Polri umumkan Kabareskrim baru sebelum 1 Juni
Merdeka.com - Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri (Kabareskrim) Komisaris Jenderal Anang Iskandar dalam beberapa hari akan menjalani masa pensiun. Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Boy Rafli Amar mengatakan, Polri akan mengumumkan siapa nama Kabareskrim baru pengganti Anang Iskandar sebelum 1 Juni mendatang.
"Nanti ya, ya kita pasti akan umumkan, sebelum tanggal 1 Juni," ujar Boy ketika dikonfirmasi, Jakarta, Kamis (26/5).
Menurut Boy, nama-nama calon Kabareskrim baru sudah disiapkan sejak lama, namun tidak dipublikasikan.
-
Kapan Kejaksaan Agung menetapkan tersangka? Penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung menetapkan satu tersangka perkara dugaan tindak pidana korupsi pada kegiatan importasi gula PT SMIP tahun 2020 sampai dengan 2023.
-
Apa yang sedang diselidiki KPK? Didalami pula, dugaan adanya penggunaan kendali perusahaan tertentu oleh saksi untuk mengikuti proyek pengadaan di Kementan RI melalui akses dari Tersangka SYL,' ungkap Ali.
-
Kapan Jokowi melantik Ketua KPK sementara? Pelantikan ini dilaksanakan di Istana Negara, Jakarta, Senin (27/11).
-
Siapa yang diperiksa oleh KPK? Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej rampung menjalani pemeriksaan penyidik KPK, Senin (4/12).
-
Siapa yang diperiksa Polda Metro Jaya? Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri, akan diperiksa penyidik Polda Metro Jaya hari ini, Jumat (20/10).
-
Apa yang diselidiki KPK? Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menyelidiki dugaan kasus korupsi pengadaan lahan proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).
"Saat ini sedang berproses, cuma kami (Polri) belum dapat mengumumkan siapa yang dipilih nanti ketika sudah menjadi SK baru kita umumkan," ujarnya.
Seperti diberitakan, Indonesia Police Watch (IPW) mencatat ada beberapa nama yang akan menggantikan posisi Anang, di antaranya Kepala Polda Metro Jaya Inspektur Jenderal Moechgiyarto dan Gubernur Akademi Kepolisian yang juga mantan Kapolda Sulawesi Selatan dan Kapolda Jawa Timur, Inspektur Jenderal Anas Yusuf.
Dua lainnya adalah Kepala Polda Kalimantan Timur Inspektur Jenderal Safaruddin. Masuk pula disebut Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Komisaris Jenderal Tito Karnavian. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Nama Kepala BPKP M. Yusuf Ateh sebelumnya disebut-sebut diusulkan masuk sebagai anggota panitia seleksi calon pimpinan KPK.
Baca SelengkapnyaSandi menyebut, untuk para calon tersebut masih dapat berkembang, termasuk soal jumlah kandidat.
Baca SelengkapnyaPenggantian Wakapolri masih dalam proses dan terus berjalan serta telah ada beberapa nama dari bintang dua dan tiga.
Baca SelengkapnyaTernyata, polisi masih menemui sejumlah kekurangan persyaratan untuk menetapkan status tersangka.
Baca Selengkapnya