lelang Arisan Fiktif, Perempuan Ini Masuk Bui
Tipu Puluhan Orang dengan Modus Lelang Arisan Fiktif, Perempuan Ini Masuk Bui

Polres Sambas menangkap seorang perempuan berinisial MS yang diduga melakukan penipuan dengan modus menjual lelang arisan.

Baca Selengkapnya
Polisi Imbau Korban Penipuan Tas Branded Angela Lee Buat Laporan
Polisi Imbau Korban Penipuan Tas Branded Angela Lee Buat Laporan

Ade Ary memastikan, akan menindaklanjuti setiap laporan yang diterima.

Baca Selengkapnya
Nyamar Jadi Pelanggan, Polisi Tangkap Muncikari Usai Jual Anak di Bawah Umur
Nyamar Jadi Pelanggan, Polisi Tangkap Muncikari Usai Jual Anak di Bawah Umur

Para korban diperjualbelikan untuk melayani pria hidung belang melalui media sosial.

Baca Selengkapnya
Uang Rp400 Juta Hasil Endorse Digelapkan Karyawan, Awkarin Diperiksa Polisi
Uang Rp400 Juta Hasil Endorse Digelapkan Karyawan, Awkarin Diperiksa Polisi

Awkarin pun telah dimintai keterangan sebagai saksi terlapor.

Baca Selengkapnya
Selebgram Ditangkap Gara-Gara Endorse Judi Online, Ini Kronologinya
Selebgram Ditangkap Gara-Gara Endorse Judi Online, Ini Kronologinya

Para pelaku kini sudah dibawa ke Satreskrim Polres Ngawi guna proses penyidikan lebih lanjut.

Baca Selengkapnya
Selebgram Ajudan Pribadi Kembali Dilaporkan ke Polisi, Dituding Menipu Rp1,6 Miliar
Selebgram Ajudan Pribadi Kembali Dilaporkan ke Polisi, Dituding Menipu Rp1,6 Miliar

Selebgram Muhammad Akbar Pera Baharudin atau lebih dikenal Ajudan Pribadi kembali tersangkut masalah hukum. Dia dilaporkan ke polisi dengan tuduhan penipuan.

Baca Selengkapnya
Polisi Ungkap Temuan Terbaru di Kasus Video Vulgar Ibu dan Balita
Polisi Ungkap Temuan Terbaru di Kasus Video Vulgar Ibu dan Balita

Polisi masih mendalami kasus video vulgar ibu dengan balita yang viral beberapa waktu lalu.

Baca Selengkapnya